Anda di halaman 1dari 9

KERANGKA ACUAN PROGRAM PROMOSI KESEHATAN

PUSKESMAS TANJUNGSARI TAHUN 2023

I. PENDAHULUAN

Puskesmas adalah unit pelaksana teknis dinas kesehatan kabupaten/kota


(UPT), berperan menyelenggarakan sebagian dari tugas teknis operasional
dari dinas kesehatan kabupaten/kota dan merupakan unit pelaksana teknis
pertama serta ujung tombak pembangunan kesehatan di Indonesia,
Kepmenkes RI No. 128/Menkes/SK/II/2004. Dalam perannya puskesmas
seharusnya berfungsi sebagai Pusat Penggerak Pembangunan Berwawasan
Kesehatan, Pusat Pemberdayaan Masyarakat dan Pusat Pelayanan
Kesehatan Strata Pertama. Puskesmas sebagai ujung tombak pelayanan
kesehatan masyarakat , hendaknya tidak lagi menjadi sarana pelayanan
pengobatan dan rehabilitatif saja tetapi juga lebih ditingkatkan pada upaya
promotif dan preventif. Oleh karena itu promosi kesehatan (promkes) menjadi
salah satu upaya wajib di puskesmas, yang merupakan core bagi program
lainnya.

Visi misi Kabupaten Bogor menuangkan prioritas pembangunan yaitu


peningkatan pelayanan Publik dalam mengembangkan daya saing daerah
menuju Kabupaten Termaju di Indonesia. Salah satu pencirinya Peningkatan
Mutu Dan Aksesibilitas Pelayanan Pendidikan Dan Kesehatan. Promosi
Kesehatan merupakan upaya untuk meningkatkan kemampuan masyarakat
melalui proses pembelajaran dari-oleh-untuk dan bersama masyarakat, agar
mereka dapat menolong dirinya sendiri, serta mengembangkan kegiatan yang
bersumber daya masyarakat, sesuai dengan kondisi sosial budaya setempat
dan didukung oleh kebijakan publik yang berwawasan kesehatan. Tujuan
dilaksanakannya promosi kesehatan di Puskesmas yaitu terciptanya PHBS di
masyarakat untuk semua tatanan. Tatanan yang dianggap mewakili untuk
dievaluasi adalah tatanan rumah tangga (dalam Kebijakan Nasional Promkes
tahun 2010). PHBS memegang peranan penting untuk mengefektif dan
efisienkan keberhasilan semua program kesehatan di masyarakat.

II. LATAR BELAKANG

Puskesmas Tanjungsari terletak di wilayah Kecamatan Tanjungsari dengan luas


wilayah adalah ± 17.116,484 Ha yang terdiri dari 10 Desa, 76 RW dan 175 RT
dengan jumlah penduduk 55.894 jiwa.
Gambar 2.1 Peta Wilayah Kerja Binaan Puskesmas Tanjungsari

Desa Desa
Selawangi Tanjungrasa
Desa Antajaya

Desa
Desa Sukarasa
Pasirtanjung

Desa
Desa Buanajaya
Desa Cibadak
Tanjungsari

Desa Sirnasari

Desa Sirnarasa

Promosi kesehatan Puskesmas Tanjungsari merupakan langkah yang


ditempuh dalam rangka menurunkan angka kematian ibu dan anak,
mengurangi angka kesakitan yang terjadi di dalam masyarakat dengan
berbagai macam permasalahan kesehatan yang kompleks. Promosi
kesehatan perlu terus di tingkatkan, dikembangkan dan dibangkitkan baik
dalam kegiatan promosi itu sendiri maupun penerapan dalam kehidupan
sehari-hari sehingga harapan akan menurunkan angka kematian ibu dan anak,
menurunkan angka kesakitan dapat tercapai dan kehidupan yang sehat dapat
diperoleh sehingga masyarakat menjadi lebih sejahtera lahir dan bathin sesuai
visi dan misi Indonesia sehat secara menyeluruh.
Tabel 2.1 Laporan Pencapaian Promosi Kesehatan Tahun 2022

TAHUN 2022

NO. PUSKESMAS TANJUNGSARI


SAS CAP CAK

PROMOSI KESEHATAN DALAM GEDUNG

Cakupan Komunikasi
1 Interpersonal dan Konseling 386 309 80,05
(KIP/K)
Cakupan Penyuluhan kelompok
2 oleh petugas di dalam gedung 96 86 89,58
Puskesmas
Cakupan Institusi Kesehatan
3 3 3 100,00
ber-PHBS

