Anda di halaman 1dari 1

KEMENTERIAN AGAMA REPUBLIK INDONESIA

KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN AGAMA


PROVINSI LAMPUNG
Jalan Cut Meutia No. 27 Teluk Betung 35221
Telepon (0721) 481533 ; Faksimili (0721) 483067
Website : lampung.kemenag.go.id

Nomor : B-0444/Kw.08.1/1.c/Kp.04.1/01/2024 30 Januari 2024


Sifat : Segera
Lampiran :-
Hal : Tindak Lanjut Pelaporan Kinerja Tahun 2023
Melalui Aplikasi e-Kinerja BKN

Yth.
Kepala Bagian Tata Usaha, Kepala Bidang dan Pembimas
pada Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Lampung

Dengan hormat, sehubungan dengan batas waktu pelaporan dan penilaian kinerja
Tahun 2023 melalui aplikasi e-kinerja sampai dengan tanggal 31 Januari 2024, maka
bersama ini disampaikan kepada Saudara hal-hal sebagai berikut :

1. Bagi Pejabat Administrator (Eselon III) agar segera melengkapi bukti dukung dan
realisasi kinerja Tahun 2023 paling lambat tanggal 30 Januari 2024, untuk selanjutnya
dapat dinilai oleh Kepala Kantor Wilayah;
2. Memastikan bahwa seluruh ASN pada Bagian Tata Usaha, Bidang dan Bimas sudah
mengisi kinerja dan sudh dinilai oleh pimpinan unit kerja masing-masing;
3. Capaian organisasi dinyatakan final dan dapat menampilkan kurva penilaian apabila
seluruh ASN pada Kantor Wilayah sudah selesai dinilai;
4. Bagi unit kerja yang telah menyelesaikan pelaporan dan penilaian kinerja tahun 2023
agar dapat menyampaikan dokumen pelaporan kinerja tersebut pada link :
http://tinyurl.com/2kkbje49.
5. Adapun dokumen yang harus diupload yaitu :
a. Rekapitulasi penilaian ASN, yang dapat diunduh pada rekap penilaian bawahan,
menu pemantauan dan evaluasi;
b. Dokumen Rencana Hasil Kerja ASN yang sudah ditandatangani (penanggalan : 2
Januari 2023);
c. Dokumen Penilaian Kinerja ASN yang sudah ditandatangani (penanggalan : 8
Januari 2024);
d. Dokumen Evaluasi Kinerja ASN yang sudah ditandatangani (penanggalan pegawai
yang dinilai pada 8 Januari 2024 dan penandatanganan pejabat penilai kinerja pada
9 Januari 2024).

Demikian disampaikan, untuk segera ditindaklanjuti dan disampaikan kepada seluruh


ASN di lingkungan unit kerja Saudara. Atas perhatian Saudara kami ucapkan terima kasih.

Kepala,

^
Puji Raharjo

Dokumen ini telah ditanda tangani secara elektronik.


Token : V0tYkb

Anda mungkin juga menyukai