Anda di halaman 1dari 10

LAPORAN PERTANGGUNG JAWABAN

SIDANG PLENO OSIS


PERIODE 2023/2024

MAJELIS PERWAKILAN PURWAKARTA


SMAN 2 PURWAKARTA

Jln. Raya Sadang No 17, Tlp : (0264)201072 Purwakarwta 41118

Web : www.sman2pwk.sch.id Email : sman2pwk@telkom.net.id


SMA NEGERI 2 PURWAKARTA
MAJELIS PERWAKILAN KELAS
Jln. Raya Sadang No 17, Tlp : (0264)201072 Purwakarta 41118
Web : www.sman2pwk.sch.id Email : sman2pwk@telkom.net.id

KATA PENGANTAR

Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.

Dengan Memanjatkan Puji dan Syukur kehadirat Allah SWT dan didorong oleh keinginan luhur untuk
menyerahkan laporan pertanggungjawaban dari SIDANG PLENO yang telah dilaksanakan pada
tanggal; 12 November 2022 Majelis Perwailan Kelas (MPK) maka disusunlah Laporan Kegiatan ini.
Tujuan Laporan ini adalah melaporkan kegiatan yang telah terlaksana selama kegiatan berlangsung.

Laporan Pertanggungjawaban ini kami buat sebagai hasil dari kerja kami selama kami mengawas
dalam SIDANG PLENO yang dilaksanakan oleh OSIS Periode 2022/2023. Dan dari semua program
kerja yang kami buat ada yang sudah kami laksanakan dan ada juga yang belum maksimal, sehingga
Laporan Pertanggungjawaban ini bisa di jadikan evaluasi selama mengurus satu periode.

Kami mengucapkan terima kasih yang tak terhingga kapada akang teteh senior yang telah
membimbing kami selama sidang ini berlangsung, dewan Pembina yang telah membantu kami dan
pihak-pihak lain yang bersangkutan dan turut dalam membina kami selaku junior Majelis Perwakilan
Kelas. Demikian pengantar ini kami buat dengan sebenar-benarnya, apabila ada kesalahan akan
diperbaiki pada revisi berikutnya. Semoga apa yang telah kami lakukanbisa kiranya dicatat sebagai
amal kebaikan disisi-Nya. Atas perhatian dan kerjasama nya kami haturkan terimakasih.

Wassalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.

Purwakarta, 26 November 2023


DAFTAR ISI

BAB I PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
1.2 Tujuan
1.3 Deskripsi
1.4 Waktu dan Tempat
1.5 Sasaran Kegiatan
1.6 Susunan Kepanitiaan
1.7 Landasan Hukum
BAB II LAPORAN KEGIATAN
2.1 Laporan Keuangan
2.2 Uraian Keuangan
2.3 Laporan Program Kerja
2.4 Dokumentasi
BAB III PENUTUP
3.1 Saran
3.2 Kesimpulan
3.3 Progress
3.4 Penutup
LEMBAR PENGESAHAN
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Organisasi dalam pelaksanaan kegiatannya selalu dihadapkan dengan berbagai
masalah dan selalu membutuhkan informasi untuk menunjang berbagai aktivitasnya.
Organisasi sebagai wadah dari orang-orang yang menghendaki tercapainya suatu tujuan
yang telah disepakati bersama, membutuhkan suatu sarana untuk saling memberi informasi,
saling bertukar pendapat, dan saran dalam rangka memecahkan masalah yang tengah
dihadapi. Oleh karena itu, lahirlah suatu kegiatan yang kemudian dikenal dengan istilah
rapat. Rapat merupakan suatu media komunikasi yang bersifat secara langsung yang sering
diselenggarakan oleh berbagai organisasi, baik swasta maupun pemerintah (Wursanto,
2006). Kegiatan rapat dapat memberikan kesempatan bagi seluruh pesertanya untuk saling
berbagi informasi, saling bertukar pendapat dan saran. Rapat memegang peranan penting
dalam merencanakan kegiatan dan pengambilan keputusan dalam suatu organisasi. Melalui
rapat, berbagai permasalahan dapat dipecahkan, berbagai kebijakan dirumuskan, dan
kemajuan serta perkembangan organisasi. Agar rapat dapat berjalan dengan baik dan sesuai
dengan tujuan pelaksanaannya, maka diperlukan prosedur dan tata pelaksanaan rapat yang
baik. Prosedur dan tata pelaksanaan rapat yang baik akan dapat meningkatkan kemungkinan
bagi organisasi untuk mendapatkan informasi, pendapat, dan saran yang sesuai dengan
permasalahan dan kebutuhan yang tengah dihadapi organisasi. Prosedur dan tata kelola
rapat yang baik juga dapat meminimalisir kemungkinan terjadinya pemborosan baik dari segi
waktu, tenaga dan biaya. Sidang pleno ini diadakan untuk meneteapkan hasil dari
sidang-sidang sebelumnya yang telah dilaksanakan.

