Anda di halaman 1dari 7

BAB III

METODE PENELITIAN

3.1 Jenis Penelitian

Jenis penelitian yang digunakan adalah jenis penelitian deskriptif dengan pendekatan

kuantitatif. Jenis penelitian deskriptif ini melibatkan pengumpulan data untuk menguji

hipotesis atau menjawab pertanyaan tentang pendapat orang atas sebuah isu atau topik.

Penelitian kuantitatif merupakan penelitian yang didasarkan pada pengumpulan dan analisis

data berbentuk angka (numerik) untuk menjelaskan, memprediksi, dan mengontrol fenomena

yang diminati. Penelitian kuantitatif menekankan analisisnya pada data-data numerikal yang

diolah dengan jenis statistik. Dengan jenis kuantitatif akan diperoleh signifikasi hubungan

antar variabel.

Penelitian kuantitatif mempunyai tiga ciri yaitu dari awal sampai akhir penelitian

memiliki sifat tetap, sehingga akan mengalami kesamaan judul, mengembangkan masalah

yang telah ditentukan sebelumnya, dan masalah tidak akan sama pada saat berada di

lapangan karena sudah terkonfirmasi dengan kenyataan yang ditemukan (Nurwulandari dan

Darwin, 2020).

3.2 Subjek dan Objek Penelitian

Subjek penelitian ini adalah Perusahaan Pakaian Starcrosss di Yogyakarta sedangkan

objek penelitian ini adalah Produk Pakaian Starcross dengan Co-Branding Film Top Gun

Maverick produksi Paramount Picture, USA, tahun 2022.

3.3 Definisi Konseptual Variabel

a. Variabel bebas : Produk Pakaian Starcrosss dengan Co-Branding Film Top Gun

Maverick

1
Park et al. (1996) define co-branding as “the pairing of two or more branded

products (constituent brands) in forming a separate and unique product.” Co-branding

between two brands for making a joint effort in a new marketing venture is popular in

many industries, particularly in the fashion industry

Dalam hal ini Park et. al. (1996) memdefinisikan co-branding sebagai “perpaduan

dua atau lebih produk bermerek (merek konstituen) dalam membentuk produk tersendiri

dan unik.” merek Bersama antara dua merek untuk melakukan upaya bersama dalam

usaha pemasaran baru populer di banyak industri, khususnya di industri pakaian.

Untuk mengukur variabel bebas digunakan data jumlah Produksi Pakaian Starcross

dengan co-branding Film Top Gun Maverick berupa pakaian dengan material bahan

Cotton, Fleece, Canvas dan Taslan, kondisi baru dan berlabel, serta dengan ukuran yang

tersedia dari S, M, L, XL, dan XL dengan rincian produk sebagai berikut :

No Nama Produk Deskripsi


Code : TOP GUN LOGO
1 COLLABS Tees Color : Camel
Type : Tees
Code : TOP GUN JET
2 COLLABS Tees Color : Olive
Type : Tees
Code : TOP GUN TEES PILOT
3 COLLABS Tees Color : White
Type : Tees
Code : TOP GUN LOGO 2
4 COLLABS Long Sleeve Color : Black
Type : Long Sleeve
Code : TOP GUN EAGLE
5 COLLABS Long Sleeve Color : White
Type : Long Sleeve
Code : HS TOP GUN
6 COLLABS Shirt Color : Green Army
Type : Shirt
7 COLLABS Hoodie Code : HD TOP GUN
Color : Navy

2
Type : Hoodie
Code : HD TOP GUN 2
8 COLLABS Hoodie Color : Olive
Type : Hoodie
Code : SW TOP GUN
9 COLLABS Sweater Color : Black
Type : Sweater
Code : PJ TOP GUN
10 COLLABS Pilot Jacket Color : Green Army
Type : Pilot Jacket
Code : LG TOP GUN
11 COLLABS Cargo Pants Color : Green Army
Style : Cargo Pants
Code : PC TOP GUN 2
12 COLLABS Polo Cap Color : Green Army
Type : Polo Cap
Code : TR TOP GUN
13 COLLABS Trucker Cap Color : Blue Red
Type : Trucker Cap
Code : BP TOP GUN
14 COLLABS Backpack Color : Black
Type : Backpack
Code : SB TOP GUN
15 COLLABS Sling Bag Color : Green Army
Type : Sling Bag

b. Variabel terikat : Penjualan Produk Pakaian Starcrosss dengan Co-Branding Film Top
Gun Maverick

Pengertian penjualan menurut Sumiyati dan Yatimatun (2021 : 2), adalah pembelian

suatu (barang atau jasa) dari satu pihak kepada pihak lainnya dengan mendapatkan ganti

uang dari pihak tersebut. Penjualan merupakan sumber dari pendapatan perusahaan,

semakin besar penjualan, semakin besar pula pendapatan yang diserima perusshaan.

