Anda di halaman 1dari 24

LAPORAN

PERTANGGUNGJAWABAN
PENGURUS DAN PENGAWAS
TAHUN BUKU 2022

SERTA
RENCANA KERJA DAN RENCANA ANGGARAN
PENDAPATAN DAN BELANJA TAHUN BUKU 2023

KOPERASI PEMASARAN PERMATA SIALA SAPPAGUL


BATANG TORU TAPANULI SELATAN

Disajikan pada :
RAPAT ANGGOTA TAHUNAN
BATANG TORU, 06 OKTOBER 2023
KATA PENGANTAR
Puji syukur kehadirat Allah SWT Tuhan Yang Maha Kuasa, karena atas
rahmat dan karunia serta ridlo-Nya, kita semua dapat berkumpul dalam rangka
menghadiri RAT (Rapat Anggota Tahunan) yang Pertama tahun buku 2022
KOPERASI PERMATA SIALA SAPPAGUL yang dilaksanakan pada hari ini.

Penyelenggaraan Rapat Anggota Tahunan kali ini untuk membahas dan


menilai LPJ (Laporan Pertanggung Jawaban) Pengurus dan Pengawas tahun
buku 2022 dan regenerasi Kepengurusan Koperasi, disamping itu juga sekalian
membahas tentang RK (Rencana Kerja) dan RAPBK (Rencana Anggaran
Pendapatan dan Belanja Koperasi) serta sekaligus mengesahkannya.

Selanjutnya pada kesempatan ini, kami segenap Pengurus dan Pengawas


menyampaikan ucapan terimakasih kepada anggota yang telah berpartisipasi
aktif dalam berbagai kegiatan dan usaha koperasi kita, meskipun masih banyak
kekurangan dan pelayanan yang perlu ditingkatkan. Terimakasih juga kami
sampaikan kepada para pejabat instansi terkait yang telah memberikan perhatian
dan pembinaan selama ini.

Akhirnya Pengurus dan Pengawas KOPERASI berharap agar Rapat


AnggotaTahunan ini dapat berjalan dengan baik dan lancar, serta dapat
menghasilkan keputusan-keputusan terbaik dan bermanfaat bagi perkembangan
serta kelangsungan kegiatan usaha sekarang dan mendatang.

Batang Toru, 06 Oktober 2023


Pengurus Koperasi
Ketua

(Iman Saleh Siregar)


DAFTAR ISI
Halaman
KATA PENGANTAR .......................................................................... i
DAFTAR ISI ......................................................................................... ii
SUSUNAN ACARA ............................................................................. 1
TATA TERTIB ..................................................................................... 2
BAGIAN A : LAPORAN PERTANGGUNGJAWABAN
PENGURUS ................................................................... 4

BAB I : PENDAHULUAN .......................................................... 5


BAB II : ORGANISASI DAN MANAJEMEN ............................ 6
BAB III : LAPORAN KEUANGAN ............................................. 7
a. Neraca Per 31 Desember 2022.................................... 10
d. Daftar Inventaris ....................................................... 13

BAGIAN B : LAPORAN PERTANGGUNGJAWABAN


PENGAWAS .................................................................. 14

BAB IV : LAPORAN PERTANGGUNGJAWABAN


PENGAWAS ................................................................... 15
BAGIAN C : PEMBAHASAN RENCANA KERJA DAN RAPBK ... 18

BAB V : RENCANA KERJA DAN RAPBK ............................... 19

BAGIAN D : PENUTUP DAN LAMPIRAN-LAMPIRAN ............... 23

BAB VI : PENUTUP ...................................................................... 24


LAMPIRAN – LAMPIRAN :
1. Daftar Simpanan Anggota ............................................................ 25
2. Daftar Pembiayaan Anggota ......................................................... 26
SUSUNAN ACARA
RAPAT ANGGOTA TAHUNAN KE I TAHUN BUKU 2023

