Anda di halaman 1dari 8

Soal Obyektif

1. Karakteristik wirausaha yang perlu dikembangkan adalah....


a. Kerja keras dan disiplin
b. Suka berkeluh kesah
c. Bergantung pada backing
d. Konsumtif
e. Pesimis
2. Suatu sikap yang selalu ingin maju dan menjadi yang terbaik dalam segala hal
disebut....
a. Mandiri
b. Disiplin
c. Optimis
d. Prestatif
e. Strategi
3. Menurut matriks SWOT, suatu usaha tepat mengunakan SO strategis. Hal ini berarti
perusahaan perlu…
a. Memanfaatkan peluang dan kekuatan yang dimiliki
b. Melakukan pasar dan produk
c. Meminimalkan terjadinya masalah internal
d. Mengatasi berbagai tantangan
e. Membenahi aneka kelemahan internal
4. Setelah melakukan analisis SWOT, seorang wirausaha perlu…
a. Memaksimalkan strength
b. Meminimalkan opportunity
c. Memaksimalkan weakness
d. Memksimalkan threat
e. Berdiam diri saja
5. Tata usaha merupakan unsur administrasi, kegiatan yang dilakukan dalam bagian tata
usaha termasuk
a. mencatat dan mencatat
b. menghimpun dan memasukkan
c. menghimpun dan mencatat
d. catatan manajemen
e. Memposting surat
6. Berikut yang merupakan ciri-ciri dokumen adalah..
a. Difokuskan pada kegiatan
b. Bersifat aktif
c. Merupakan unit
d. Digunakan sebagai alat bukti
e. Sebagai alat mencatat
7. Suatu bentuk promosi selain iklan, personal selling maupun publisitas yang memiliki
berbagai bentuk kegiatan merupakan pengertian dari...
a. Pameran dan eksibisi
b. Promosi konsumen
c. Sales promotion
d. Hubungan masyarakat
e. Ruang pasar

