Anda di halaman 1dari 5

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN ( RPP )

Nama Sekolah : SDK Kahaungu Eti


Mata Pelajaran : Pendidikan Agama Katolik
Kelas / Semester : II / II
Tahun Ajaran : 2012 / 2013
Hari / Tanggal : Rabu, 28 Mei 2013
Alokasi Waktu : 2 x 30 menit

Standar Kompetensi :
Memahami karya penyelamatan Allah melalui tokoh-tokoh dalam
Perjanjian Lama dan berlanjut kepada Yesus Kristus sebagai
puncak penyelamatan-Nya dan diteruskan oleh Gereja sehingga
dapat memotivasi siswa untuk mengembangkan diri dalam
keterlibatan / perwujudan imannya dalam hidup bersama di
tengah masyarakat.

Kompetensi Dasar :
Siswa dapat menanggapi panggilan Allah dengan percaya dan
mengungkapkannya dalam wujud menghormati / menyembah
serta berdoa kepada-Nya.

Indikator :
1. Menjelaskn pengertian atau arti berdoa.
2. Menjelaskan maksud orang berdoa kepada Allah.
3. Menyebutkan cara-cara berdoa yang baik dan benar.
4. Memperagakan sikap dan cara berdoa yang baik dan benar.

A. Tujuan Pembelajaran :
Pada akhir pelajaran siswa diharapkan dapat :
1. Menjelaskan pengertian atau arti berdoa.
2. Menjelaskan maksud orang berdoa kepada Allah.
3. Menyebutkan cara-cara berdoa yang baik dan benar.
4. Memperagakan sikap berdoa yang baik dan benar.

B. Materi Pembelajaran : Sikap Dan Cara Berdoa Yang Baik.

Nilai - Nilai Karakter : Bertaqwa, Berani, Mandiri, Tanggung Jawab, Kerjasama.

C. Metode Pembelajaran :
Sharing pengalaman, informasi, cerita, tanya jawab dan peragaan.
D. Sumber Belajar :
Pengalaman siswa, buku guru kelas II hal. 168 – 173 dan buku
siswa hal. 56 – 59.

KKM : 65

E. Langkah-Langkah Pembelajaran :
1. Kegiatan awal : 5 menit
- Menyiapkan siswa untuk menerima pelajaran
- Pelajaran di buka dengan doa oleh guru
Doa : Ya Allah Bapa yang Maha baik, terima kasih karena kami sudah Engkau
hantar ke tempat ini dengan selamat. Saat ini kami mau belajar tentang
“ Sikap dan cara berdoa yang baik “. Kami mohon pimpin kami dengan Roh
Kudus-Mu, agar kami mampu mengikuti pelajaran ini dengan baik. Nama-
Mu kami puji, kini dan sepanjang masa. Amin
- Apersepsi : Guru bertanya kepada siswa berkaitan dengan materi yang akan
diajarkan.
 Siapa yang pernah bercakap-cakap dengan ayah / ibu ?
 Apa saja yang kamu bicarakan dengan ayah / ibu ?
 Bagaimana sikap kamu saat berbicara dengan ayah / ibu ?
 Kapan sebaiknya kamu membicarakan keperluanmu kepada ayah /
ibu ?
 Dimana sebaiknya kamu membicarakan keperluanmu kepada ayah /
ibu ?
- Penyampaian Tema
2. Kegiatan Inti :
 Eksplorasi : 15 menit
 Guru menggali pengalaman siswa tentang sikap hormat terhadap orang tua,
guru dan orang dewasa, ketika mereka sedang bercakap-cakap / berbicara.
 Guru meminta siswa menjawab secara lisan.
 Guru menjelaskan tentang pengertian / arti berdoa, maksud orang berdoa
kepada Allah, cara berdoa yang baik dan benar, serta sikap-sikap berdoa yang
baik dan benar.
 Elaborasi : 15 menit.
 Mendengarkan cerita tentang “ Doa Theresia dari kanak-kanak Yesus “.
 Mendalami isi / pesan cerita dengan beberapa pertanyaan penuntun :
 Bagaimana perasaanmu setelah mendengarkan cerita tadi ?
 Apa pesan cerita tersebut bagi kamu ?
 Doa apa yang pernah kamu doakan di rumah ?
 Apa maksud kamu berdoa ?
 Bagaiman cara-cara berdoa yang baik ?
 Guru merangkum jawaban siswa.
 Mengamati gambar seorang anak yang sedang berdoa.
 Konfirmasi : 15 menit
 Menjelaskan pengertian / arti berdoa.
 Menjelaskan maksud orang berdoa.
 Menjelaskan cara-cara berdoa yang baik dan benar.
 Memperagakan sikap berdoa yang baik dan benar.

3. Kegiatan Akhir : 10 menit

 Rangkuman :
a. Guru merangkumkan seluruh isi materi.
b. Siswa mencatat untuk dipelajari.
c. Penilaian :
- Penilaian proses ( Unjuk kerja )
- Tes Lisan

 Soal-soal :

1. Jelaskan apa arti berdoa ?


2. Jelaskan apa maksud orang berdoa ?
3. Sebutlah 3 cara berdoa yang baik !
4. Tunjukkan sikap dan cara berdoa yang baik dan benar !

 Jawaban :

1. Berbicara / berkomunikasi dengan Tuhan.


2. Untuk mengucap syukur dan memohon sesuatu kepada Tuhan.
3. Berdoa dengan jujur, tulus dan tekun, berdoa di tempat yang
tenang dan nyaman, kata-kata doa tidak panjang lebar.
4. Sesuai peragaan siswa berdasarkan penjelasan guru.
4. Penutup : Doa : Ya Allah Bapa yang Maha baik, terima kasih karena hari ini Tuhan
sudah pimpin kami sehingga kami boleh mengikuti pelajaran
dengan baik. Bantulah kami, agar kami dapat menjadi anak yang
selalu bersikap baik dan benar khususnya dalam hal berdoa.
Demi Kristus Tuhan dan pengantar kami. Amin

Waingapu, 26 Mei 2013


Mengetahui,
Kepala SDK Kahaungu Eti Mahasiswa,

Martina Azi,A.Ma.Pd Martina Azi,A.Ma.Pd


NIP. 19640711 198508 2 001 NIP. 19640711 198508 2 001

Dosen Pembimbing,

Drs.Hironimus Watu
NIP. 19601231 199702 1 004

Anda mungkin juga menyukai