Anda di halaman 1dari 2

Perhatikan data dari database mahasiswa berikut.

Lakukan klasifikasi dengan algoritma Bayesian untuk


menentukan kelas data baru.

Jenis Kelamin Status Mhs Status IPK Status Lulus

P Reguler Menikah 3,05 Terlambat

L Bekerja Lajang 3,30 Tepat

P Reguler Menikah 3,17 Tepat

P Bekerja Menikah 3,12 Terlambat

L Reguler Lajang 3,01 Tepat

L Bekerja Lajang 3,15 Terlambat

L Bekerja Menikah 3,05 ?

Data dari database mahasiswa tersebut, terdapat dua class dari klasifikasi

yang dibentuk, yaitu :

• C1 = status lulus =tepat

• C2 = status lulus= terlambat

Misal terdapat data X yang belum diketahui statuslulus-nya dengan data sebagai berikut :

X = (jenis kelamin”=L”,status mhs=”bekerja”,status=”menikah”,IPK=”3,05”status lulus=”?”)

Maka akan dilakukan perhitungan dengan Algoritma Bayesian untuk mengetahui hasil klasifikasinya

1. Menghitung probabilitas total tiap kelas kejadian

• P(status lulus= tepat) = 3/6=0,5

• P(status lulus= terlambat) = 3/6= 0,5

2. Menghitung probabilitas detail variabel dalam kelas

a. P(Jenis Kelamin = "L" | Status Lulus = "Tepat") = 2/3 = 0.67

b. P(Jenis Kelamin = "L" | Status Lulus = "Terlambat") = 1/3 = 0.33

c. P(Status Mhs = "Bekerja" | Status Lulus = "Tepat") = 1/3 = 0.33

d. P(Status Mhs = "Bekerja" | Status Lulus = "Terlambat") = 2/3 = 0.67


e. P(Status = "Menikah" | Status Lulus = "Tepat") = 1/3 = 0.33

f. P(Status = "Menikah" | Status Lulus = "Terlambat") = 2/3 = 0.67

g. P(IPK < "3.135" | Status Lulus = "Tepat") = 1/3 = 0.33

h. P(IPK < "3.135" | Status Lulus = "Terlambat") = 2/3 = 0.67

3. mengalikan semua variabel kelas

 P(X | Status Lulus = "Tepat")

= 0.67 * 0.33 * 0.33 * 0.33

= 0.024691358

 P(X | Status Lulus = "Terlambat")

= 0.33 * 0.67 * 0.67 * 0.67

= 0.098765432

P(X | Status Lulus = “Tepat”) P(Status Lulus = “Tepat”)

= 0.024691358*0.5 = 0.011

P(X | Status Lulus = “Terlambat”) P(Status Lulus = “Terlambat”)

= 0.098765432*0.5 = 0.023

4. membandingkan hasil antar kelas

Kelas kejadian Status Lulus = “Tepat” = 0.011

Kelas Kejadian Status Lulus = “Terlambat” = 0,023

jadi, berdasarkan perhitungan diatas maka dapat disimpulkan, untuk kasus X = (jenis kelamin = "L",
status mhs = "bekerja", status = "menikah", ipk = "3.05 "), didapatkan hasil prediksinya adalah status
lulus = "terlambat",dengan mengambil hasil yang paling besar

Sumber : BMP MSIM4403 MODUL 5 kegiatan belajar 4

Anda mungkin juga menyukai