Anda di halaman 1dari 5

PEMERINTAH KABUPAEN LEBAK

DINAS KESEHATAN
PUSKESMAS CIKULUR
Jalan Raya Sampay - Cileles Km. 04 Sumurbandung Kec.Cikulur 42356

KEPUTUSAN
KEPALA PUSKESMAS CIKULUR
NOMOR : 07/C/IX/SK/PKM-CKR/II/2018

TENTANG
SASARAN-SASARAN KESELAMATAN PASIEN
DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA
KEPALA PUSKESMAS CIKULUR,

Menimbang : a. bahwa dalam upaya peningkatan mutu layanan klinis perlu ditetapkan
ukuran-ukuran mutu layanan klinis yang menjadi sasaran peningkatan
layanan klinis.
b. bahwa sehubungan dengan butir a tersebut diatas ditetapkan sasaran-
sasaran keselamatan pasien

Mengingat : 1. Undang-undang Nomor 29 Tahun 2004 tentang Praktik Kedokteran


(Lembaran Negara Tahun 2004 Nomor 116, Tambahan Lembaran
Negara Nomor 4431);
2. Undang-undang No. 36 tahun 2009 tentang kesehatan (Lembaran
Negara Republik Indonesia tahun 2009 Nomor 144, Tambahan
Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5063 .
3. Undang-Undang Nomor 44 Tahun 2009 tentang Rumah Sakit
(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2009 Nomor 153,
Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5072);
4. Peraturan Pemerintah Nomor 32 Tahun 1996 tentang Tenaga
Kesehatan (Lembaran Negara Tahun 1996 Nomor 49, Tambahan
Lembaran Negara 3637);
5. Keputusan Menteri Kesehatan Nomor 129/Menkes/SK/II/2008 tentang
Standar Pelayanan Minimal Rumah Sakit;
6. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 269/Menkes/Per/III/2008 tentang
Rekam Medis;
7. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 290/Menkes/Per/III/2008
tentang Persetujuan Tindakan Kedokteran;
8. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 1144/MENKES/PER/VIII/2010
tentang Organisasi dan Tata Kerja Kementerian Kesehatan;

MEMUTUSKAN

Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS CIKULUR TENTANG


SASARAN-SASARAN KESELAMATAN PASIEN DI PUSKESMAS
CIKULUR
Kesatu : Sasaran-sasaran keselamatan pasien sebagaimana tercantum dalam
lampiran, merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari keputusan ini.
Kedua : Surat keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan dengan ketentuan
apabila dikemudian hari terdapat kekeliruan akan diadakan
perbaikan/perubahan sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di Cikulur
Pada Tanggal : 12 Februari 2018
Kepala Puskesmas Cikulur

H.Juanda
LAMPIRAN
KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS
CIKULUR
NOMOR : 07/C /IX/SK/PKM-CKR/II/2018

SASARAN KESELAMATAN PASIEN PUSKESMAS CIKULUR

1. Mengidentifikasi pasien dengan benar


2. Meningkatkan komunikasi yang efektif
3. Meningkatkan keamanan obat-obatan yang harus diwaspadai
4. Memastikan lokasi pembedahan yang benar, prosedur yang benar pembedahan yang
benar
5. Mengurangi risiko infeksi akibat perawatan kesehatan
6. Mengurangi risiko cedera pasien akibat terjatuh

SASARAN
NO KESELAMATAN INDIKATOR TARGET
PASIEN

 Pasien diidentifikasi menggunakan


minimal 2 identitas pasien (nama dan
tanggal lahir atau alamat pasien)

 Pasien diidentifikasi sebelum pemberian


1 Mengidentifikasi obat
pasien dengan
100%
benar  Pasien diidentifikasi sebelum mengambil
specimen

 Kebijakan dan prosedur mengarahkan


pelaksanaan identifikasi yang konsisten
pada semua situasi dan lokasi

 Perintah lisan dan yang melalui telepon


atau hasil pemeriksaan dituliskan secatra
2 lengkap oleh penerima perintah atau hasil
pemeriksaan tersebut
Meningkatkan
 Perintah lisan dan melalui telepon atau
komunikasi yang 100%
hasil pemeriksaan secara lengkap
efektif
dibacakan kembali oleh penerima
perintah atau hasil pemeriksaan tersebut

 Perintah atau hasil pemeriksaan


dikonfirmasi oleh individu yang memberi
perintah atau hasil pemeriksaan tersebut

 Kebijakan dan prosedur mendukung


praktek yang konsisten dalam melakukan
verifikasi terhadap akurasi dari
konfirmasi lisan melalui telepon

3  Kebijakan dan atau prosedur


dikembangkan agar memuat proses
identifikasi, lokasi, pemberian label, dan
penyimpanana obat-obat yang perlu
diwaspadai

 Elektrolit konsentrat tidak berada di unit


Meningkatkan
pelayanan pasien kecuali jika dibutuhkan
keamanan obat-
secara klinis dan tindakan diambil untuk 100%
obatan yang harus
mencegah pemberian dan tidak sengaja di
diwaspadai
area tersebut, bila diperkenankan
kebijakan.

 Elektrolit konsentrat yang disimpan di


unit pelayanan pasien harus diberi label
yang jelas, dan disimpan pada area yang
dibatasi ketat (restricted)

 Fasilitas pelayanan kesehatan


menggunakan suatu checkilst atau proses
lain untuk memferivikasi saat preoprasi
4 tepat lokasi, tepat prosedur, dan tepat
pasien dan semua dokumen serta
peralatan yang diperlukan tersedia, tepat
Memastikan lokasi dan fungsional
pembedahan yang
benar, prosedur  Petugas yang lengkap menerapkan dan
yang benar mencatat prosedur sebelum insisi/tim-out 100%
pembedahan yang tepat sebelum dimualainya suatu
benar prosedur / tindakan pembedahan.

 Kebijakan dan prosedur dikembangkan


untuk mendukung keseragaman proses
untuk memastikan tepat lokasi, tepat
prosedur dan tepat pasien, termasuk
prosedur medis dan tindakan pengobatan
gigi/ dental yang dilaksanakan diluar
kamar operasi
 Fasilitas pelayanan kesehatan
mengadopsi atau mengadaptasi pedoman
5 hand hygine terbaru yang diterbitkan dan
sudah diterima secara umum (al. Dari
WHO patien safety)
Mengurangi risiko
infeksi akibat  Fasilitas pelayanan kesehatan 100%
perawatan menerapkan program hand hygine yang
kesehatan efektif

 Kebijakan dan atau prosedur


dikembangkan untuk mengarahkan
pengurangan secara berkelanjutan risiko
infeksi yang terkait layanan kesehatan
6  Fasilitas pelayanan kesehatan
menerapkan proses assesment awal risiko
Mengurangi risiko pasien jatuh dan melakukan assesment
cedera pasien ulang terhadap pasien bila diindikasikan
akibat terjatuh terjadi perubahan kondisi atau
pengobatan
 Langkah-langkah diterapkan untuk
mengurani risiko jatuh bagi mereka yang
pada hasil assesment dianggap berisiko

Anda mungkin juga menyukai