Anda di halaman 1dari 1

Ayat Al-Quran tentang shalat berjamaah

‫َو َاِقْيُم وا الَّص ٰل وَة َو ٰا ُتوا الَّز ٰك وَة َو اْر َك ُعْو ا َم َع الّٰر ِكِع ْيَن‬
“Tegakkanlah salat, tunaikanlah zakat, dan rukuklah beserta orang-orang yang rukuk” (Q.S
Al-Baqarah : 43)
Maksud rukuk di sini ialah sholat, sedangkan rukuk bersama orang-orang yang
rukuk, ialah sholat bersama yang lain atau berjamaah. Sebagaimana juga dijelaskan dalam
tafsir Kementerian Agama bahwa ayat ini turun setelah mengajak Bani Israil untuk memeluk
Islam dan meninggalkan kesesatan, perintah utama yang disampaikan kepada mereka setelah
larangan di atas adalah perintah untuk melaksanakan shalat.

Dan laksanakanlah sholat untuk memohon petunjuk dan pertolongan Allah,


tunaikanlah zakat untuk menyucikan hatimu dan menyatakan syukur kepada-Nya atas segala
nikmat-Nya, dan rukuklah beserta orang yang rukuk, yakni kaum muslim yang beriman dan
mengikuti ajaran Nabi Muhammad.

Penambahan perintah untuk rukuk setelah ada perintah untuk melaksanakan sholat, itu
mengisyaratkan ajakan agar mereka memeluk Islam dan
melaksanakan sholat seperti sholatnya umat Islam. Sedangkan dalam tata cara sholat orang
Yahudi tidak dikenal gerakan rukuk.

Hadits Tentang Shalat Berjamaah

‫َع ْن َع ْبِد ِهللا ْبِن ُع َم َر َأَّن َر ُسوَل ِهللا َص َّلى ُهللا َع َلْيِه َو َس َّلَم َقاَل َص اَل ُة اْلَج َم اَع ِة َتْفُضُل َص اَل َة اْلَفِّذ ِبَس ْبٍع َوِع ْش ِر يَن َد َر َج ًة [رواه‬
]‫البخاري ومسلم‬

Dari Abdullah ibn Umar (diriwayatkan), bahwa Rasulullah shallallahu ‘alaihi


wasallam bersabda: “Shalat berjamaah lebih utama dibandingkan shalat sendirian dengan
dua puluh tujuh derajat”. (HR. al-Bukhari no. 609 dan 610, dan Muslim no. 1036 dan 1039).
Hadis di atas menyebutkan tentang keutamaan shalat berjamaah daripada shalat
sendirian, tidak menunjukkan tentang kewajiban melakukan shalat berjamaah. Shalat
sendirian (munfarid) masih mendapatkan pahala, hanya tidak sebanyak pahala shalat
berjamaah. Perbuatan yang masih mendapat pahala artinya tidak berarti sesuatu yang tidak
boleh dikerjakan. Apabila tidak boleh dikerjakan tentu dilarang, dan bagi yang mengerjakan
tentu tidak diterima dan tidak diberi pahala atau bahkan berdosa.

Anda mungkin juga menyukai