Anda di halaman 1dari 2

Latihan Pertemuan 8

Pokok Bahasan 8: Kalimat Dasar dan Kalimat Tunggal


Pertemuan : ke-8

Petunjuk menjawab tugas latihan pertemuan 8

1) Tugas latihan ini merupakan tugas pertemuan 8.


2) Tugas latihan ini ditulis secara perorangan dengan tulis tangan di dalam kertas
folio (double folio) bergaris.
3) Tulislah identitas Anda secara lengkap dalam kertas jawaban folio bergaris (nama,
NIM, dan program studi).
4) Fotokanlah tugas tersebut dan pindahkan ke dalam “microsoft word 97-2003
document” simpan dalam bentuk pdf. dengan nama file yang telah disesuaikan
(contoh penamaan file:Nomor absensi_Mudi Antara_Latihan 8).
5) File pdf. yang akan dikirim/diunggah maksimal kapasitas adalah 4.8 MB. Apabila
file yang dikirim melebihi kapasitas, kompreslah file tersebut, sehingga dapat
dikirim.
6) Unggahlah tugas latihan Anda di menu assignment yang telah disediakan!
7) Rentang waktu maksimal pengumpulan tugas latihan ini adalah satu minggu
setelah tugas latihan ini diberikan (satu hari sebelum pertemuan selanjutnya).

Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini!


1. Apakah yang dimaksud dengan kalimat dasar dan apa bedanya dengan kalimat
tunggal?
2. Tulislah empat ciri kalimat dasar!
3. Buatlah delapan contoh kalimat dasar berdasarkan tipe yang dikemukakan
Sugono! (contoh tidak boleh sama dengan materi)
4. Tulislah lima jenis kalimat tunggal berdasarkan kategori kata atau frasa pengisi
predikatnya!
5. Buatlah contoh minimal dua kalimat untuk setiap jenis kalimat berdasarkan
kategori kata atau frasa pengisi predikatnya!
6. Tulislah tiga jenis kalimat berpredikat verbal berdasarkan kemungkinan
kehadiran nomina atau frasa nominal sebagai objeknya!
7. Buatlah contoh minimal dua kalimat untuk setiap jenis kalimat berdasarkan
kemungkinan kehadiran nomina atau frasa nominal sebagai objeknya!
8. Tulislah dua jenis kalimat berpredikat verbal berdasarkan peran subjeknya!
9. Buatlah contoh minimal dua kalimat untuk setiap jenis kalimat berdasarkan peran
subjeknya!
10. Kemukakanlah dua macam cara (kaidah) pembentukan kalimat pasif dari kalimat
aktif dalam bahasa Indonesia!
11. Buatlah dua buah contoh kalimat pasif berdasarkan kaidah pemasifan cara
pertama!
12. Buatlah dua buah contoh kalimat pasif berdasarkan kaidah pemasifan cara kedua!

Anda mungkin juga menyukai