Anda di halaman 1dari 2

ANALISIS ZAT GIZI MENU 4 HARI TIM GERAK CEPAT DI PUSKESMAS

Kebutuhan zat gizi berdasarkan rata-rata AKG (Angka Kecukupan Gizi) peserta dengan
gender pria dan wanita rentang usia 20-35 tahun, adalah:
1. Kalori ; 2400 K
2. Protein ; 62,5 gr
3. Lemak ; 67,5 gr
4. Karbohidrat ; 386,25 gr

Berdasarkan hasil analisis zat gizi menu dan dibandingkan dengan AKG , rata-rata
pemenuhan kecukupan kalori adalah 96%, protein 100%, lemak 103%, dan karbohidrat
90%

Ulasan :
1. Pada menu ini sudah mencukupi untuk pemenuhan kebutuhan kalori, protein dan
karbohidrat pada standard AKG para peserta, namun berlebih pada lemak.
2. Terdapatnya kelebihan lemak dikarenakan terlalu banyak mengolah makanan
dengan cara menggoreng, dan digulai terutama pada menu ke 4, rata-rata
semua bahan makanan diolah dengan cara digoreng dan digulai.
3. Untuk penggunaan protein hewani sudah baik, yakni hanya pada satu kali makan
menggunakan protein hewani sebanyak 2 jenis, namu tetap perhatikan porsi jika
2 hewani makan ½ porsi pada masing-masing protein hewani
4. Sudah banyak menggunakan buah dan jus pada menu makanan, ini sangat baik
karena jus dan buah merupan sumber vitamin dan mineral yang berperan dalam
proses metabolisme tubuh dan berfungsi sebagi zat pengatur bagi tubuh.
Saran :
1. Agar asupan lemak sesuai dengan standard AKG dapat memilih protein hewani
terutama ayam agar tidak menggunakan kulitnya dan menghindari terlalu sering
menggunkan minyak dalam pengolahan makanan.
2. Untuk pemenuhan protein yang sesuai dengan standard AKG di menu ini (62,5
gr / hari), pemberian dengan 2 jenis protein hewani sebaiknya diberikan ½ porsi
pada masing-masing jenis protein.
Daftar Pustaka

1. Instalasi Gizi RSCM. “Konsumsi Jajanan Pada Diabetes”.2014.Jakarta:FKUI


2. Panduan Praktis Penatalaksanaan Nutrisi COVID-19 (Perhimpunan Dokter
Spesialis Gizi Klinik Indonesia) Versi 1 : Maret 2020
3. Peraturan Menteri Kesehatan RI No 28 Tahun 2019 tentang Angka Kecukupan
Gizi yang Dianjurkan untuk Masyarakat Indonesia
4. Daftar Bahan Makanan Penukar ; Kartini. S, Sarwono. W, Slamet S. Rosa, 1997
Subbg Metabolik – Endokrin RSCM/FKUI & Instalasi Gizi RSCM dalam Buku
Penuntun Diet Anak Edisi ke 3 tahun 2015
5. www.fatsecret.com

Anda mungkin juga menyukai