Anda di halaman 1dari 13

KEMENTERIAN AGAMA REPUBLIK INDONESIA

MADRASAH TSANAWIYAH NEGERI (MTsN) 1


KOTA PARIAMAN
UJIAN MADRASAH (UM)
TAHUN PELAJARAN 2023/2024

LEMBARAN SOAL
Mata Pelajaran : PPKn Hari/Tanggal : Rabu, April 2024
Kelas : IX (Sembilan) Pukul : 09.15 – 10.45 WIB

Petunjuk umum:
1. Bacalah soal-soal dengan teliti sebelum anda menjawabnya!
2. Laporkan pada pengawas jika ada tulisan kurang jelas atau jumlah soal kurang!
3. Dahulukan menjawab soal-soal yang dianggap mudah!
Petunjuk khusus:
Pilihlah jawaban yang paling tepat dengan cara menghitamkan salah satu huruf A, B, C atau
D pada lembaran jawaban
A. Pilihan Ganda :
Pilihlan salah satu jawaban yang dianggap benar !

1. Latar belakang dibentuknya Badan Penyelidik Usaha-usaha Persiapan Kemerdekaan


Indonesia ( BPUPKI ) oleh pemerintah Jepang adalah…
A. Keinginan Jepang menguasai Indonesia.
B. Belanda menyerah kepada Jepang.
C. Penderitaan Panjang bangsa Indonesia akibat penjajahan.
D. Jepang ingin menarik simpati bangsa Indonesia.

2. Apabila setiap orang berbuat sesuai dengan norma yang berlaku, maka akan
terwujud...
A. Kondisi lingkungan yang kondusif dalam bermasyarakat.
B. Suasana kehidupan masyarakat yang lebih tertib dan teratur.
C. Kehidupan masyarakat yang teratur, tertib dan damai.
D. Terciptanya kehidupan keluarga dan masyarakat yang harmonis.

3. Menurut UUD 1945 pasal 1 ayat (3), negara Indonesia adalah negara yang
berdasarkan hukum, hal itu memiliki maksud....
A. Hukum adalah segala- galanya
B. Kekuasaan sangat menentukan
C. Kekuatan ada pada negara
D. Negara adalah segalanya
4. Bangsa Indonesia adalah bangsa yang memiliki kebearagaman, oleh karena itu ada
beberapa factor penyebab keberagaman masyarakat Indonesia…
A. Karena Indonesia meiliki banyak yang bukan penduduk asli.
B. Karena bangsa Indonesia merupakan negara bekas jajahan
C. Karena negara Indonesia terdidri dari berbagai macam pulau pulau.
D. Karena letak geografis, iklim, agama, ras, budaya dan lain-lain.

5. Berbagai macam Upaya pemerintah untuk melaksanakan Pembangunan nasioanal


seperti Pembangunan dibidang sosial/budaya, politik, ekonomi, pertahanan keamanan
dan sebagainya. Salah satu yang dilakukan pemerintah dalam mewujudkan tujuan
nasioanl di bidang Pendidikan Pembangunan manusia...
A. Memeratakan Pendidikan di seluruh wilayah Indonesia.
B. Memanusiakan manusia agar dapat meningkatkan kualitas hidup serta daya saing
rakyat Indonesia dengan cara pemerataan Pendidikan dengan pemberian bantuan
agar dapat melanjutkan Pendidikan.
C. