Anda di halaman 1dari 1

Nama :Azzahra Fadhila Amanta

NPM :270110230046

ENERGI
Apa itu sumber daya alam?
Sumber daya alam merupakan bahan alami yang dibutuhkan oleh manusia untuk menunjang
berbagai aspek kehidupan dengan kebutuhan yang berbeda-beda. Sumber daya alam di setiap
wilayah juga berbeda-beda dan tidak tersebar secara merata. Oleh karena itu, untuk
memenuhi kebutuhan yang berbeda-beda tersebut setiap negara melakukan perdagangan
untuk saling bertukar sumber daya alam.

Sumber daya alam apa yang kamu ketahui?


Sumber daya alam sangat beragam sesuai dengan kegunaannya masing masing, mulai dari
sumber daya mineral dan logam seperti besi,emas,tembaga, silicon yang digunakan sebagai
material bangunan atau alat teknologi, sumber daya nabati dan hewani seperti tumbuh-
tumbuhan, sayur-sayuran, buah buahan,ikan,ayam,dll, sebagai bahan makanan, sumber daya
air untuk minum,mencuci,memasak, dan sumber daya bahan bakar seperti batu bara, minyak,
dan gas.

Apa itu sumber daya energi?


Sumber daya energi merupakan sumber daya alam yang dapat menghasilkan energi seperti
panas dan listrik. Contoh sumber daya energi diantaranya batu bara, angin, air/ombak, sinar
matahari, minyak dan gas.

Sumber energi terbarukan dan tidak terbarukan


Sumber energi terbarukan adalah sumber energi yang mudah digantikan dan tidak akan habis.
Sumber energi ini berupa tenaga angin, tenaga gelombang, tenaga air, biofuel, dan tenaga
surya. Sedangkan sumber energi tak terbarukan merupakan sumber energi yang tidak mudah
digantikan karena pembentukannya harus melalui proses selama jutaan tahun, contohnya
seperti minyak bumi, gas alam, dan batu bara. Sumber daya ini bersifat akan habis jika
digunakan secara tidak efisien

Minyak mentah dan gas terbentuk dari tumbuhan dan hewan laut yang mati jutaan tahun yang
lalu yang kemudian mengendap ke bawah lautan dan terkubur di lapisan sedimen yang
kemudian ketika panas dan tekanan meningkat mengubahnya menjadi minyak dan gas alam

Batubara terbentuk pada masa periode karbon yaitu ratusan juta tahun yang lalu. Ia bermula
dari sisa-sisa tanaman yang mati dan tenggelam ke dasar membuat lapisan yang akhirnya
berubah menjadi spons coklat atau gambut, Ketika gambut mendapat panas dan tekanan maka
ia akan berubah menjadi batubara

Sumber energi tak terbarukan tidak akan bertahan selamanya, selain itu kebanyakn sumber
energi tak terbarukan melepaskan gas rumah kaca yang berbahaya ke atmosfer dan dapat
merusak lingkungan.
Sumber energi terbarukan lebih ramah lingkungan, selain tidak melepas gas rumah kaca
energi ini juga tersedia tanpa batas dan dapat digunakan kembali berulang kali.

Sumber energi terbarukan diantaranya ada angin, surya, geothermal, air, dan biofuel. Semua
sumber energi ini tersedia bebas dialam tanpa batas. Sumber energi ini dapat menghasilkan
berbagai energi dengan pengolahannya masing-masing.

Anda mungkin juga menyukai