Untuk mengukur variabel terikat dipergunakan data Penjualan Produk Pakaian

Starcrosss dengan co-branding Film Top Gun Maverick sejak 9 Desember 2023 pada saat

dirilis secara eksklusif di event Urban Snearker Society 2022 yang merupakan event

sneakers dan streetwear, diselenggarakan oleh Urban Sneaker Society, yang selain

3
menawarkan harga spesial untuk setiap barang, juga merupakan ajang yang

mempertemukan brand, retailer dan reseller dengan berbagai macam penawaran menarik

lainnya, sampai dengan 31 Mei 2023 atau kurang lebih selama kurun waktu 6 (enam)

bulan. Penjualan yang dilakukan oleh Starcross baik secara langsung melalui toko yang

berada di kota Yogyakarta maupun penjualan yang dilakukan melalui marketplace seperti

Shopee dan Tokopedia

3.4 Definisi Operasional dan Pengukuran Variabel

3.4.1 Operasionalisasi Variabel

a. Data Produksi Pakaian Starcross dengan Co-Branding Film Top Gun Maverick

diperoleh dari data persediaan yang ada setiap hari sejak tanggal 9 Desember 2022

sampai dengan 31 Mei 2023 baik yang tersedia di toko maupun data stock yang tersedia

di marketplace

No Tahun Bulan Hari

1 2022 Desember 22

2 2023 Januari 31

3 2023 Februari 28

4 2023 Maret 31

5 2023 April 30

6 2023 Mei 31

Jumlah 173

Dengan demikian akan diperoleh data sejumlah 173 data persediaan yang dikumpulkan

setiap hari.

4
b. Penjualan Produk Pakaian Starcrosss dengan Co-Branding Film Top Gun Maverick

diperoleh dari jumlah produk yang terjual setiap hari sejak tanggal 9 Desember 2022

sampai dengan 31 Mei 2023 baik melalui penjulan langsung maupun penjualan online

melalui marketplace

No Tahun Bulan Hari

1 2022 Desember 22

2 2023 Januari 31

3 2023 Februari 28

4 2023 Maret 31

5 2023 April 30

6 2023 Mei 31

Jumlah 173

Dengan demikian akan diperoleh data sejumlah 173 data penjualan yang dikumpulkan

setiap hari.

3.5 Populasi dan Sampel Penelitian

3.5.1 Populasi Penelitian

Populasi adalah ruang lingkup atau besaran karakteristik dari seluruh objek yang

diteliti. Salah satu pengertian populasi disampaikan oleh Sugiyono. Sugiyono (2018:130)

menyatakan populasi sebagai wilayah generalisasi yang terdiri atas objek/subjek yang

memiliki mutu serta ciri tertentu yang diresmikan oleh seorang peneliti guna dipergunakan

untuk dipelajari sehingga kemudian akan ditarik kesimpulan untuk hasil akhirnya.

Penentuan populasi harus dimulai dengan penentuan secara jelas mengenai populasi yang

menjadi sasaran penelitiannya yang disebut populasi sasaran yaitu populasi yang akan

5
menjadi cakupan kesimpulan penelitian Berdasarkan penjelasan tersebut, adapun populasi

sasaran yang digunakan dalam penelitian ini adalah produksi pakaian dan penjualan

pakaian Starcross yang co-branding Film Top Gun Maverick di Yogyakarta.

3.5.2 Sampel

Somantri (2006:63) mengemukakan sampel adalah bagian kecil dari anggota populasi

yang diambil menurut prosedur tertentu sehingga dapat mewakili populasinya. Furqon

(1999:2), sebagian anggota dari populasi disebut sampel. Pasaribu (1975:21) berpendapat,

sampel itu adalah sebagian dari anggota-anggota suatu golongan (kumpulan objek-objek)

yang dipakai sebagai dasar untuk mendapatkan keterangan (atau menarik kesimpulan)

mengenai golongan (kumpulan itu). Sugiyono (1997:57) dikutip Riduwan (2003:10)

memberikan pengertian bahwa “Sampel adalah sebagian dari jumlah dan karakteristik yang

dimiliki oleh populasi.” Arikunto (1998:117) dikutip Riduwan (2003:10) mengatakan

bahwa “Sampel adalah bagian dari populasi (sebagian atau wakil populasi yang diteliti).

Sampel penelitian adalah sebagian dari populasi yang diambil sebagai sumber data dan

dapat mewakili seluruh populasi.” Sampel dalam penelitian ini adalah Produksi Pakaian

Starcross dengan co-branding Film Top Gun Maverick dan Penjualan Produk Pakaian

Starcrosss dengan co-branding Film Top Gun Maverick dari Perusahaan Starcross di

Yogyakarta.

3.6 Sumber Data

Data Penelitian ini berasal dari data primer. Menurut Sugiyono (2018:456) Data primer

yaitu sumber data yang langsung memberikan data kepada pengumpul data. Data dikumpulkan

sendiri oleh peneliti langsung dari sumber pertama atau tempat objek penelitian dilakukan. Data

6
penelitian ini diperoleh dari Perusahaan pakaian Starcross yang melakukan produksi dan juga

penjualan.

Setelah data diperoleh dan dilakukan pemilahan data tersebut, selanjutnya hanya

mengambil data Produksi Pakaian Starcross dengan co-branding Film Top Gun Maverick dan

data Penjualan Produk Pakaian Starcrosss dengan co-branding Film Top Gun Maverick sejak

tanggal 9 Desember 2022 sampai dengan 31 Mei 2023 dengan durasi selama 173 hari.

3.7 Tehnik Pengumpulan Data

Anda mungkin juga menyukai