KOPERASI PEMASARAN PERMATA SIALA SAPPAGUL

I. PEMBUKAAN
1. Pembukaan
2. Sambutan – sambutan :
a. Panitia RAT / Pengurus KOPERASI
3. Do’a
II. SIDANG-SIDANG
4. Pembukaan oleh Pimpinan Sidang
5. Pengesahan Kuorum RAT
6. Pengesahan Tata Tertib RAT
7. Laporan Pertanggungjawaban Pengurus
8. Laporan Pertanggungjawaban Pengawas
9. Pemandangan Umum / Tanya Jawab LPJ
10. Pengesahan Laporan Pertanggungjawaban Pengurus dan Pengawas
11. Penyampaian Rencana Kerja dan Rencana Anggaran Pendapatan
dan Belanja Koperasi (RAPBK) Tahun Buku 2022
12. Pemandangan Umum / Tanya Jawab RK & RAPBK
13. Pengesahan Rencana Kerja dan RAPBK tahun 2023
14.Pengesahan Hasil RAT tahun buku 2023
15. Penutup
III. PEMILIHAN PENGURUS
16. Pernyataan domisioner oleh Pengurus dan Pengawas
17. Pemilihan Pengurus dan Pengawas Periode Th 2023 s.d Th 2027
18. Pelantikan Pengurus dan Pengawas terpilih

Catatan :
Point III dilakukan apabila berakhirnya periode Pengurus dan Pengawas.
TATA TERTIB
RAPAT ANGGOTA TAHUNAN
KOPERASI PEMASARAN PERMATA SIALA SAPPAGUL
TAHUN BUKU 2022
Pasal 1
Jenis Rapat dan Kedudukan
1. Rapat ini adalah Rapat AnggotaTahunan Koperasi Pemasaran
PERMATA SIALA SAPPAGUL
2. Rapat ini Berkedudukan di Sekretariat Koperasi PSS
Pasal 2
Dasar Pelaksanaan RAT
1. Undang-Undang No. 25 Tahun 1992 tentang Perkoperasian Pasal 22 s/d
Pasal 26.
2. Peraturan Pemerintah Nomor 9 Tahun 1995 tentang Pelaksanaan
Kegiatan Usaha Simpan Pinjam oleh Koperasi.
3. Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga koperasi Pemasaran
PERMATA SIALA SAPPAGUL

Pasal 3
Pimpinan Rapat Anggota Tahunan
1. Rapat Anggota Tahunan ini dipimpin oleh Pimpinan Sidang
2. Pimpinan siding di pilih secara Musyawarah saat RAT
3. Pimpinan Sidang bertanggung jawab atas kelancaran jalannya rapat.
Pasal 4
Waktu dan Tempat Penyelenggaraan
1. Rapat Anggota Tahunan Koperasi Pemasaran PERMATA SIALA
SAPPAGUL tahun buku 2022 diselenggarakaan pada hari Kamis, 06
Oktober 2023 Pukul 13.00 WIB sd 14.00 WIB.
2. Tempat penyelenggaraan Rapat Anggota Tahunan di Sekretariat Koperasi
PSS.
Pasal 5
Peserta Rapat Anggota Tahunan
Peserta Rapat Anggota Tahunan terdiri dari :
a. Pengurus, Pengawas dan Pembina KOPERASI
b. Anggota KOPERASI
c. Tamu Undangan
Pasal 6
Syahnya Rapat
Keputusan rapat anggota apabila dihadiri oleh 50 persen dari jumlah
anggota ditambah 1
Pasal 7
Hak Bicara dan Hak Suara
1. Seluruh Peserta Rapat Anggota Tahunan memiliki hak bicara
2. Hak Suara hanya dimiliki oleh satu anggota satu suara
Pasal 8
Keputusan Rapat Anggota Tahunan
1. Keputusan Rapat Anggota Tahunan Koperasi diusahakan atas dasar
musyawarah mufakat.
2. Apabila musyawarah mufakat tidak tercapai, keputusan ditempuh
melalui suara terbanyak.
Pasal 9
Kewajiban Peserta Rapat Anggota Tahunan
1. Seluruh peserta RAT Koperasi Pemasaran PERMATA SIALA
SAPPAGUL harus sudah berada ditempat penyelenggaraan 10 menit
sebelum acara rapat dimulai.
2. Setiap peserta RAT harus mengisi daftar hadir yang telah disediakan.
3. Setiap peserta RAT berkewajiban mentaati acara, tata tertib serta
petunjuk pimpinan rapat demi ketertiban dan kelancaran jalannya rapat.
4. Peserta RAT yang tidak mengindahkan ketentuan yang berlaku, akan
dikenakan sangsi oleh pimpinan rapat berupa teguran I dan II.
5. Apabila teguran tersebut tidak diindahkan, pimpinan rapat berhak
mempersilahkan kepada yang bersangkutan untuk segera
meninggalkan tempat penyelenggaraan rapat.
Pasal 10
Lain – lain
Hal hal lain yang belum tercantum dalam tata tertib, dapat diatur
kemudian oleh pimpinan rapat setelah memperoleh persetujuan peserta
rapat.
Batang Toru, 06 Oktober 2023
Pimpinan Rapat Sidang