8. Media mempromosikan produk dengan jumlah banyak dengan penjelasan spesifikasi


dan gambar masing-masing produk adalah...
a. Booklet
b. Katalog
c. Pamflet
d. Prosur
e. Poster
9. Di sebuah perusahaan baju bernama “TOKO EVERGARDEN” memproduksi 20 baju
anak, biaya untuk bahan baku Rp. 1.200.000,-, biaya operasional sebesar Rp.
800.000,-. Jika perusahaan tersebut menginginkan keuntungan 25% maka harga jual
per baju anak tersebut adalah...
a. Rp. 100.000,-
b. Rp. 220.000,-
c. Rp. 125.000,-
d. Rp. 110.000.-
e. Rp. 300.000,-
10. Di sebuah perusahaan baju bernama “TOKO BRIGHTWIN” memproduksi 100 baju ,
biaya untuk bahan baku Rp. 5.000.000,-, biaya operasional sebesar Rp. 1.200.00.000,-.
Jika perusahaan tersebut menginginkan keuntungan 50% maka harga jual per baju
tersebut adalah...
a. 93.000,-
b. Rp. 650.000,-
c. Rp. 100.000,-
d. Rp. 125.000,-
e. Rp. 220.000,-
11. Dibawah ini yang tidak termasuk kedalam fungsi pemasaran yaitu...
a. Pengenalan Produk
b. Pengadaan produk
c. Distribusi
d. Layanan Purnajual
e. Riset
12. Dibawah ini yang merupakan fungsi utama dalam pemasaran suatu produk adalah...
a. Riset
b. Distribusi
c. Pengenalan produk
d. Konsumsi
e. Layanan Purnajual
13. Dalam proses penjualan, wiraniaga hendaknya menerapkan rumus AIDA dibawah ini
yaitu...
a. Attention, interest, desire, action
b. According, interest, desire, action
c. Attention, interaction, desire, action
d. Attention, interest, dedicated, action
e. According, inflation, delicated, action
14. Dalam pelayanan prima, berbagai tindakan nyata yang harus dilakukan dalam
memberikan pelayanan kepada konsumen disebut dengan...
a. Attention
b. Interest
c. Desire
d. Action
e. Excellent
15. Bagi karyawan laporan keuangan perusahaan memiliki manfaat yaitu untuk menilai...
a. Kemampuan perusahaan dalam memberikan balas jasa
b. Kemampuan perusahaan dalam membayar deviden
c. Menentukan pembayaran bunga dan pinjaman sesuai jatuh tempo
d. Pemberian jangka waktu kredit
e. Menyusun statistik pendapatan nasional
16. Laporan keuangan perusahaan bagi pemerintah bermanfaat dalam penentuan...
a. Kemampuan perusahaan dalam membayar deviden
b. Menentukan pembayaran bunga dan pinjaman sesuai jatuh tempo
c. Pemberian jangka waktu kredit
d. Penetapan kebijakan pajak
e. Menentukan kelangsungan hidup perusahaan
17. Suatu aktifitas promosi untuk mengenalkan atau mempromosikan suatu produk
maupun jasa dimana proses pemasaran tersebut dilakukan secara online melalui media
internet dan juga kecanggihan teknologi merupakan pengertian dari...
a. Pemasaran online
b. Pemasaran konvensional
c. Pemasaran retail
d. Pemasaran produk
e. Pemasaran secara langsung
18. Dibawah ini yang tidak termasuk kedalam fungsi pemasaran online yaitu...
a. Bisa menarik perhatian pasar dengan cepat
b. Menjaga loyalitas konsumen
c. Membantu meningkatkan brand awareness
d. Meningkatkan potensi penjualan produk
e. Menambah rasa tidak percaya terhadap produk
19. Dibawah ini yang bukan merupakan manfaat yang didapat dari pemasaran online
adalah...
a. Jangkauan yang lebih luas
b. Menghemat waktu, tenaga dan biaya
c. Meningkatkan penghasilan
d. Proses lebih mudah
e. Mudah untuk dipantau
20. Dalam pemasaran online tentunya memiliki keuntungan ketika kita memanfaatkannya
dengan benar. Yang tidak termasuk keuntungan pemasaran online adalah...
a. Mengurangi biaya
b. Memerlukan banyak biaya
c. Cepat menentukan target
d. Bisa diukur secara real time
e. Paparan jangka panjang
21. Dibawah ini yang bukan termasuk media sosial adalah...
a. Brosur
b. Instagram
c. Twitter
d. Youtube
e. Facebook
22. Media sosial yang masih menjadi pilihan banyak orang untuk menjalin komunikasi
dengan keluarga maupun teman. Dengan fitur tambahkan teman sehingga ketika
melakukan suatu promosi hanya orang yang merupakan teman dalam media sosial
yang akan menjumpai postingan promosi di halaman utama akun sosial medianya
merupakan pengertian dari...
a. Facebook
b. Instagram
c. Twitter
d. Youtube
e. BEP
23. Perbedaan website dengan media sosial adalah...
a. Website dapat mengiklankan produk bisnis dengan lebih lengkap sedangkan media
sosial memiliki cakupan yang terbatas.
b. Website dapat mengiklankan produk secara terbatas sedangkan media sosial
cakupannya luas.
c. Website dapat mengiklankan produk secara offline sedangkan media sosial dapat
mengiklakan produk secara online
d. Website dapat mengiklankan produk secara online sedangkan media sosial dapat
mengiklankan produk secara offline.
e. Website dapat mengiklankan secara sederhana sedangkan media sosial
mengiklankan secara terbatas.
f. Email
24. Dibawah ini yang bukan merupakan ciri-ciri dari website dan media sosial adalah...
a. Untuk membuat website tidaklah gratis dan media sosial memiliki desain platform
yang terbatas
b. Kekurangan website adalah semua dikerjakan sendiri dan media sosial memiliki
fungsi yang tidak fleksibel
c. Menggunakan website perlu dipelajari dan media sosial memiliki kontrol terbatas
d. Pembuatan website tidaklah gratis dan media sosial kontrol terbatas
e. Website tidak perlu dipelajari dan media sosial memiliki fungsi fleksibel
25. Hak eksklusif yang diberikan suatu peraturan kepada seseorang atau sekelompok
orang atas karya ciptanya,disebut.....
a. Hak Cipta
b. Hak Paten
c. Hak Karya
d. Hak Pakai
e. HAKI
26. Hak khusus bagi pencipta untuk mengumumkan ciptaannya atau memperbanyak
ciptaannya adalah...
a. Hak Paten
b. Hak Karya
c. Hak Cipta
d. Hak Kekayaan
e. HAKI
27. Pada prinsipnya HAKI dapat dibagi menjadi dua kelompok,yaitu.....
a. Hak cipta dan hak kekayaan industri
b. Hak paten dan hak karya
c. Hak karya dan hak cipta
d. Hak kekayaan industri dan hak paten
e. Hak paten dan cipta
28. Dibawah ini yang bukan termasuk kedalam hak atas kekayaan industri, yaitu...
a. Hak hukum
b. Hak paten
c. Hak rahasia dagang
d. Hak desain industri
e. Hak merek
29. Perhatikan beberapa pernyatan berikut!
1. Buku, pamflet, perwajahan karya tulis, dan semua hasil karya tulis lainnya.
2. Karya yang belum diwujudkan dalam bentuk nyata
3. Ide, gagasan, prosedur, sistem, metode, konsep dan temuan atau data.
4. Ceramah, kuliah, pidato dan ciptaan sejenis lainnya
Dari beberapa pernyataan diatas yang termasuk karya tidak dilindungi adalah.....
A. (2) dan (3)
B. (1) dan (2)
C. (1( dan (4)
D. (1) dan (3)
E. (1), (2), (3) dan (4)

30. Y Perhatikan bebrapa pernyataan berikut:


1. Modifikasi ekspresi budaya tradisional, kompilasi ciptaan atau data.
2. Hasil rapat terbuka lembaga negara, peraturan perundang – undangan.
3. Putusan pengadilan atau ketetapan hakim.
4. Kompilasi ekspresi budaya tradisional, selama kompilasi tersebut merupakan karya asli.
Dari beberapa pernyataan diatas yang termasuk karya dilindungi adalah...

A. (1) dan (4)


B. (3) dan (2)
C. (1( dan (3)
D. (1) dan (2)
E. (1),(2),(3) dan (4)

Anda mungkin juga menyukai