Anda di halaman 1dari 8

TUGAS

MATA KULIAH METODE RISET


“Penerapan Logika Fuzzy Terhadap Teknologi saat ini”

OLEH

Nama : Muhammad Azriel Saktiawan


NIM : E1E121074

JURUSAN TEKNIK INFORMATIKA


FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS HALUOLEO
KENDARI
2023

TINJAUAN PUSTAKA
Logika Fuzzy adalah peningkatan dari logika Boolean yang mengenalkan
konsep kebenaran sebagian. Di mana logika klasik menyatakan bahwa segala hal
dapat diekspresikan dalam istilah binary (0 atau 1, hitam atau putih, ya atau tidak),
logika fuzzy menggantikan kebenaran boolean dengan tingkat kebenaran. Orang
yang belum pernah mengenal logika fuzzy pasti akan mengira bahwa logika fuzzy
adalah sesuatu yang amat rumit dan tidak menyenangkan. Namun, sekali
seseorang mulai mengenalnya, ia pasti akan sangat tertarik dan akan menjadi
pendatang baru untuk ikut serta mempelajari logika fuzzy. Logika fuzzy dikatakan
sebagai logika baru yang lama, sebab ilmu tentang logika fuzzy modern dan
metodis baru ditemukan beberapa tahun yang lalu, padahal sebenarnya konsep
(Nasution, 2012).

Para pelamar yang mengikuti seleksi penerimaan Calon Pegawai Negeri


Sipil (CPNS) harus melewati tahap-tahap yang harus ditempuh yang dapat
menentukan pada tingkat kelulusan. Kriteria memprediksi kelulusan tes seleksi
CPNS yang digunakan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) yang terdiri dari Tes
Karakteristik Pribadi (TKP), Tes Intelegensi Umum (TIU), Tes Wawasan
Kebangsaan (TWK), Seleksi Kompetensi Bagian (SKB) yang terdiri dari
computer assited Test (CAT) dan Wawancara, dan jumlah kuota yang diterima.
Penelitian ini adalah Implementasi Logika Fuzzy Tsukamoto dalam Memprediksi
Tingkat Kelulusan Tes Seleksi CPNS. Sistem memprediksi kelulusan tes seleksi
CPNS dibangun dengan menggunakan bahasa pemograman PHP berbasis Web.
Pengelolaan data menggunakan MySQL. Hasil defuzzyfikasi (Z) secara
keseluruhan pada sistem memprediksi tingkat kelulusan CPNS = 61,950223979 =
62 (Tambunan et al., 2021).

Pencahayaan merupakan salah satu hal terpenting dalam dunia


sinematografi. Ada beberapa parameter yang harus diperhatikan untuk
menghasilkan pencahayaan yang baik. Ada begitu banyak permutasi dalam
pengaturan pencahayaan ini. Hal ini menyebabkan rumitnya proses tersebut dan
tidak ada cara yang cukup mudah untuk melakukan perhitungannya. Kerumitan
ini ditambah lagi dengan kenyataan bahwa setiap sutradara memiliki gaya masing-
masing dalam pengaturan tata cahaya dalam proses produksi film. ini mengacu
pada tabulasi dari hasil wawancara terhadap tiga sutradara dan kemudian diambil
kesamaan dari ketiganya (Andreas et al., 2020).

Pada saat ini teknologi dan sistem informasi mengalami perkembangan yang
sangat pesat. Seiring dengan perkembangan teknologi, manusia semakin dituntut
kreatif untuk membuat peralatan yang memanfaatkan teknologi untuk
meringankan kehidupannya. Internet Of Things adalah suatu konsep atau program
dimana sebuah objek memiliki kemampuan untuk mentransmisikan atau
mengirimkan data melalui jaringan tanpa menggunakan bantuan perangkat
komputer dan manusia. Internet Of Things atau sering disebut dengan IoT saat ini
mengalami banyak perkembangan. Sekarang ini ikan cupang sangat banyak
dibudidayakan di masyarakat, tetapi banyak dari peternak atau pemelihara ikan
cupang mengalami kesulitan pada saat memberi makan, karena ikan cupang
adalah salah satu ikan yang jika diternak atau dipelihara tidak bisa ditempatkan
dalam satu wadah yang sama. Sebab naluri bertarung ikan cupang yang cukup
tinggi membuat ikan cupang harus dipisahkan satu sama lain. Hal ini membuat
para peternak ikan cupang atau pemelihara membutuhkan waktu yang sangat lama
untuk memberi makan, karena harus diberi makan satu per satu. Dengan
menggunakan algoritma berbasis logika fuzzy, akan dibuat program untuk
memberi pakan ikan cupang otomatis. Penggunaan logika fuzzy membuat
prorogram jauh lebih terstruktur dan terencana sehingga mampu memodelkan
fungsi nonlinier yang kompleks dimana alat tersebut dapat memberi makan ikan
cupang dengan pakan kutu air secara otomatis dan dapat dikontrol melalui aplikasi
Blynk di smartphone. Alat ini dirancang menggunakan NodeMCU ESP8266
ditambah dengan motor Servo sebagai output dalam pemberian makan ikan
cupang (Sutabri et al., 2021).

