Anda di halaman 1dari 2

Assignment 4

TECHNICAL COMPETENCE

1. Jelaskan apa saja kegiatan yang anda lakukan di bulan ini yang mendorong progres
pekerjaan/proyek/bisnis anda!
2. Jelaskan upaya anda yang terkait dengan peningkatan kompetensi teknis yang anda
miliki! (kompetensi teknis adalah kemampuan teknis sesuai dengan bidang ilmu jurusan
anda)
3. Jelaskan perkembangan hasil pekerjaan/proyek/bisnis yang anda peroleh di bulan ini!
4. Berikan rangkuman pekerjaan/proyek/bisnis yang telah anda selesaikan dan hubungannya
dengan kompetensi teknis yang anda miliki dan teori pendukung yang anda ketahui!
(kompetensi teknis adalah kemampuan teknis sesuai dengan bidang ilmu jurusan anda)
*dijawab pada bulan terakhir enrichment program
5. Jelaskan peningkatan kompetensi teknis yang anda alami!
(kompetensi teknis adalah kemampuan teknis sesuai dengan bidang ilmu jurusan anda)
*dijawab pada bulan terakhir enrichment program

Jawaban

1. Kegiatan yang saya lakukan bulan ini untuk mendorong progress pekerjaan saya yang
utama adalah dengan selalu melakukan penelitian atau research terhadap pasar yang
dituju. Saya juga melakukan pelatihan diri sendiri dengan cara menonton tutorial di
YouTube atau membaca artikel-artikel yang membahas tentang optimalisasi SEO.
2. Dalam peningkatan kompetensi teknis yang saya miliki, tentunya saya terus melakukan
upaya-upaya untuk mengembangkannya. Contoh salah satunya adalah dengan terus
berlatih. Setiap saya membuat artikel untuk website perusahaan, kemampuan teknis yang
saya miliki juga pasti akan berkembang. Artikel yang saya tulis tidak hanya sebatas
artikel biasa saja. Namun, di setiap artikel, saya harus menggunakan kompetensi teknis
yang saya miliki, yaitu marketing communication. Dengan itu, dalam penulisan artikel,
saya juga harus memastikan bahwa saya sedang memasarkan produk dari perusahaan
saya. Biasanya, pemasaran produk dalam artikel yang saya tulis terdapat dalam bentuk
CTA atau call to action.

3. Pada bulan April, saya telah mempublikasikan total 6 artikel untuk website perusahaan.
Namun, pada bulan-bulan sebelumnya saya biasa mempublikasikan 8 artikel. Tapi karena
bulan April kemarin ada beberapa hari libur Lebaran, maka artikel yang di tulis juga
berkurang. Terkadang saya ada juga menuliskan artikel tambahan diluar artikel bulanan,
biasa artikel tersebut adalah artikel perkembangan perusahaan. Setiap 3 bulan sekali, saya
juga harus membuat sebuah Pillar Page, dimana adalah sebuah artikel utama yang terdiri
dari beberapa artikel yang sudah di publikasikan sebelumnya.

Anda mungkin juga menyukai