Anda di halaman 1dari 4

MAJELIS PENDIDIKAN DASAR DAN MENENGAH

CABANG MUHAMMADIYAH KARANGANYAR


SD MUHAMMADIYAH LEGOKKALONG “TERAKREDITASI B”
KECAMATAN KARANGANYAR KABUPATEN PEKALONGAN
Alamat : Jln. Raya Kepatihan Kab. Pekalongan 51182 Telp. 0285-
381583

ASESMEN SUMATIF TENGAH SEMESTER I


TAHUN PELAJARAN 2023 / 2024

MAPEL : PPKN Hari,Tanggal :


Kelas : VI ( Enam ) Waktu : 07.30 - 09.00

Petunjuk Umum :
1. Tulislah terlebih dahulu namamu pada tempat yang disediakan!
2. Bacalah dengan teliti setiap petunjuk pengerjaan soal!
3. Kerjakan tugas/ perintah yang ada pada soal!
4. Periksalah pekerjaanmu sebelum diserahkan kepada Bapak/ Ibu pengawas!

I. Berilah tanda silang (X) pada huruf A, B, C, atau D didepan jawaban yang benar!
1. Aris beragama Hindu, sedangkan Wulan beragama Islam . ketika Wulan beribadah, Aris
mempersilakan dan tidak mengganggunya. Sikap yang ditunjukan Aris tercermin pada
pengalaman sila….pancasila.
A. Pertama
B. Kedua
C. Ketiga
D. Keempat

2. Dasar Negara Indonesia ialah....


A. UUD 1945
B. GBHN
C. Pancasila
D. UU

3. Bangga sebagai bangsa Indonesia termasuk pengalaman pancasila sila ke….


A. 1
B. 2
C. 3
D. 4

4. Nilai – nilai pancasila perlu dikembangkan dalam kehidupan sosial dan budaya, dengan
tujuan…......
A. Agar menjadi bangsa yang mandiri
B. Agar tercipta suasana yang meriah dimasyarakat
C. Agar kehidupan menjadi aman, tentram dan sejahtera
D. Agar bangsa kita ditakuti bangsa lain

5. Sikap yang sesuai sila pertama pancasila yaitu....


A. Suka menolong sesame
B. Suka bekerja keras
C. Rajin beribadah
D. Cinta tanah air
6. Dengan teman yang berbeda agama kita harus saling....
A. Bertoleransi
B. Mengejek
C. Merendahkan
D. Bertengkar

7. Santoso sudah beberapa hari tidak masuk sekolah. Buyung dan teman –teman berencana
menjenguknya setelah pulang sekolah.sikap buyung dan teman – teman sesuai pancasila sila
ke….
A. 1
B. 2
C. 3
D. 4

8. Pak Ardi ingin mendirikan peternakan kambing dilahan miliknya yang barada diDesa
sawangan.Pak Ardi mengumpulkan warga sekitar miliknya untuk meminta pendapat terkait hal
tersebut.Warga ternyata tidak menyetujui adanya peternakan kambing di dalam desa.Pak Ardi
pun menerima keputusan warga dengan bijaksana. Sikap pak Ardi tersebut mencerminkan sila
keempat pancasila yaitu .....
A. Bermusyawarah dan mementingkan dirinya sendiri
B. Bermusyawarah dan menjaga persatuan warga
C. Bermusyawarah dan tidak memaksakan keinginan sendiri
D. Bermusyawarah dan memanfaatkan sumber daya alam yang ada

9. Contoh penerapan demokrasi disekolah adalah….


A. Gotong royong perbaikan jembatan
B. Musyawarah pemilihan ketua kelas
C. Melaksanakan upacara
D. Pemilihan kepala desa

10. Berikut ini yang termasuk penerapan sila kelima Pancasila adalah....
A. Berdoa sebelum makan
B. Berbuat adil terhadap sesame
C. Bermusyawarah memilih ketua RT
D. Menjaga kerukunan dimasyarakat

