Anda di halaman 1dari 8

LAPORAN PRAKTIKUM OSMOSIS

PADA KENTANG

DisusunOleh:
KELOMPOK 2
Kelas XI MIA 2
VISKA AMELIA
NUR LAILA
IKA FITRIA
MOH. ANSYAR
FARIL AHMAD

SMAN 1 SIRENJA
TAHUN PELAJARAN
2023-2024
O
S
M
O
S
I
S
I. PROSES OSMOSIS

Osmosis adalah perpindahan air melalui membran permeabel selektif dari bagian yang
lebih encer ke bagian yang lebih pekat.
Ada beberapa macam pengertian Osmosis menurut para ahli :

1. Menurut (Tim Dosen Pembina, 2012: 21)


Osmosis ini ialah suatu difusi dari tiap pelarut itu dengan melaluiselaput yang
permeabel dengan secara difernsial. Membran sel yang meloloskan molekul tertentu
namun juga menghalangi molekul lain hal itu dikatakan permeabel dengan secara
diferensial.
2. Menurut Svendsen dan Anthony (1974)
Osmosis ini merupakan suatu perpindahan molekul pelarut melewati membran menuju
ke daerah yang konsentrasi zat terlarutnya lebih tinggi untuk membran yang tidak bisa
atau dapat ditembus. Perpindahan tersebut bisa atau dapat dihalangi dengan
pemindahan tekanan yang lebih pada zat pelarut.
3. Menurut Kimball (1983:28)
Osmosis ini meurpakan difusi dari tiap pelarut melalui selaput yang permiabol dengan
secara diferensial. Pada osmosis yang bergerak itu dengan cara melalui atau melewati
membrane semipermiabel ialah air dari larutan hepotesis (yakni konsentrasi air tinggi itu
ke konsentrasi air rendah) ke hipertonis (yakni konsentasi air rendah itu ke konsentrasi
air terlarut tinggi).
4. Menurut Oman Karmana
pengertian osmosis adalah peristiwa perpindahan molekul air (pelarut) melalui
membran semipermeabel dari larutan yang berkonsentrasi rendah ke larutan yang
berkonsentrasi tinggi. Dapat dikatakan bahwa osmosis adalah perpindahan molekul
pelarut (misalnya air) melalui selaput semipermiabel dari bagian yang lebih encer ke
bagian yang lebih pekat atau dari bagian yang konsentrasi pelarut (misalnya air) rendah
(hipotonis) ke konsentrasi pelarut (misalnya air) tinggi (hipertonis).
5. Wilhelm Pfeffer
Jika suatu larutan dipisahkan dari pelarut murninya oleh suatu membran yang
permeabel terhadap pelarut tetapi tidak terhadap zat terlarutnya, larutan tersebut akan
cenderung menjadi lebih encer dengan menyerap pelarut melalui membran tersebut.
Proses ini dapat dihentikan dengan meningkatkan tekanan pada larutan dengan jumlah
tertentu, yang disebut tekanan osmotik.

II. WAKTU DAN TEMPAT

Hari/Tanggal : Senin, 21 Agustus 2023


Waktu : 11.00 WITA s/d selesai
Tempat : SMA Negeri 1 Sirenja

III. TUJUAN

Adapun tujuan dilakukannya praktikum ini yaitu : melihat proses dn peristiwa osmosis
secara langsung dan sederhana.
IV. DASAR TEORI

OSMOSIS

Osmosis adalah perpindahan air melalui membran permeabel selektif dari bagian yang
lebih encer ke bagian yang lebih pekat. Membran semipermeabel harus dapat ditembus
oleh pelarut, tapi tidak oleh zat terlarut, yang mengakibatkan gradien tekanan
sepanjang membran. Osmosis merupakan suatu fenomena alami, tapi dapat dihambat
secara buatan dengan meningkatkan tekanan pada bagian dengan konsentrasi pekat
menjadi melebihi bagian dengan konsentrasi yang lebih encer. Gaya per unit luas yang
dibutuhkan untuk mencegah mengalirnya pelarut melalui membran permeabel selektif
dan masuk ke larutan dengan konsentrasi yang lebih pekat sebanding dengan tekanan
turgor. Tekanan osmotik merupakan sifat koligatif, yang berarti bahwa sifat ini
bergantung pada konsentrasi zat terlarut, dan bukan pada sifat zat terlarut itu
sendiri.Osmosis adalah suatu topik yang penting dalam biologi karena fenomena ini
dapat menjelaskan mengapa air dapat ditransportasikan ke dalam dan ke luar sel.

Osmosis adalah gerakan suatu materi, misalnya air melintasi suatu selaput atau
membran. Air selalu bergerak melewati membran ke arah sisi yang mangandung jumlah
materi terlarut paling banyak dan kadar air paling sedikit. Dalam percobaan ini, materi
terlarut adalah garam. Garam dan air adalah dua dari bahan-bahan kimia yang ada pada
kentang. Irisan-irisan kentang yang diletakkan dalam mangkuk air tawar akan
mempunyai kadar air semula ditambah dengan air dari mangkuk yang masuk ke dalam
irisan melalui membran sel. Air yang masuk ini membuat irisan-irisan kentang tadi
menjadi kaku. Kadar garam dalam tiap irisan kentang lebih kecil jumlahnya
dibandingkan dengan kadar yang ada dalam mangkuk air garam. Irisan-irisan yang ada
dalam mangkuk air garam menjadi lembek, karena kehilangan sebagian dari air yang
semula dikandung dalam sel-selnya. Air yang berasal dari dalam tiap irisan kentang
keluar melalui membran-membran sel dan masuk ke dalam mangkuk air garam.Irisan-
irisan tadi akan terisi sebagian dan menjadi lembek.