1.2 Tujuan
1. Mengatur mekanisme kerja dari organisasi itu sendiri.

2. Sebaagai bentuk realisasi serta evaluasi dari program kerja.

3. AD/ART dijadikan sebagai dasar dalam membuat berbagai peraturan khusus lainnya yang
sangat dibutuhkan dalam menjalankan organisasi. Jika tidak ada yang perlu di lakukan
perevisian, AD/ART ini dapat menjelaskan bahwa tata kehidupan organisasi tersebut sudah
diatur secara jelas dan baik.

4. Menjadi pedoman utama setiap anggota dan juga pengelola dalam menjalankan teknis
organisasi, usaha, manajemen, serta finansial Organisasi Siswa Intra Sekolah.

5. Mewujudkan adanya ketertiban dalam menjalankan setiap kegiatan organisasi.


6. Memberikan penjelasan yang bersifat penafsiran secara tertulis terhadap ketetapan dan
atau keputusan sidang pleno.

1.3 Deskripsi

Sidang yang telah dilaksanakan adalah sidang pleno. Sidang ini dihadiri oleh seluruh
peserta sidang dan dipimpin oleh presidium siding, guna membahas serta memutuskan
segala sesuatu yang berhubungan dengan pengambilan keputusan organisasi. Persidangan
ini di definisikan sebagai suatu pertemuan formal untuk membahas suatu masalah tertentu
untuk menghasilkan sebuah keputusan dan dijadikan sebagai ketetapan bersama. Sidang
pleno serta pelantikan OSIS ini setidaknya dilaksanakan dalam satu tahun sekali sebagai
bukti resmi sebuah keputusan untuk satu tahun kedepannya.

1.4 Waktu dan Tempat

Hari/tanggal : Sabtu, 25 November 2023

Waktu : 09.00 s/d selesai

Tempat : SMA NEGERI 2 PURWAKARTA (Ruang Meeting)

1.5 Sasaran Kegiatan

Kegiatan ini ditujukan untuk seluruh siswa-siswi yang mengikuti organisasi OSIS dan
MPKyang telah dilaksanakan.

1.6 Susunan Kepanitiaan


-

1.7 Landasan Hukum


-
BAB II
LAPORAN KEGIATAN

2.1 Laporan Keuangan

2.2 Uraian Keuangan

2. 3 Laporan Program Kerja

Kegiatan sidang ini dilaksanakan dari pukul 09.00 s/d selesai, terlaksana dengan baik meskipun
memiliki beberapa hambatan, diantaranya yakni kurang kedisplinan waktu dari pengurus OSIS
sehingga terjadi keterlambatan waktu dalam pelaksanaan sidang. Selain itu, terjadinya
miskomunikasi antar panitia sidang, sehingga terjadinya penambahan acara dari luar pendiskusian
panitia. Program kerja yang telah dilaksanakan ini yaitu mengawasi sidang pleno OSIS dan laporan
diterima oleh MPK namun perlu direvisi agar pelaporannya menjadi jelas, lengkap dan bisa di
pertanggungjawabkan.
2.4 Dokumentasi
BAB III
PENUTUP