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan alat yang dapat membantu


peternak ayam memonitoring dan menjaga suhu, kelembaban, gas ammonia, dan
sisa pakan. Pada penelitian ini menggunakan sesnsor DHT22 untuk mendeteksi
suhu dan kelembaban, dan sensor MQ137 untuk mendeteksi gas ammonia, dan
sensor ultrasonik digunakan untuk mendeteksi sisa pakan ayam. Fuzzy yang
digunakan dalam penelitian ini adalah fuzzy Mamdani Penerapan logika fuzzy
yang digunakan untuk memantau suhu dan kelembaban kandang ayam pada
penelitian ini ditempatkan pada source code arduino yang akan mengeluarkan
keluaran sesuai dengan aturan atau aturan yang telah ditentukan. Hasil dari
penelitian ini berupa alat monitoring dan control otomatis untuk para peternak
ayam berbasis IoT. Alat ini dapat bekerja dengan baik, dilihat dari real time antara
alat yang digunakan dengan data yang dihasilakan sehingga ketika suhu,
kelembaban, gas ammonia, dan sisa pakan ada perubahan maka akan langsung
terdeteksi oleh alat (Sudarmawan et al., 2021).

Fuzzy Inference System sebagai pengendali pada sebuah sistem pengamatan


yang dapat terhubung ke jaringan internet menggunakan konsep Internet of
Things. Sistem dibangung dengan membuat sebuah node sensor dan node actuator
yang dihubungkan ke jaringan internet. Node sensor sebagai perangkat yang
menghimpun data dan algoritma sistem pakar Fuzzy Inference Systemtipe Sugeno
menggunakan papan mikrokontroler NodeMCU pertama dengan masukan berupa
presentase kelembaban dan suhu dalam derajat celcius yang dianalogikan dengan
potensiometer. Sedangkan node actuator sebagai perangkat yang
mengimplementasikan keputusan algoritma Fuzzy Inference System
menggunakan papan mikrokontroler NodeMCU kedua menghasilkan nilai aktuasi
untuk heater dan blower yang dianalogikan dengan motor DC. Skema Sistem
tersebut diharapkan dapat diimplementasikan pada ruang pembudidayaan bidang
peternakan atau pertanian secara nirkabel dengan mengubah parameter dari tiap
himpunan masukan dan keluaran pada algoritma. Percobaan yang dilakukan
adalah menyimulasikan perhitungan algoritma menggunakan perangkat lunak
MATLAB dan menggunakan mikrokontroler. Hasilnya menunjukan keluaran yang
identik. Hasil integrasi sistem ditampilkan dalam sebuat cloud storage Antares
sehingga dapat diakses menggunakan web browser (Saputra et al., n.d.,2020).

Di era sekarang ini, ilmu pengetahuan dan teknologi dikembangkan dan


dimanfaatkan untuk membantu pekerjaan manusia agar lebih mudah.Penerapan
teknologi banyak dilakukan diberbagai bidang, salahsatunya pada media
elektronik.Televisi merupakan media elektronik yang banyak digunakan
masyarakat sebagai media hiburan dirumah. Televisi juga sebagai media pandang
sekaligus media pendengar (audio-visual). Banyak pengoprasian televisi
salahnsatunya pengaturan suara .Saat ini untuk memperbesar suara televisi
menggunakan remote control. Hal ini dirasa kurang efektif karena akan sering
diubah apabila penonton dalam jumlah banyak dan harus mengurangi suara
televisi apabila kondisinya hening seperti saat tidur. Penggunaan suara televisi
yang cukup besar >=75 dB dapat mengkonsumsi daya listrik cukup besar yaitu
120 watt. Standar penggunaan suara pada ruangan/linkungan yang tenang sebesar
65-75 DbA.Pengurangan volume sebanyak 20% dapat mengurangi pemakaian
daya listrik. Berdasarkan hal tersebut, perlu teknologi pada televisi yang
dapat menambah dan mengurangi suara televisi secara otomatis, untuk itu
diperlukan logika fuzzy yang mengatur suara televisi dengan mengambil input
dari suara disekitar. Satuan input suara yang digunakan yaitu Dba dan frekuensi
yang diperoleh dari sensor suara yang selanjutnya akan diproses dan
manghasilkan output berupa pengaturan volume televisi secara otomatis.
Prototype teknologi ini diharapkan memberikan kemudahan penonton dalam
mengatur volume televisi dan mengurangi konsumsi penggunaan listrik serta
mengurangi konsumsi baterai remote (Wantoro, 2017).

