Anda di halaman 1dari 1

KETENTUAN PENAWARAN DIBAWAH 80% HPS

1. Penawaran di bawah 80% dari HPS akan dilakukan evaluasi kewajaran harga
2. Peserta harus menyampaikan analisa harga satuan pekerjaan dengan format sebagai berikut:

ANALISA HARGA SATUAN PEKERJAAN

JENIS PEKERJAAN : ....................

SATUAN MATA PEMBAYARAN : ....................

VOLUME : ....................

No. Uraian Satuan Kuantitas Harga Satuan (Rp) Jumlah (Rp) Ket

(1) (2) (3) (4) (5) (6) = (4)x(5) (7)

I. UPAH

1 ............... ........ ........ ........ ........

2 ............... ........ ........ ........ ........

II. BAHAN

1 ............... ........ ........ ........ ........

2 ............... ........ ........ ........ ........

III. PERALATAN

1 ............... ........ ........ ........ ........

2 ............... ........ ........ ........ ........

IV. JUMLAH ( I + II + III ) ........

V. BIAYA UMUM ........

VI. BIAYA KEUNTUNGAN ........

VII. TOTAL ( IV + V ) ........

1. Peserta harus membuktikan harga satuan dasar upah, bahan, dan peralatan yang ditawarkan,
dengan melampirkan data-data sebagai pembuktian.
Jika peserta tidak dapat membuktikan, maka harga satuan dasar hasil klarifikasi menggunakan
harga satuan dasar dalam HPS.
2. Peserta harus bisa menjelaskan kuantitas/koefisien yang dimasukkan dalam analisa harga satuan
pekerjaan.
3. Apabila penjelasannya peserta diyakini tidak dapat memenuhi persyaratan dan spesifikasi teknis
serta tidak tercapai kesepakatan dengan Pokja, maka kuantitas/koefisien hasil klarifikasi
menggunakan kuantitas/koefisien dalam HPS.
4. Apabila terdapat perbedaan rincian uraian pada analisa harga satuan pekerjaan antara
penawaran dengan HPS, maka:
a. Apabila peserta dapat membuktikan kuantitas/koefisien dan harga satuan dasar, maka
kuantitas/koefisien hasil klarifikasi dan harga satuan dasar hasil klarifikasi menggunakan
kuantitas/koefisien dan harga satuan dasar pada penawaran;
b. Apabila peserta tidak dapat membuktikan kuantitas/koefisien dan harga satuan dasar, maka
kuantitas/koefisien hasil klarifikasi dan harga satuan dasar hasil klarifikasi berdasarkan
rincian uraian pada HPS.
5. Total harga pada daftar kuantitas dan harga hasil klarifikasi tanpa keuntungan dibandingkan
dengan total harga penawaran tanpa PPn.
6. Jika total harga hasil klarifikasi lebih kecil atau sama dengan total harga penawaran, maka harga
dinyatakan wajar dan jaminan pelaksanaan dinaikkan sebesar 5% dari nilai total HPS.
7. Jika total harga hasil klarifikasi lebih besar dari total harga penawaran, maka harga dinyatakan
tidak wajar dan penawaran dinyatakan gugur.

Anda mungkin juga menyukai