(……………….)
LAPORAN PERTANGGUNGJAWABAN
PENGURUS KOPERASI

KOPERASI PEMASARAN PERMATA SIALA


SAPPAGUL
BATANG TORU TAPANULI SELATAN
TAHUN BUKU 2022
BAB I
PENDAHULUAN

Atas berkat rahmat Allah/Tuhan Yang Maha Kuasa kita dapat berkumpul
di ruang pertemuan dalam rangka menyelenggarakan Rapat Anggota Tahunan
ke satu guna membahas dan mengesahkan Laporan Pertanggung Jawaban
Pengurus dan Pengawas tahun buku 2022

Koperasi Pemasaran PERMATA SIALA SAPPAGUL sebagai salah satu


koperasi primer, selain melakukan pembinaan terhadap setiap anggota sesuai
keadaan dan keberadaannya juga senantiasa berupaya untuk terus menjaga dan
meningkatkan hubungan kerja dengan sesama badan usaha guna menata
pertumbuhan koperasi. Untuk memperluas bidang usaha koperasi dan
mendukung kegiatan anggota.

Karena sejak pertama kali pendirian tahun 2018 belum berjalan kegiatan
operasional sampai dengan tahun buku 2022 maka Koperasi PERMATA
SIALA SAPPAGUL belum memperoleh Sisa Hasil Usaha (SHU)

Selanjutnya pembahasan kondisi dan perkembangan Koperasi Pemasaran


PERMATA SIALA SAPPAGUL disampaikan pada penjelasan berikutnya
secara lengkap dan sistematis.
BAB II
ORGANISASI DAN MANAJEMEN
1. Keanggotaan
Perkembangan jumlah anggota pada akhir tahun 2022 tercatat sebanyak 10
orang, mengalami penurunan sebanyak 11 orang sejak pendirian tahun 2018
sampai dengan tahun 2022 dan belum ada penambahan kembali anggota
baru, tetapi ada penurunan jumlah anggota hal ini disebabkan oleh
pengunduran.
2. Rapat Anggota Tahunan (RAT)
Rapat Anggota Tahunan ini adalah merupakan laporan pertanggung jawaban
Pengurus / Pengawas atau kinerja Pengurus dan Pengawas selama tahun buku
2022 Sekaligus membahas dan mengesahkan laporan pertanggung jawaban
Pengurus dan Pengawas.
3. Rapat Program Kerja
Rapat program kerja tahun buku 2023 dilaksanakan bersamaan dengan Rapat
anggota tahunan tahun buku 2022 yang merupakan pedoman Pengurus dan
Pengawas untuk melaksanakan tugas atau kegiatan untuk memajukan dan
mengembangkan Koperasi demi kesejahteraan anggota koperasi.

