Anda di halaman 1dari 7

PEMERINTAH KABUPATEN BREBES

DINAS KESEHATAN
PUSKESMAS BANJARHARJO
Jalan Merdeka no 131 Kec. Banjarharjo – Kab. Brebes 52265
Telepon (0283) 889481
Email : puskesmasbanjarharjo@yahoo.co.id

Notulen Lintas Sektoral : Rapat Koordinasi dan Advokasi Bidang Kesehatan Puskesmas
Pertemuan Banjarharjo

Tanggal: 23 Februari 2017 Tempat:

Pukul: 09.00 s/d selesai Aula Kecamatan Banjarharjo

Susunan Pembukaan

Acara Sambutan dan pengarahan Camat Banjarharjo

Sambutan dan pengarahan, sosialisasi tentang puskesmas Banjarharjo oleh Kepala


Puskesmas

Diskusi

Penutup

Notulen -
Sebelumnya

Pembahasan - Pembukaan : Kuswa, S.Kep. selaku Ka. Tata Usaha


- Sambutan dan Pengarahan Camat Banjarharjo
Camat Banjarharjo menyampaikan harapan kepada Puskesmas dalam rangka
akreditasi maka kinerja dalam penanganan kesehatan di wilayah Puskesmas
Banjarharjo harus ditingkatkan
- Sambutan Kepala Puskesmas Banjarharjo
Analisa masalah kesehatan di wilayah kerja Puskesmas Banjarharjo,
mengkoordinasikan umpan balik/hasil pelaksanaan kegiatan dan perencanaan
kegiatan Puskesmas yang dikirim tiap bulan kepada Kepala desa se Wilayah
Puskesmas Banjarharjo. Masalah kesehatan jika hanya ditopang dari dana dinas
kesehatan kurang, harus ada peran dari dana sekolah dan dana desa
dianggarkan untuk pengembangan UKS dan menopang kesehatan desa.
Peran lintas Program dan lintas sektor sangat penting sehingga perlu
mendapatkan informasi tentang kegiatan UKM Puskesmas, tujuan, penetapan
dan jadwal kegiatan agar dapat memberikan kontribusi yang optimal dalam
pancapaian tujuan Puskesmas khususnya program sektor.
- Inti :
1. Tugas Pokok Puskesmas

Yaitu melaksanakan kebijakan kesehatan untuk mencapai tujuan


pembangunan kesehatan di wilayah kerjanya dalam rangka mendukung
terwujudnya kecamatan sehat
Fungsi:
a. Penyelenggaraan UKM tingkat pertama di wilayah kerjanya
b. Penyelenggaraan UKP tingkat pertama di wilayah kerjanya
c. Sebagai wahana pendidikan tenaga kesehatan

Tujuan :

adalah untuk mewujudkan masyarakat yang:


a. Memiliki perilaku sehat yang meliputi kesadaran, kemauan dan
kemampuan hidup sehat.
b. Mampu menjangkau pelayanan kesehatan yang bermutu
c. Hidup dalam lingkungan yang sehat.
d. Memiliki derajat kesehatan yang optimal, baik individu, keluarga, kelompok
dan masyarakat.

2. Sosialisasi tentang visi misi Puskesmas


Visi :
Visi Puskesmas Banjarharjo adalah Menjadi Pusat pelayanan kesehatan yang
bermutu, terjangkau dan terpercaya, demi mendorong terwujudnya masyarakat
Banjarharjo yang sehat, mandiri dan berkeadilan
Misi :
1. Memantapkan manajemen kesehatan yang dinamis dan akuntabel,
2. Meningkatkan pelayanan kesehatan yang bermutu, merata dan terjangkau
bagi seluruh masyarakat,
3. Meningkatkan peran serta masyarakat dalam pembangunan kesehatan
berwawasan kesehatan,
4. Mendorong kemandirian masyarakat untuk berperilaku hidup bersih dan
sehat,
5. Meningkatkan kesehatan individu, keluarga, masyarakat dan
lingkungannya.