11. Hak dan kewajiban warga Negara Indonesia yang berkaitan dengan ketenagalistrikan tertuang
dalam….....
A. Undang- Undang No. 30 Tahun 2010
B. Undang - Undang No. 30 Tahun 2009
C. Undang -Undang No. 20 Tahun 2009
D. Undang – Undang No. 20 Tahun 2010

12. Berikut ini contoh perilaku melaksanakan hak dengan tanggung jawab yaitu....
A. Terlambat datang kesekolah
B. Menyalkan televisi dengan volume tinggi
C. Menyontek saat mengerjakan ujian
D. Makan secukupnya

13. Orang melanggar lalu lintas akan mendapatkan ....


A. Pujian
B. Hadiah
C. Hukuman
D. Penghargaan

14. Salah satu kewajiban seorang anak dirumah adalah....


A. Membantu orang tua membersihkan rumah
B. Mendengarkan nasehat guru
C. Saling menghargai dengan teman sebaya
D. Selalu tiba disekolah tepat waktu

15. Berikut yang hak seorang anak dirumah adalah....


A. Mendapatkan kasih saying orang tua
B. Mendapat pendidikan
C. Mendapatkan makanan , pakaian, tempat tinggal
D. Mendapatakan gaji

16. Melaksanakan kegiatan sesuai waktu yang ditetapkan termasuk contoh sikap ....
A. Toleransi
B. Disiplin
C. Kerja keras
D. Tanggung jawab

17. Berikut yang bukan kewajiban siswa disekolah ....


A. Mematuhi tata tertib sekolah
B. Menjaga ketertiban sekolah
C. Menjaga kebersihan sekolah
D. Mendapatkan pelajaran dari guru

18. Ketika kita tidak mengerjakan tugas dengan baik, kita harus berani…....atas perbuatan kita.
A. Beralasan
B. Membantah
C. Bertanggung jawab
D. Menolak

19. Nashyitha membuang sampah sembarangan di depan kelas. Perbuatannya akan berdampak ....
A. Dijauhi teman – temannya
B. Mendapatkan nilai jelek
C. Membuat lingkungan kotor
D. Uang jajannya dikurangi

20. Berikut contoh perilaku yang menunjukan sikap melaksanakan kewajiban dengan tanggung
jawab yaitu ....
A. Rima mengerjakn tugas sambil menonton televise
B. Dafi selalu belajar setelah makan siang , tanpa disuruh
C. Akyla menyapu halaman sambil bermain –main
D. Rafa berangkat ke sekolah dengan malas – malasan

II. Isilah titik-titik dibawah ini dengan jawaban yang benar!

21. Sikap saling menghormati terhadap teman yang berbeda agama mencerminkan nilai dari
pancasila, yaitu sila….. ....
22. Tidak melaksanakan kehendak ketika berdiskusi termasuk pengalaman sila ….....pancasila.
23. Selalu tertib menjalankan ibadah, termasuk perilaku yang sesuai dengan nilai pancasila sila ke ....
24. Ketika ada kerja bakti dilingkungan masyarakat ,sikap yang sebaiknya kamu lakukan adalah ....
25. Lambang sila kelima pancasila adalah….dan ….
26. Setiap warga Indonesia memiliki…….dan ……
27. Disiplin waktu berarti dapat menggunakan dan membagi …….
28. Hak dan kewajiban harus dilaksanakan dengan penuh ……
29. Agar orang lain mendapatkan haknya , kita harus……
30. Sesuatu yang harus kita laksanakan disebut…..

III. Jawablah pertanyaan-pertanyaan dibawah ini dengan jelas dan benar!


31. Sebutkan dua (3) contoh demokrasi dilingkungan sekolah!
32. Sebutkan tiga ( 3) nilai –nilai yang terkandung dalam sila pertama pancasila!

33. Tuliskan bunyi sila kelima pancasila!


34. Sebutkan ( 3) manfaat menaati rambu- rambu lalu lintas!
35. Sebutkan ( 3) kewajiban – kewajiban sebagai seorang pelajar!

Anda mungkin juga menyukai