Anda di halaman 1dari 8

Nama : Ni Made Asri Ani

No/NIM : (32/2111031290)
Kelas : C1 PGSD

Mata Pelajaran : Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial (IPAS)

Materi : Tumbuhan, Sumber Kehidupan di Bumi

Fase/ Kelas : Fase B / IV

Topik : A. Bagian Tubuh Tumbuhan

Model Pembelajaran : Problem Based Learning

A. TUJUAN KEGIATAN PEMBELAJARAN

1. Peserta didik dapat mengidenfikasi bagian-bagian tumbuhan.

2. Peserta didik dapat memahami fungsi dari masing-masing bagian tumbuhan.

3. Peserta didik dapat mengaitkan fungsi bagian tubuh tumbuhan dengan kebutuhan
tumbuhan untuk tumbuh, mempertahankan diri, serta berkembangbiak.

A. KEGIATAN AWAL

1. Sebelum peserta didik memasuki kelas, guru mengondisikan agar peserta didik berbaris di depan
kelas secara rapi dengan dipimpin oleh ketua kelas / salah satu peserta didik dan secara bergiliran
bersalaman kepada Guru sebelum memasuki kelas. Langkah ini dilakukan apabila pembelajaran IPAS
dilaksanakan pada jam pertama

2. Guru memberikan salam dan secara acak memberikan kesempatan kepada salah satu peserta didik
untuk memimpin berdoa

3. Salah satu peserta didik membacakan Teks Pancasila yang diucap ulang oleh peserta didik
lainnya.

4. Guru melakukan absen


B. KEGIATAN INTI

5. Guru memutarkan video atau gambar tentang tumbuhan

Coba kalian sebutkan apa saja bagian-bagian dari tubuh tumbuhan yang kalian ketahui !
6. Guru membagi siswa menjadi beberapa kelompok
7. Guru membagikan LKPD
8. Guru memantau keterlibatan peserta didik dalam kelompok
9. Guru mengarahkan peserta didik terlibat aktif dalam kelompoknya untuk mendiskusikan masalah
apa yang didapatkan bersama kelompok.
10. Guru berkeliling atau memantau siswa brsama kelompoknya
11. Guru membantu siswa jika ada yang belum dipahami
12. Guru mengarahkan Peserta didik mendiskusikan hasil kelompoknya kedepan.
13. Refleksi berupa guru memberikan pertanyaan pada peserta didik.
14. Evaluasi Individu
15. Guru membagikan kuis individu.
16. Waktu 5 menit untuk mengerjakan kuis individunya
17. Guru memantau siswa agar tidak menyontek
18. Kuis usai, guru meminta peserta didik mengumpulkan kuis di atas meja guru.

C. KEGIATAN PENUTUP
19. Guru mengapresiasi (tepuk tangan untuk kita)
20. Guru bersama peserta didik melalukan refleksi pembelajaran mengenai materi pembelajaran pada
pertemuan ini.
21. Guru memberikan informasi mengenai kegiatan pembelajaran pada pertemuan selanjutnya.
22. Guru menutup pelajaran dan secara bergantian memberikan kesempatan kepada peserta didik lain untuk
memimpin berdoa bersama setelah selesai pembelajaran.

Anda mungkin juga menyukai