Dalam kehidupan sehari-hari banyak masalah yang dihadapi manusia


yang berhubungan dengan matematika, sehingga dapat diistilahkan tiada
hari tanpa angka dan matematika. Sebagai contoh kita bangun tidur
pertama kali kita lihat adalah jam berapa? Bahkan sampai akan tidurpun
kita
akan melihat angka, seperti sudah jam berapa? Kita naik angkutan umum,
jual beli, hingga kita lihat jam, semuanya akan berhubungan angka dan
matematika dengan penjumlahan maupun pengurangan. Semua masalah
diatas adalah masalah sudah pasti dan tidak dapat terbantahkan. Namun
sesuai dengan perkembangan pola pikir manusia yang tidak puas, maka
semua yang pasti dibuat sebuah pola masalah yang tidak pasti atau
kemungkinan. Pada akhir abad ke 19 hingga akhir abad ke-20, teori
probabilitas memegang peranan penting untuk menyelesaikan masalah
ketidakpastian. Selama itu pula, metode peramalan secara konvensional
yang digunakan adalah analisis regresi dan regresi berganda. Dewasa ini
perkembangan teknologi informasi sudah sedemikian pesat.
Perkembangan yang pesat tidak hanya teknologi perangkat keras dan
perangkat lunak saja, tetapi metode komputasi juga ikut berkembang.
Salah satu metode komputasi yang cukup berkembang saat ini adalah
sistem cerdas. Dalam teknologi informasi, sistem cerdas dapat juga
digunakan untuk melakukan peramalan. Salah satu metode dalam sistem
cerdas yang dapat digunakan untuk melakukan peramalan adalah
menggunakan logika fuzzy yang dikenalkan oleh Lotfi A. Zadeh pada
tahun tahun 1965. 2
Logika Fuzzy dengan Matlab Namun teori fuzzy ini tidak secara langsung
menggantikan teori probabilitas.Teori himpunan fuzzy digunakan sebagai
kerangka matematis untuk menangani masalah ketidakpastian,
ketidakjelasan ataupun dapat digunakan untuk kekurangan informasi.
Dalam kehidupan sehari-hari kekurangan informasi banyak ditemukan
diberbagai bidang kehiduapan. Ketidakjelasan juga dapat digunakan untuk
mendeskripsikan yang berhubungan dengan ketidakpastian yang
diberikan dalam bentuk linguistik atau bahasa. Sistem logika fuzzy
digunakan dalam sebuah sistem yang dibangun dengan cara definisi dan
cara kerja fuzzy yang benar, walaupun sebuah fenomena yang akan
dimodelkan dalam sistem fuzzy adalah bersifat samar-samar(Setiawan
Agung S.Kom, M.M., M.Kom. et al., 2018).
DAFTAR PUSTAKA

Andreas, A., H. Purnomo, M., & Hariadi, M. (2020). Penerapan Logika Fuzzy

untuk Pembentukan Sutradara Otonom dalam hal Pencahayaan pada

Machinima (Application of Fuzzy Logic to Develop Autonomous

Directors for Lighting in Machinima). Jurnal Nasional Teknik Elektro dan

Teknologi Informasi, 9(1), 45–54. https://doi.org/10.22146/jnteti.v9i1.147

Nasution, H. (2012). Implementasi Logika Fuzzy pada Sistem Kecerdasan Buatan.

2.

Saputra, D. I., Najmurrokhman, A., & Fakhri, Z. (n.d.). Skema Implementasi

Fuzzy Inference System Tipe Sugeno Sebagai Algoritma Pengendali Pada

Sistem Pengamatan Berbasis IoT.

Setiawan Agung S.Kom, M.M., M.Kom., Yanto Budi, S.T., M.Kom, & Yasdomi

kiki, S.Kom., M.Kom. (2018). LOGIKA FUZZY Dengan MATLAB

(Contoh Kasus Penelitian Penyakit Bayi dengan Fuzzy Tsukamoto).

Jayapangus Press.

Sudarmawan, P. A., Panji Sasmito, A., & Primaswara, R. (2021). PENERAPAN

LOGIKA FUZZY PADA SISTEM MONITORING DAN KONTROL

KANDANG AYAM OTOMATIS BERBASIS IoT. JATI (Jurnal

Mahasiswa Teknik Informatika), 5(1), 315–320.

https://doi.org/10.36040/jati.v5i1.3265

Sutabri, T., Octavianto, T., & Widodo, Y. B. (2021). Rancangan Bangun Alat

Pakan Otomatis untuk Ikan Cupang Menggunakan Logika Fuzzy. Jurnal

Teknologi Informatika dan Komputer, 7(2), 110–119.

https://doi.org/10.37012/jtik.v7i2.643
Tambunan, R., Marbun, M., & No, J. I. M. (2021). AImplementasi Logika Fuzzy

dalam Memprediksi Tingkat Kelulusan Tes Seleksi CPNS dengan

Menggunakan Metode Tsukamoto. 4(1).

Wantoro, A. (2017). PENERAPAN LOGIKA FUZZY PADA CONTROL SUARA TV

SEBAGAI ALTERNATIVE MENGHEMAT DAYA LISTRIK. 978.

Anda mungkin juga menyukai