PROMOSI KESEHATAN LUAR GEDUNG

Cakupan Pengkajian dan


4 Pembinaan PHBS di Tatanan 15026 7268 48,37
Rumah Tangga
Cakupan Pemberdayaan
Masyarakat melalui Penyuluhan
5 564 564 100
Kelompok oleh Petugas di
Masyarakat
Cakupan Pembinaan UKBM
6 dilihat melalui % Posyandu 93 51 54, 84
Purnama & Mandiri
Cakupan Pembinaan
Pemberdayaan Masyarakat
7 10 4 40
dilihat melalui Persentase (%)
Desa Siaga Aktif
Cakupan Pemberdayaan
8 Individu/ Keluarga melalui 564 564 100
Kunjungan Rumah

Sumber : SIK-promkes/sp3Pkm.Tjsari/2022
Promosi kesehatan bukan hanya proses penyadaran masyarakat atau
pemberian dan peningkatan pengetahuan masyarakat tentang kesehatan saja,
tetapi juga disertai upaya-upaya menfasilitasi perubahan perilaku. Tantangan
permasalahan kesehatan masyarakat saat ini adalah rendahnya kemauan dan
kemampuan masyarakat untuk ber-perilaku hidup bersih dan sehat. Hal ini
yang menjadi salah satu faktor penyebab utama permasalahan kesehatan
masyarakat yang kompleks. Hasil pembinaan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat
selama satu tahun (2022) di Kecamatan Tanjungsari menunjukkan jumlah
rumah tangga sehat mencapai 48,37% dan masalah pokok yang paling
mendesak di antara indikator PHBS adalah perlu adanya perubahan perilaku
bahaya merokok yang tidak bisa ditinggalkan dan tentang merokok di dalam
rumah.

Cakupan Desa Siaga di Kecamatan Tanjungsari pencapaiannya baik


dengan hasil 40% dari target PKP 60,00%, akan tetapi untuk standar
Kabupaten Bogor masih jauh dari target yang dimana harus mencapai angka
80%. Hal ini masih terus di pemberdayakan kepada anggota Forum
Masyarakat Desa untuk terus menjadi strata Purnama atau mandiri, yang di
mana masih madya dan ada juga pratama.

III. TUJUAN

A. Tujuan Umum
Terwujudnya Masyarakat di Kecamatan Tanjungsari untuk tahu, mau dan
mampu melaksanakan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS).

B. Tujuan Khusus
1. Meningkatnya akses penyuluhan Kesehatan terhadap masyarakat.
2. Mengembangkan UKBM yang dapat melaksanakan kegiatan promosi
kesehatan di dalam masyarakat.
3. Meningkatnya sarana media penyuluhan kesehatan di setiap tempat
pelayanan kesehatan dan tempat umum.
IV. KEGIATAN POKOK DAN RINCIAN KEGIATAN

LINTAS URAIAN LINTAS URAIAN


NO KEGIATAN
PROGRAM TUGAS SEKTORAL TUGAS
1. Penyuluhan Semua Melaksanakan -Camat -Membuat
Kesehatan program UKM Penyuluhan -Kepala Desa Undangan
dan UKP kesehatan -Kader -Menyediakan
dalam dan luar -PKK Tempat
gedung -RT/RW
2. UKBM 1.Posyandu Melaksanakan -Camat -Membuat
2.Posbindu pembinaan, -Kepala Desa Undangan
3.Poskesdes pemberian -Kader -Menyediakan
4.Kelas Ibu materi -PKK Tempat
5.Bank terhadap -RT/RW
Sampah kegiatan yang
6.Desa Siaga ada di UKBM
7.PAUD
8.Sekolah
UKS
9.Poskestren
10.Dana Sehat
11.Paraji
12. Pos UKK
13. Dokcil
14. Toga
3. Penyediaan Semua Pembuatan -Camat Menyediakan
Media program UKP dan -Kepala Desa Tempat
dan UKM Pemasangan -Kader Ikut Membantu
media -PKK Pemasangan
penyuluhan -RT/RW
kesehatan
dalam dan luar
gedung
puskesmas
V. RINCIAN KEGIATAN PELAKSANAAN

