Anda di halaman 1dari 1

Indonesia Adalah Negara Pro Perdamaian Dalam Hubungan Antar Negara Di Dunia

Indonesia dikancah hubungan luar negeri menerapkan politik bebas aktif. Presiden Joko
nhWidodo menjelaskan bahwa bangsa Indonesia tidak pro Amerika atau anti Rusia tetapi pro
perdamaian dan anti penjajahan. Sebagai seorang presiden, Joko Widodo memiliki kewajiban dimana
dia harus terus menjaga perdamaian dunia sebagai amanat UUD 1945.
Indonesia diharapkan selalu menjadi penggerak perdamaian dunia. Walaupun banyak masalah
didalam negeri, bangsa Indonesia terus berkontribusi dalam perdamaian dunia. Saat PBB
membutuhkan pasukan perdamaian kita aktif mengirimkannya. Saat perang Rusia dan Ukraina
presiden mendatangi kedua kepala negara tersebut. Seruan menghentikan peperangan pun
disampaikan dalam ajang KTT G20. 20 negara maju hadir mengikuti pertemuan yang diselenggarakan
di Bali tersebut.
Perdamaian kesetaraan antar bangsa dan kesejahteraan bangsa-bangsa adalah nilai luhur yang
selalu digaungkan dalam hubungan internasional. Penjajahan negara terhadap negara lainnya tidak
boleh lagi terjadi. Bangsa-bangsa didunia harus bergerak lebih maju dengan cara pandang yang
berkeadilan membantu menyejahterakan negara miskin dan berwawasan lingkungan. Merubah dunia
lebih baik harus menjadi cita-cita bersama bangsa.

Anda mungkin juga menyukai