V. ALAT DAN BAHAN


a. Alat :
1. Mistar
2. Gelas 3
3. Pisau 1
b. Bahan :
1. Kentang 3 buah
2. Air Aqua
3. Garam
VI. PROSEDUR KERJA

1. Buatlah potongan kentang berbentuk bujursangkar dengan perbandingan


panjang :3cm lebar : 2cm
2. Buatlah potongan kentang tersebut sebanyak 3 buah.
3. Sediakan 3 buah gelas aqua dan masing-masing diberi label A, B, dan C.
4. Masukkkan garam 5 sendok kedalam gelas aqua A. Masukkan larutan garam
kedalam gelas aqua B. Masukkan larutan garam pada gelas aqua C.
5. Ukurlah tinggi dan berat setiap kentang sebelum di masukkan kedalam gelas aqua
tersebut.
6. Kemudian, ukurlah tinggi awal air/larutan pada setiap gelas aqua sebelum kentang
di masukkan.
7. Setelah itu, masukkan masing-masing 3 buah potongan kentang pada gelas aqua A,
B, dan C.
8. Kemudian diamkan selama 30 menit
9. Setelah itu, ukurlah kembali tinggi air/larutan pada setiap gelas aqua serta tinggi
dan berat setiap kentang.

VII. HASIL PENGAMATAN

Adapun hasil dari pengamatan yang kami lakukan yaitu pada tabel berikut ini :

Larutan
No Sampel Awal
Air 3 sendok 5 sendok
1. Kentang Sebelumnya Di gelas Di gelas Digelas
saat kentang pertama kedua yang ketiga yang
dimasukkan yang berisi berisi garam berisi garam
kedalam gelas air (biasa) (3 sendok) (5 sendok)
yang berisi air, kentang kentang kentang
air biasa, air tidak langsung juga
garam 3 mengapung mengapung langsung
sendok dan air dan dan tekstur mengapung
garam 5 langsung kentang dan tekstur
sendok selama tenggelam. berubah kentang
30 menit yang Dan tekstur agak lembek berubah
awalnya kentang dan ukuran menjadi
memiliki tidak kentang nya lembek
tekstur yang berubah tidak (lunak) dan
agak padat masih tetap berubah ukuran
dan memiliki seperti kentang nya
ukuran: lebar tekstur yang tidak
2cm dan awal yaitu berubah
panjang 3cm padat
Gambar hasil pengamatan
Kesimpulan

Berdasarkan hasil praktikum, dapat disimpulkan bahwa:

1. Osmosis merupakan proses perpindahan molekul-molekul pelarut (air) dari


konsentrasi pelarut tinggi ke konsentrasi pelarut yang lebih rendah melalui membran
diferensial permeabel.

2. Larutan yang mempunyaikon sentrasi lebih tinggi akan naik. Hal ini berarti bahwa
pada osmosis terjadi dari konsentrasi yang lebih rendah kekonsentrasi yang lebih
tinggi.

3. Zat pelarut (air) akan berpindah dari hipotonik ke hipertonik hingga isotonis yang
mengakibatkan plasmolisis

4. Potensial air pada sel dipengaruhi oleh larutan. Ketika larutan hipotonis maka
molekul air di lingkungan akan masuk ke dalam sel sehingga menambah berat sel.
Ketika larutan hipertonis maka molekul air di dalam sel akan keluar dan mengurangi
berat sel.

5. Kentang yang direndam dalam larutan garam mengalami osmosis dimana kandungan
air dalam kentang lebih besar sehingga air cenderung keluar yang menyebabkan
berat kentang berkurang (hipertonis).

6. Kentang yang direndam dalam air biasa mengalami difusi dimana kandungan air
yang ada di luar kentang lebih besar sehingga air cenderung masuk dan
menyebabkan berat kentang bertambah (hipotonis).

7. Osmosis merupakan bagian dari proses transpor pasif yang tidak memerlukan energi
dalam prosesnya.
DAFTAR PUSTAKA

Moeluzie.Thursday June 21 2012.LaporanPraktikum Osmosis.Bloger.com


Eksakta, Rizal Suhardi.November(2).Difusi Osmosis danPlasmolisis. Bloger.com
Gadget, CutekiWidget.Rabu, 11 April 2012. Praktikum Osmosis. Bloger.com
Falinda, Putri. Senin, 17 September 2012.Laporan Praktikum Difusidan
Osmosis.Bloger.com
Hana.Sabtu, 12 Maret 2011. LaporanPraktikumDifusi. Bloger.com
Made, Anca.Kamis, 18 November 2010. LaporanPercobaan Osmosis. Bloger.com
S.P, Ayu Dkk.2011. PercayaDiriMeraihPrestasi.Nganjuk; PT Temprina Media Grafika

Anda mungkin juga menyukai