KEGIATAN
NO RINCIAN KEGIATAN METODE
POKOK
1 Penyuluhan KONSELING/KIPK Diskusi
Kesehatan
Penyuluhan dalam gedung Ceramah dan tanya jawab
Pembinaan PHBS Institusi Observasi
Kesehatan
Pembinaan PHBS Sekolah Observasi dan ceramah
Pembinaan PHBS Rumah Tangga Observasi dan ceramah
Pembinaan PHBS Tempat kerja Observasi dan ceramah
Penyuluhan Penyakit Menular dan Ceramah, dan tanya
tidak menular jawab
Penyuluhan Gizi Masyarakat Ceramah dan tanya jawab
Penyuluhan Kesehatan Lingkungan Ceramah dan tanya jawab

2 UKBM Pembinaan Posyandu Ceramah dan tanya jawab


Pembinaan POSBINDU Ceramah dan tanya jawab
Pembinaan Desa Siaga Ceramah dan tanya jawab
Pendataan/Pengkajian PHBS Format Pendataan PHBS
Rumah Tangga
Kunjungan Rumah Format Register
Kunjungan Rumah
Pembinaan Kelas Ibu Ceramah, Role Play dan
tanya jawab
Pembinaan Paraji Ceramah, Role Play dan
tanya jawab
Pembinaan UKS Ceramah, Role play dan
tanya jawab
Pembinaan Pondok Pesantren Observasi, Ceramah dan
tanya jawab
Pemantauan Kawasan Tanpa Observasi dan ceramah
Rokok
Pembinaan Kader Ceramah, Role Play dan
tanya jawab
Pemantauan Dana Sehat Observasi
Pembinaan POS UKK Ceramah, Role Play dan
tanya jawab
Pembinaa Saka Bakti Husada Ceramah, Role Play dan
tanya jawab
3 Penyediaan Membuat dan menyebarkan Membuat, memasang, dan
Media Leaflets di Dalam dan Luar Gedung mengganti apabila sudah
promosi Puskesmas tidak baik
Kesehatan
Memasang Benner di dalam dan Memasang, dan menganti
luar Gedung Puskesmas apabila sudah tidak baik
Memasang Poster Di dalam dan Membuat, memasang, dan
luar gedung Puskesmas dan mengganti apabila sudah
menganti apabila ada poster yang tidak baik
rusak
Menggunakan Media Lembar Balik Membuat media lembar
untuk penyuluhan dalam dan luar balik untuk media
gedung Puskesmas penyuluhan
Membuat dan memasang Spanduk Membuat, memasang, dan
dalam dan Luar Gedung menganti apabila sudah
Puskesmas tidak baik
Memasang Gambar-gambar atau Memasang, mengunakan
model anatomi tubuh sebagai media
penyuluhan

VI. SASARAN
1. Masyarakat
2. Kelompok Potensial
3. Dunia Usaha
4. Organisasi Masyarakat
5. Tokoh Agama
6. Sekolah
VII. JADWAL KEGIATAN
2022 2023
No Kegiatan
Des Jan Feb Mar Apr Mei Jun Jul Ags Sep Okt Nov Des

1 Menyusunan √ √
Rencana
Usulan
kegiatan
2 Menyusun √ √
rencana
Pelaksanaan
Kegiatan
3 Penyuluhan √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √
Kesehatan
4 UKBM √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √
5 Penyediaan √ √
Media
6 Pencatatan √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √
pelaporan
pengumpulan
data dan
analisis kinerja
pelayanan
puskesmas

VIII. EVALUASI

Dilakukan tiap bulan sesuai dengan jadwal kegiatan dengan pelaporan


hasil-hasil yang di capai tiap bulan tersebut.

IX. PENCATATAN PELAPORAN DAN EVALUASI PELAPORAN

Pencatatan pelaporan di lakukan tiap bulan dengan mengunakan format


yang ada di SP3 format LB4 Promkes dan evaluasi dilakukan tiap akhir tahun
untuk memenuhi penilaian kinerja puskesmas.
X. PENUTUP

Demikian kerangka acuan ini di buat sebagai acuan pelaksanaan kegiatan


program promosi kesehatan di Puskesmas Tanjungsari.

Mengetahui, Tanjungsari, Januari 2023


Kepala Puskesmas Tanjungsari Penanggung Jawab Program

dr. Hj. Latifah Hani Mega Silpia, S.K.M


NIP. 197312222007012006

Anda mungkin juga menyukai