3.1 Saran

● Harapan kami siswa-siswi calon pengurus OSIS lebih mendisiplinkan waktu dalam
melaksanakan sebuah kegiatan
● Harapan kami kedepannya akan ada dilakukannya evaluasi kinerja Majelis Perwakilan Kelas
SMA Negeri 2 Purwakarta untuk perbaikan atau peningkatan peran Majelis Perwakilan Kelas
di masa yang akan datang dan perlu adanya koordinasi kegiatan pengelolaan Sidang Pleno
tersebut.
● Kami harap, kedepannya semangat dari siswa-siswi anggota OSIS dan MPK lebih baik untuk
memperbaiki kesalahan-kesalahan yang lalu serta mempertahankan apa yang telah
direncanakan untuk kedepannya
● Harapan kami melalui tulisan ini juga dapat dijadikan sebagai bahan perbandingan bagi
seluruh anggota OSIS dan MPK yang bermaksud mengadakan rapat ataupun
kegiatan-kegiatan lainnya dalam masalah yang sama dalam sidang ini sehingga tercipta
sebuah hasil yang lebih baik lagi.
● Harapan kami, sebagai kader pemimpin baru pengurus OSIS dan MPK bisa menjadi motivator
yang menyebabkan lahirnya keinginan dan semangat para siswa untuk berbuat serta
melakukan kegiatan bersama dalam mencapai tujuan.
● Kami harap, dengan penetapan baru pengurus OSIS 2023/2024 dapat menjadi wadah
kegiatan para siswa di sekolah bersamaan dengan jalur pembinaan yang lainnya untuk
mendukung tercapainya tujuan pembinaan kesiswaan.

3.2 Kesimpulan

• Untuk melaporkan pertanggungjawaban kegiatan Pengurus OSIS masa bakti 2023/2024

• Untuk mempresentasikan program kerja Pengurus OSIS masa bakti 2023/2024 dalam satu tahun
kedepan.

• Sebagai pelantikan pengurus OSIS periode 44 pada masa bakti 2023/2024

• Untuk melaporkan pemilihan pengurus OSIS periode 2023/2024.

• Untuk merevisi AD/ART OSIS periode 44 2023/2024.

• Untuk memutuskan hasil perubahan AD/ART OSIS 2023/2024.

• Meski memiliki beberapa kendala saat sidang berlangsung, kegiatan sidang tetap dilaksanakan
hingga selesai.

• Diharapkan untuk kedepannya diadakan evaluasi atau peningkatan kinerja dari pengurus baru
anggota MPK dengan perlu diadakannya koordinasi atau komunikasi satu sama lain agar menghindari
kesalahpahaman dan dari masalah-masalah yang tidak diinginkan.
3.3 Progress

3.4 Penutup

Catatan:

• Sidang Pleno Periode 2023/2024

Tanggal: Sabtu, 25 November 2023

Waktu: 9:30 - selesai

Tempat: Ruang Meeting

KENDALA:

Kendala acara kegiatan sidang pleno osis yaitu:

1. Adanya panitia yang datang tidak tepat waktu/terlambat dan menghambat waktu kegiatan acara
untuk dimulai.

2. Layar proyektor yang kurang dipersiapkan untuk menampilkan kegiatan-kegiatan yang


terlaksana/tidak terlaksana dikarenakan akses intenet yang sedang kurang baik.

3. Adanya miskomunikasi antar panitia yang menyebabkan kegiatan acara tidak terlaksana sesuai
dengan susunan acara.

4. Sebagian mic untuk peserta sidang kehabisan baterai sehingga menghambat waktu saat sidang
berlangsung.

5. Dikarenakan cuaca yang tidak mendukung, mengharuskan seluruh acara diberhentikan dan
ditunda sampai dengan waktu yang telah ditentukan. Sehingga, seluruh peserta didik OSIS harus
menunggu sampai cuaca kembali membaik.

CARA MENGATASI:

Cara mengatasi kendala sidang pleno osis yaitu:

1. Memberikan waktu yang lebih pada panitia yang datang tidak tepat waktu.

2. Mempersiapkan dan memastikan koneksi proyektor berjalan dengan baik sebelum acara dimulai.
3. Memperbaiki dan meningkatkan komunikasi yang baik antar panitia, memastikan bahwa susunan
acara sudah sesuai dan tidak adanya perubahan/penambahan acara diluar diskusi antar panitia.

4. Mempersiapkan cadangan baterai dari jauh-jauh hari sebelum acara dimulai.

5. Memberikan arahan kepada seluruh peserta didik OSIS menuju ruangan lain untuk menunggu
hingga acara dimulai kembali.

Anda mungkin juga menyukai