Anda di halaman 1dari 2

LATIHAN PPKn Tema 2

1. Bersyukur merupakan pengamalan Pancasila sila pertama


2. Bergaul dengan teman-teman tidak boleh saling bertengkar, berkelahi, menuduh,
mengejek, memusuhi, dll
3. Agar tumbuh subur, tanaman perlu dirawat dengan cara disiram dan diberi pupuk
4. Membantu korban bencana alam adalah wujud pengamalan sila kedua Pancasila
5. Lambang sila ke ketiga Pancasila adalah pohon beringin
6. Contoh berbuat baik terhadap sesama adalah menolong teman, berbagi, tidak
menghina teman yang berbeda, dll
7. Mencari nafkah di dalam keluarga adalah tugas ayah
8. Saling menghormati di dalam keluarga akan tercipta hidup rukun, damai, nyaman,
bahagia, dll
9. Contoh tugas seorang anak perempuan di rumah adalah belajar, membantu orang
tua
10. Peran seorang ayah adalah kepala/pemimpin keluarga
11. Mendapatkan kasih sayang orang tua adalah hak anak
12. Bekerja sama dalam menyelesaikan pekerjaan rumah, maka pekerjaan akan cepat
selesai dan terasa ringan
13. Ibu dalam keluarga berperan sebagai pendamping kepala keluarga
14. Membantu teman yang tertimpa musibah merupakan wujud pengamalan Pancasila
sila ke dua
15. Anak di dalam keluarga berperan sebagai anggota keluarga
16. Bunyi sila kedua Pancasila adalah kemanusiaan yang adil dan beradab
17. Lambang sila kelima Pancasila adalah padi dan kapas
18. Dengan teman berbeda suku, kita harus saling menghormati

Jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut ini dengan uraian yang jelas dan benar!
1. Tuliskan bunyi sila ketiga Pancasila !
Jawab : Persatuan Indonesia
2. Berikan contoh sikap yang sesuai dengan sila kedua Pancasila !
Jawab : saling bergotong royong, saling mendoakan, meminta maaf, saling menghargai,
saling berbagi, berterima kasih, saling menolong
3. Apa contoh sikap yang sesuai dengan sila kelima Pancasila?
Jawab : kerja sama, bersikap adil
4. Mengapa kita harus berbuat baik kepada sesama?
Jawab : karena kita diciptakan Tuhan hidup dengan sesama, dengan berbuat baik kita
akan merasa bahagia
5. Sebutkan contoh perbuatan baik terhadap sesama manusia!
Jawab : berbagi makanan, membantu teman yang jatuh, dll
6. Apa manfaat yang diperoleh saat berbuat baik kepada tumbuhan?
Jawab : mendapatkan oksigen, buah dan daun bisa dimakan, lingkungan menjadi indah
7. Sebutkan contoh perbuatan baik terhadap tumbuhan!
Jawab : menyiram tanaman, memberi pupuk, merawat tanaman
8. Bagaimana cara merawat tumbuhan?
Jawab : diberi pupuk, disiram air, memotong daun yang kering
9. Apa manfaat kerja sama ?
Jawab : pekerjaan lebih cepat selesai dan lebih ringan, mempererat persaudaraan
10. Bagaimana cara meminta maaf yang baik?
Jawab : meminta maaf dengan sopan, bersalaman, dan tidak marah
1. Sebutkan peran dari ayah, ibu, dan anak di rumah!
Jawab :
Ayah: kepala keluarga
Ibu: pendamping kepala keluarga
Anak: anggota keluarga
2. Mengapa tugas tiap anggota keluarga berbeda?
Jawab : karena setiap anggota keluarga memiliki peran yang berbeda-beda
3. Sebutkan dua hak yang miliki orang tua saat di rumah!
Jawab : dihargai oleh anggota keluarga yang lain, disayangi oleh anggota keluarga yang
lain
4. Mengapa ayah berkewajiban mencari nafkah untuk keluarga?
Jawab : karena peran ayah sebagai kepala keluarga yang bertugas mencari nafkah
supaya anggota keluarga bisa makan
5. Sebutkan tiga tugas seorang anak di rumah untuk membantu pekerjaan rumah!
Jawab : merapikan tempat tidur, membersihkan kamar tidur, menjemur pakaian,
membantu cuci piring, menyapu kamar tidur, dll

Anda mungkin juga menyukai