Susunan Pengurus dan Pengawas periode tahun 2017 s.d 2023


PENGURUS :
Ketua : Iman Saleh Siregar
Bendahara I : M. Ilham Hutabarat
Sekretaris I : Sanip Hasibuan

PENGAWAS :
Ketua : Dongoran Siregar
Anggota : Syahrun Hutabarat
Anggota : Bona Tua Lubis
BAB III
LAPORAN KEUANGAN
Laporan keuangan yang disajikan dalam Rapat Anggota Tahunan Tahun
Buku 2022 meliputi: Neraca dan penjelasannya, Perhitungan Rugi-Laba,
Perhitungan SHU (Sisa Hasil Usaha) dan Daftar Inventaris belum tersusun
dikarenakan belum adanya aktifitas operasional semenjak pendirian koperasi.
Adapun pembahasan Laporan keuangan hanya berupa Laporan Neraca akhir
tahun 2022 dapat disampaikan sebagai berikut :
NERACA PER 31 DESEMBER 2022
KOPERASI PEMASARAN PERMATA SIALA SAPPAGUL
TAHUN BUKU 2022

NO AKTIVA 31 DES. 2021 31 DES. 2022 NO PERKIRAAN 31 DES. 2011 31 DES. 2012

I AKTIVA LANCAR : III PASIVA LANCAR :

KAS Rp. 9.650.000 Rp. 9.650.000 SIMPANAN SUKARELA Rp. Rp.


KAS DI BANK Rp. Rp. HUTANG PADA PIHAK LAIN Rp. Rp.
PIUTANG Rp. Rp.
PERSEDIAAN SAPROTAN Rp. Rp. JUMLAH PASIVA LANCAR Rp. Rp.
PERSEDIAAN UNTUK DI JUAL Rp. Rp.
SEWA DIBAYAR DIMUKA Rp. Rp. IV KEWAJIBAN JANGKA PANJANG :

JUMLAH AKTIVA LANCAR Rp. Rp. INVESTASI TERIKAT PIHAK KE 3 Rp. Rp.

II AKTIVA TETAP : JUMLAH KEWAJIBAN JK. PANJANG Rp. Rp.

INVENTARIS PERALATAN Rp. Rp. V EKUITAS DAN MODAL :


AKUMULASI PENYUSUTAN Rp. Rp.
SIMPANAN POKOK Rp. 9.650.000 Rp. 9.650000
JUMLAH AKTIVA TETAP Rp. Rp. SIMPANAN WAJIB Rp. Rp.
MODAL PENYERTAAN Rp. Rp.
SHU TAHUN LALU Rp. Rp.
SHU TAHUN BERJALAN Rp. Rp.

TOTAL AKTIVA Rp. 9.650.000 Rp. 9.650.000 TOTAL PASIVA Rp.9.650.000 Rp.9.650.000

Mengetahui :
Pengawas KOPERASI PENGURUS KOPERASI
Ketua/Anggota Ketua, Sekretaris, Bendahara,

(Syahrun Hutabarat) ( Iman Saleh Siregar) (M. Ilham Hutabarat). (Sanip Hasibuan)
DAFTAR INVENTARIS
KOPERASI PEMASARAN PERMATA SIALA SAPPAGUL
TAHUN BUKU 2022

NO. HARGA
NO NAMA BARANG
INVENTARIS PEROLEHAN
1. Rp.

2. Rp.

3. Rp.

4. Rp.

5. Rp.

6. Rp.

7. Rp.

8. Rp.

9. Rp.

10. Rp.

11. Rp.

12. Rp.

13. Rp.

14. Rp.

TOTAL INVENTARIS Rp.

Batang Toru, 31 Desember 2022

PENGURUS KOPERASI

Ketua, Sekretaris,

(Iman Saleh Siregar) (M. Ilham Hutabarat)


LAPORAN
PERTANGGUNGJAWABAN PENGAWAS

KOPERASI PEMASARAN PERMATA SIALA


SAPPAGUL
BATANG TORU TAPANULI SELATAN
TAHUN BUKU 2022
BAB IV
LAPORAN PERTANGGUNG JAWABAN
PENGAWAS
TAHUN BUKU 2022
Memenuhi tanggung jawab kami sebagai Pengawas Koperasi Pemasaran
PERMATA SIALA SAPPAGUL Provinsi Sumatera Utara. Dengan ini kami
mengadakan pengawasan antara lain :
I. Bidang Organisasi dan Keanggotaan
II. Bidang Usaha
III. Bidang Keuangan
Semoga Rapat Anggota Tahunan Tahun Buku 2022 ini berjalan dengan
lancar dan mendapatkan masukan dan pemikiran yang positif untuk memajukan
Koperasi selanjutnya.
LAPORAN PENGAWAS
Koperasi Pemasaran PERMATA SIALA SAPPAGUL

