Anda di halaman 1dari 1

Merapikan rumah dengan merode KonMari

Billy mengatakan Professional Organizer ini sendiri banyak metodenya dan


Grinn Living memilih untuk menggunakan metode KonMari yang dipopulerkan
oleh Marie Kondo, seorang ahli dan pakar home organizing asal
Jepang. Metode KonMari adalah sebuah metode penataan barang
berdasarkan kategori yang bisa menimbulkan kebahagiaan bagi pemiliknya.

“Dengan menggunakan metode ini, Konsultan Grinn Living akan membantu


untuk bisa belajar merelakan barang dan menemukan kebahagian di dalam
rumahnya juga,” paparnya.

Psychology effect yang timbul dengan metode ini adalah membuat pemilik
rumah bisa lebih tenang dan lebih bahagia saat di rumahnya sendiri,
meskipun memiliki barang yang banyak. Ditambah jika barang terorganisir
dengan baik tentu akan lebih mudah ditemukan, secara tidak langsung dapat
menghemat waktu dan membantu produktivitas.

Konsultan Maria Widya, telah mengikuti pelatihan untuk mendapatkan


sertifikasi KonMari. Berkonsultasi dengan konsultan ataupun menggunakan
jasa Professional Organizer Grinn Living bisa menjadi solusi bagi masyarakat
Indonesia yang merasa kesulitan dalam menata barang-barang di rumah atau
tidak punya waktu untuk merapikan keseluruhan rumah

“Kami berharap Grinn Living dapat membantu masyarakat Indonesia untuk


bisa memulai gaya hidup yang rapi dan terorganisir dengan mampu memilah
dan memilih barang yang membuat mereka Bahagia dan merelakan barang
yang tidak membuat mereka bahagia.” Kata Maria Widya, Certified KonMari®
Consultant Grinn Living.

Kunci utama dalam penataan barang adalah labelling atau pemberian nama
dengan menggunakan stiker. Dengan adanya labelling ini, tentunya akan
mempermudah orang-orang untuk mencari barang yang tersimpan saat
dibutuhkan. Dengan ini, pastinya bisa membuat lebih mudah dalam mencari
barang dan rumah pun tampak lebih teratur.

Anda mungkin juga menyukai