Anda di halaman 1dari 5

LAPORAN JUMLAH PENJUALAN

PAKET HUT RI 2023

Periode 7 Agustus – 7 November 2023


BAB 1

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Kesehatan masyarakat menjadi isu yang semakin mendesak dalam konteks perkembangan
zaman dan gaya hidup modern. Adanya pola hidup yang tidak sehat, tingkat stres yang
tinggi, dan polusi lingkungan telah meningkatkan risiko berbagai penyakit kronis di tengah
masyarakat kita. Oleh karena itu, penting untuk memperkenalkan inisiatif yang mendukung
deteksi dini dan pencegahan penyakit melalui pemeriksaan kesehatan rutin.

Rumah Sakit Husada, sebagai lembaga kesehatan yang berkomitmen untuk meningkatkan
kesejahteraan masyarakat, merasa perlu untuk meluncurkan promo layanan Medical Check
Up. Promo ini tidak hanya bertujuan untuk memberikan akses mudah dan terjangkau
terhadap pemeriksaan kesehatan berkualitas tinggi, tetapi juga untuk meningkatkan
kesadaran masyarakat tentang pentingnya deteksi dini dalam menjaga kesehatan.

Dalam beberapa tahun terakhir, biaya perawatan kesehatan terus meningkat, dan hal ini
dapat menjadi beban yang signifikan bagi masyarakat. Dengan meluncurkan promo ini,
Rumah Sakit Husada berharap dapat memberikan kontribusi nyata untuk mengatasi masalah
aksesibilitas dan biaya dalam mendapatkan layanan kesehatan berkualitas.

1.2 Tujuan

Adapun tujuan diadakan promosi paket Hut RI adalah sebagai berikut:

1. Meningkatkan Citra dan Reputasi Rumah Sakit


2. Meningkatkan Pemanfaatan Fasilitas Rumah Sakit (Laboratorium dan Radiologi)
3. Membangun Hubungan Jangka Panjang dengan Pasien.
BAB II

HASIL PENJUALAN

2.1 Produk/Jasa

Dalam rangka memperingati HUT Republik Indonesia Ke-78, Rumah Sakit Husada
membuat promosi berupa paket layanan Medical Check Up (MCU) bernama Paket Hut RI
dengan rincian sebagai berikut:

1. Paket Pahlawan
Harga Paket : Rp. 529.000,-
Harga Normal : Rp. 575.000,- (Disc 8%)

2. Paket Merah Putih


Harga Paket : Rp. 954.500,-
Harga Normal : Rp. 1.150.000,- (Disc 17%)

3. Paket Merdeka
Harga Paket : Rp. 1.303.500,-
Harga Normal : Rp. 2.370.000,- (Disc 45%)

2.2 Target Penjualan

Paket Hut RI memiliki target sebanyak 500 peserta dalam jangka waktu tiga bulan yaitu dari
7 Agustus hingga 7 November 2023. Pihak marketing mengupayakan beberapa cara untuk
target penjualan dapat tercapai seperti melalui poster, TV promosi, WA Group, media sosial
(Instgram dan Linkedin), dan kunjungan ke faskes, perusahaan, serta asuransi.

2.3 Pencapaian Penjualan

1. Paket Pahlawan

Harga Paket Margin RS


Bulan Total
Rp.529.000 Rp.337.160,-

Agustus 1 529.000 337.160

September 1 529.000 337.160


Oktober 0 0 0

November 0 0 0

2. Paket Merah Putih

Harga Paket Margin RS


Bulan Total
Rp.954.500 Rp.523.375,-

Agustus 0 0 0

September 0 0 0

Oktober 0 0 0

November 0 0 0

3. Paket Merdeka

Harga Paket Margin RS


Bulan Total
Rp.1.303.500 Rp.294.625,-

Agustus 7 9.124.500 2.062.375

September 8 10.428.000 2.357.000

Oktober 0 0 0

November 1 1.303.500 294.625

TOTAL 18 21.914.000 5.388.320

2.4 Evaluasi

Data tersebut menunjukan bahwa target belum tercapai karena beberapa faktor, yaitu:

1. Brosur kurang menarik karena menggunakan kertas HVS


2. Belum adanya evaluasi bulanan terkait penjualan paket
3. Rendahnya tingkat promosi penjualan paket melalui email marketing
4. Menentukan PIC yang bertanggung jawab untuk evaluasi keberhasilan paket.
BAB III

KESIMPULAN DAN SARAN

3.1 Kesimpulan

Selama tiga bulan diadakannya Paket Hut RI, diketahui bahwa paket tersebut diminati
oleh pengunjung rumah sakit. Setelah selesai masa berlaku paket pun masih ada yang
berminat dengan paket tersebut terutama Paket Merdeka (berdasarkan informasi dari unit
Medical Check Up (MCU).

Dalam pembuatan paket, pihak marketing menggunakan strategi Decoy Effect yaitu
strategi dimana dalam paket salah satu harga sengaja dikorbankan tidak laku untuk
mendongkrak penjualan yang nominalnya lebih besar. Dalam paket ini yang menjadikan
target penjualan adalah Paket Merdeka sebanyak 18 paket. Meski begitu, Paket Hut RI
tetap belum mencapai target.

3.2 Saran
 Mencetak brosur dengan Art Paper sebagai standar brosur untuk kegiatan Health Talk
kepada agen asuransi, perusahaan, serta kegiatan komunitas
 Melakukan evaluasi bulanan untuk menilai keberhasilan penjualan paket
 Meningkatkan penggunaan Email Blast untuk promosi.
 PIC melaporkan hasil penjualan secara bulanan.

Anda mungkin juga menyukai