Jumlah badan pengawas terdiri dari 3 orang yakni 1 orang ketua dan 2 orang
anggota yang manabadan pengawas tersebut yaitu :

Ketua : Dongoran Siregar


Anggota : Syahrun Hutabarat
Anggota : Bona Tua Lubis

I. PELAKSANAAN PENGAWASAN
Pelaksanaan pengawasan meliputi pemantauan kegiatan koperasi dan
pemeriksaan secara umum, baik yang dilakukan secara periodik maupun
insidentil. Tujuan umum adalah memberikan informasi yang sebenarnya
tentang kegiatan Koperasi selama 1 (satu) tahun serta memberikan analisis dan
saran untuk perbaikan kinerja yang lebih baik. Sedangkan tujuan khusus
adalah melihat sejauhmana ketelitian, kecermatan, kebenaran data-data dan
kelayakan laporan keuangan yang diberikan dalam kaitannya dengan
pelaksanaan tugas-tugas pengurus untuk menjalankan organisasi dan usaha
yang telah diprogramkan dalam rencana kerja dapat mencapai sasaran yang
diharapkan. Bidang pengawasan terdiri dari bidang organisasi dan
manajemen, bidang usaha, dan bidang keuangan.

II. PENGAWASAN BIDANG ORANISASI DAN MANAJEMEN


1. Sampai dengan periode tahun buku 2022, Kebijakan pencatatan akuntansi
belum mengikuti standar akuntansi yang berlaku, khususnya standar
akuntansi koperasi.
2. Rencana kerja dan anggaran belanja telah dibuat dan disusun dalam
Bisnis Plan
3. Struktur organisasi yang mencerminkan adanya pembagian tugas dan
tanggung jawab yang jelas, belum berjalan secara optimal.
4. Kelengkapan buku-buku standar koperasi belum seluruhnya dijalankan
dengan baik.
5. Pencapaian jumlah anggota koperasi selama tahun 2022 belum berjalan.
6. Kelengkapan perangkat kebijakan koperasi terkait penjabaran teknis AD
dan ART masih minim.
III. PENGAWASAN BIDANG USAHA DAN KEUANGAN
1. Pengawasan Bidang Usaha
a. Pengurus belum melakukan aktifitas usaha
b. Usaha penghimpunan dana melalui produk simpanan lancar (tabungan)
dan simpanan lainnya belum menunjukkan hasil yang memuaskan
c. Penghimpunan dana dari modal sendiri (simpanan pokok, simpanan
wajib) selama tahun 2022 belum optimal.
2. Pengawasan Bidang Keuangan
a. Penyajian laporan keuangan belum mengikuti standar akuntansi yang
berlaku, khususnya standar akuntansi koperasi yang mengacu pada
Pernyataan Standar Akuntansi Keuangan (PSAK) SAK ETAP
b. Belum terbentuknya Sisa Hasil Usaha dikarenakan tidak
beroperasionalnya Koperasi
IV. KESIMPULAN DAN SARAN
1. Kesimpulan
a. Perangkat kebijakan koperasi dibidang organisasi dan manajemen,
pengelolaan usaha, dan keuangan secara keseluruhan belum difasilitasi
dengan baik.
b. Laporan keuangan belum mengikuti standar akuntansi yang berlaku,
khususnya standar akuntansi koperasi.
2. Saran
a. Ketersediaan perangkat kebijakan koperasi mutlak diperlukan bagi
lembaga yang sudah berstatus badan hukum.
b. Upaya penghimpunan dana dalam rangka memperkuat struktur
permodalan koperasi harus terus dilakukan dengan tetap
mempertimbangkan kondisi dan kemampuan koperasi.
c. Jalinan koordinasi yang efektif di antara pihak-pihak terkait baik dalam
internal koperasi (Pengurus, Pengawas, Pengelola) maupun dengan
pihak eksternal koperasi.
Demikian laporan pengawasan yang dapat kami sampaikan sebagai upaya
mengemban amanat anggota koperasi, dengan harapan Koperasi dapat terus
melayani dengan baik dan maju sesuai harapan anggotanya di masa
mendatang.
PEMBAHASAN
RENCANA KERJA DAN RENCANA ANGGARAN
PENDAPATAN DAN BELANJA KOPERASI (RK-
RAPBK)

