Anda di halaman 1dari 1

Dubbing Awal

Halo semuanya, Kenalin aku Ni Kadek Denita. Siswi SMA Negeri 1


Krian Sidoarjo. Ki Hajar Dewantara pernah mengatakan bahwa
sekolah harus menjadi taman belajar yang menyenangkan bagi siswa.
Bicara tentang taman, saya dibuat takjub ketika pertama kali datang
ke sekolah, terutama saat mengunjungi taman sekolah. Taman yang
asri, rindang, sejuk, indah dan nyaman tentunya. Lantas, seperti apa
potret Taman SMA Negeri 1 Krian?(Saat intro video Spot taman dan
Kadek Berjalan menyusuri taman)
Memanjakan mata, menguatkan rasa serta menjernihkan pikiran,
begitulah kiranya kata yang tepat menggambarkan taman di sekolah
kami. Taman yang begitu asri, jadi tempat untuk kami menghabiskan
waktu dengan berbagai hal positif, diantaranya: (Dubbing tengah)
1. Menikmati makanan sembari bersenda gurau dengan teman
membahas banyak hal
2. Sarana mengekspesikan diri, seperti bermain musik dan
bernyanyi dibawah rindang pepohonan
3. Sarana untuk berdiskusi saat mengerjakan tugas, tentunya
mengerjakan tugas tak selalu di kelas. Kami memanfaatkan
gazebo sebagai sarana bertukar pikiran dalam menyelesaikan
tugas.
4. Tak jarang taman kami juga digunakan bapak/ibu guru untuk
kegiatan Outdoor Learning yang pastinya seru dan
menyenangkan.
Dubbing Akhir (Setelah pembelajaran Outdoor Learning)
Itulah potret taman sekolahku, tempatku menuntut ilmu, tempatku
mendapat teman dan bapak/ibu guru baru, tempatku bersenda gurau,
menjawab setiap ragu dan rasa ingin tahu. Tamanku sumber
INSPIRASIKU 

Anda mungkin juga menyukai