3. Sosialisai tentang JENIS PELAYANAN YANG DISEDIAKAN PUSKESMAS


BANJARHARJO
PELAYANAN KESEHATAN PERSEORANGAN

1. Pelayanan Pemeriksaan umum,

2. Pelayanan Pemeriksaan Kesehatan Gigi dan Mulut,

3. Pelayanan Kefarmasian,

4. Pelayanan Kesehatan Ibu

5. Pelayanan Keluarga Berencana,


6. Pelayanan MTBM dan MTBS

7. Pelayanan Gawat Darurat,

8. Pelayanan Persalinan,

9. Pelayanan Rawat Inap,

10. Pelayanan Laboratorium.

11. Pelayanan Konseling Gizi & Laktasi,

12. Pelayanan SDIDTK

13. Pelayanan Konseling Sanitasi Lingkungan,

14. Pelayanan Penanggulangan Penyakit Menular (P2M),

a. Pelayanan Konseling TB,

b. Pelayanan Konseling Kusta,

c. Pelayanan VCT,

15. Pelayanan Konseling Penyakit Tidak Menular,

a. Pelayanan Komunitas Hipertensi & Diabetes Militus (prolanis),

b. Pelayanan Konseling Berhenti Merokok,

16. Pelayanan Konseling Remaja.

PELAYANAN UPAYA KESEHATAN MASYARAKAT ESENSIAL

1. Pelayanan Promosi Kesehatan, meliputi :

2. Pelayanan Gizi Masyarakat,

3. Pelayanan Kesehatan Ibu, Anak dan Keluarga Berencana,

4. Pelayanan Kesehatan Lingkungan,

5. Pelayanan Kesehatan Gigi Masyarakat, meliputi :

a. Pelayanan Kesehatan Gigi Masyarakat Desa,

b. Pelayanan Kesehatan Gigi anak sekolah,

6. Pelayanan Pencegahan dan Penanggulangan Penyakit,

7. Pelayanan Perawatan Kesehatan Masyarakat,

PELAYANAN UPAYA KESEHATAN MASYARAKAT PENGEMBANGAN

1. Upaya Kesehatan Sekolah

2. Pelayanan Kesehatan Jiwa

1. Sosialisasi tentang Kegiatan Program Promkes


a. Penyuluhan Kesehatan,

b. Pemberdayaan Masyarakat,

c. Pembinaan UKBM

d. Pembinaan Poskestren,

e. Pembinaan Batra,

f. Kunjungan rumah untuk pendataan Keluarga Sehat

g. SMD / MMD

2. Kegiatan Program Kesehatan Lingkungan


a. Pemicuan STBM
b. Monitoring STBM
c. Advokasi STBM
d. Inspeksi Kesehatan Lingkungan TTU/TPM/SAM
3. Kegiatan Program KIA Termasuk KB
a. Pendataan Sasaran terpadu
b. Kelas Ibu hamil
c. KISS/KP Ibu
d. Pelacakan/ Pemantauan kasus Bumil/Bufas/Neonatus Resti & P4K
e. Kunjungan rumah PUS yang tidak ber KB
f. Pelayanan Antenatal terpadu / HIV
g. Pelacakan kematian bayi/balita/ibu
h. Pemantauan kesehatan bayi balita dalam rangka SDIDTK
4. Kegiatan Program Gizi
a. Pemantauan Gibur / girang
b. Pemantauan pertumubuhan Bayi baru lahir dan IMD
c. Pendampingan ASI ekslusif
d. Surveilans dan pelacakan gizi buruk
5. Kegaiatn Program P2
a. Pelayanan Imunisasi dan Pelayanan Penyakit Tidak Menular,

b. Pelayanan Surveilans,

c. Penanggulangan Penyakit Menular (TB, Kusta, HIV/AIDS, Diare, ISPA,

Malaria),

d. Kunjungan lapangan/kasus/rumah

Kepala Puskesmas mensosilisasikan alur dan tahapan pelaksanaan kegiatan


programPuskesmas.
- Kades, Toma, toga dan pelaksana program kegiatan puskesmas diwilayah masing-
masing sudah melakukan sosialisasi kegiatan beserta jadwal pelaksanaan
terpasang di tempat-tempat yang mudah dijangkau masyarakat.
- Presentasi Lintas sektor
 Polsek : kepuasan atas kinerja Puskesmas, membantu mensosialisasikan
bahaya narkoba untuk dikalangan remaja
 Kepala KUA : Mengharapkan kegiatan Puskesmas senantiasa ditingkatkan,
menekankan pembinaan remaja tentang kesehatan reproduksi remaja,
pernikahan dini dalam program penurunan angka kematian Ibu dan Anak
dan bahaya seks bebas.
 Ketua Kama Narkoba : Penyalahgunaan narkoba yang paling mudah terdapat
pada rokok, maka penanganan narkoba paling utama yaitu dari idir sendiri
untuk berhenti merokok.
4. Sosialisasi peran lintas program dan lintas sektor dalam kegiatan upaya
kesehatan masyarakat.

 Pertanyaan/ masukan:
1) Pamong desa cikuya:
Mengharapkan adanya soasialisasi/ pemberitahuan yang jelas tentang
penderita kusta yang ada di desanya
2) Kepala desa Malahayu:
Mengharapkan adanya pemantauan ibu hamil secara intensif supaya
tidak terjadi lagi persalinan di rumah.
 Jawaban/ Tanggapan dr puskesmas:
1) Pamong desa cikuya:
Puskesmas sudah mengkoordinasikan umpan balik/hasil pelaksanaan
kegiatan yang dikirim tiap bulan kepada Kepala desa se Wilayah
Puskesmas Banjarharjo, tetapi untuk penderita kusta yang di cantumkan
di feed back baru jumlah saja, untuk selanjutnya akan di sertakan
penderita kusta pada feed back yg dikirim ke desa
2) Kepala desa malahayu
Bidan desa berupaya untuk meningkatkan kunjungan rumah bumil dan
bekerja sama dengan kader dalam pemantauan bumil resti yang ada di
desa dan meningkatkan konseling ibu hamil untuk bersalin di puskesmas.

Kesimpulan Kegiatan Berjalan dengan Lancar


Rekomendasi

Banjarharjo,

Mengetahui,
Kepala Puskesmas Banjarharjo Notulen

dr. Edi Junaedi


NIP. 19750207 200701 1 009

Anda mungkin juga menyukai