KOPERASI PEMASARAN PERMATA SIALA


SAPPAGUL
BATANG TORU TAPANULI SELATAN
TAHUN BUKU 2022
BAB V
PEMBAHASAN
RENCANA KERJA DAN
RENCANA ANGGARAN PENDAPATAN DAN BELANJA KOPERASI

Rapat Anggota Tahunan yang diselenggarakan kali ini juga akan


membahas dan mengesahkan Rencana Kerja (RK) dan Rencana Anggaran
Pendapatan dan Biaya Koperasi (RAPBK) dari Koperasi Pemasaran
PERMATA SIALA SAPPAGUL Kabupaten Tapanuli Selatan Provinsi
Sumatera Utara Tahun 2023.

RK dan RAPBK akan memperhitungkan data, informasi dan pencapaian


tahun sebelumnya. Selanjutnya kami berharap kepada seluruh anggota untuk
memberikan masukan, saran dan usulan perbaikan serta kelengkapannya,
sehingga Rencana Kerja dan Rencana Anggaran Pendapatan dan Biaya
Koperasi tahun 2023 dapat diterima dengan baik dan disetujui oleh anggota.

Ketetapan tersebut akan dijadikan pedoman kerja Pengurus dan Pengawas


pada tahun mendatang. Dengan dukungan berbagai pihak terutama partisipasi
aktif anggota, pelaksanaan Rencana Kerja dan Rencana Pendapatan dan Biaya
Koperasi Tahun 2023 diharapkan dapat berjalan lancar dan berhasil baik.

A. RENCANA KERJA
I. BIDANG ORGANISASI
➢ Melakukan pembenahan sistem manajemen serta meningkatkan SDM
pengelola koperasi
➢ Melakukan kunjungan kepada anggota-anggota kelompok bersama
perwakilan anggota menurut kebutuhan situasi dan kondisi
➢ Mengembangkan kemauan anggota untuk menabung dengan
memberikan fasilitas Buku Tabungan Anggota
➢ Melaksanakan rapat koordinasi dan atau rapat evaluasi setiap bulan
➢ Meningkatkan Belanja Anggota
➢ Menambah Anggota Baru
➢ Melaksanakan rapat dalam rangka membahas program kerja dan
rencana anggaran pendapatan dan belanja Tahun Buku 2023 pada 30
Januari 2023
II. PERMODALAN
➢ Tambahan simpanan wajib anggota sebesar Rp 20.000 perbulan
sesuai dengan hasil RAT Tahun Buku 2022
➢ Mengupayakan adanya tabungan sukarela dan penyertaan modal
anggota koperasi.
III. BIDANG USAHA
➢ Meningkatkan penghasilan usaha dibidang produksi dan distribusi
Benih Bersertifikat.
➢ Meningkatkan jangkauan pemasaran.
IV. BIDANG ADMINISTRASI
➢ Menyempurnakan sistem administrasi usaha dan keuangan
➢ Penyajian data usaha dan keuangan secara teratur dan pencapaian
berdasarkan persentase yang telah tertuang dalam rencana kerja
masing-masing unti usaha.
PENUTUP DAN
LAMPIRAN-LAMPIRAN

KOPERASI PEMASARAN PERMATA SIALA


SAPPAGUL
BATANG TORU TAPANULI SELATAN
TAHUN BUKU 2022
BAB VI

PENUTUP

Laporan pertanggung jawaban pengurus dan pengawas serta pembahasan


RK dan RAPBK yang disajikan merupakan upaya optimal hasil kerja pengurus
Koperasi dalam melaksanakan tugas kewajibannya, yaitu melakukan penataan
administrasi terhadap seluruh aspek kegiatan organisasi, usaha dan keuangan
selama tahun buku 2022.

Apapun wujud nyata yang diperoleh dalam tahun buku 2022 merupakan
hasil maksimal dari upaya optimalisasi pelayanan kepada anggota beserta
keluarganya sesuai kondisi obyektif Koperasi Pemasaran PERMATA SIALA
SAPPAGUL Kabupaten Tapaniuli Selatan Provinsi Suamatera utara.

Sementara yang terpenting bagi kita sekarang adalah bagaimana upaya


selanjutnya untuk terus menanamkan dan memelihara semangat kebersamaan
yang berdasarkan azas kekeluargaan, sehingga terciptanya rasa kebanggaan dan
percaya diri agar mampu memanfaatkan berbagai peluang dan meminimalkan
tantangan atau hambatan di masa mendatang memasuki era persaingan bebas.

Akhirnya atas perhatian, Partisipasi dan kerjasama seluruh anggota serta


pembinaan dan dukungan moral instansi terkait selama tahun buku 2022,
pengurus dan pengawas Koperasi Pemasaran PERMATA SIALA SAPPAGUL
Kabupaten Tapanuli Selatan Provinsi Sumatera utara mengucapkan terima kasih
yang sebesar-besarnya, dan mohon maaf yang seluas – luasnya apabila ada
kekhilafan pengurus dan pengawas sebagai manusia biasa tidak luput dari
kekhilafan dan kesalahan.
Mudah – mudahan Allah SWT Tuhan Yang Maha Kuasa senantiasa
memberkahi setiap bentuk aktivitas pengabdian kita dalam upaya untuk terus
memantapkan kehidupan organisasi Koperasi Pemasaran PERMATA SIALA
SAPPAGUL Kabupaten Tapanuli Selatan Provinsi Sumatera Utara menuju cita-
cita kesejahteraan anggota beserta keluarganya, Amin.

Batang Toru, Desember 2022


KOPERASI PEMASARAN PERMATA SIALA SAPPAGUL
Pengawas, Pengurus,

(Syahrun Hutabarat) (Iman Saleh Siregar)


DAFTAR SIMPANAN ANGGOTA
PER 31 DESEMBER 2022

SIMPANAN SIMPANAN SIMPANAN SIMPANAN JUMLAH


NO NAMA
POKOK WAJIB SUKARELA LAIN-LAIN SIMPANAN
1 2 3 4 5 6 7

1 Iman Saleh Siregar 100.000 600.000 700.000


2 M. Ilham Hutabarat 100.000 400.000 500.000
3 Sanip Hasibuan 100.000 400.000 500.000
4 Rahmat Kurnia 100.000 400.000 500.000
5 Jonni Jambak 100.000 400.000 500.000
6 Hasmar Harahap 100.000 400.000 500.000
7 Erwin Afandi Siregar 100.000 400.000 500.000
8 Syafarudin Rambe 100.000 400.000 500.000
9 Mahyuddin Hasibuan 100.000 400.000 500.000
10 Lembang Hutapea 100.000 50.000 150.000
11 Hamsan Rudi Siregar 100.000 300.000 400.000
12 Rizal Hasibuan 100.000 400.000 500.000
13 Bona Tua Lubis 100.000 400.000 500.000
14 Mar’an Siregar 100.000 50.000 150.000
15 Ali Naga Siregar 100.000 450.000 550.000
16 Syahrun Hutabarat 100.000 400.000 500.000
17 Rintoni Nasution 100.000 400.000 500.000
18 Yusuf Siregar 100.000 400.000 500.000
19 Lenni Maruna 100.000 400.000 500.000
20 Dongoran Siregar 100.000 600.000 700.000

TOTAL SIMPANAN Rp. 2.000.000 Rp. 7.650.00 Rp. Rp. Rp. 9.650.000

Anda mungkin juga menyukai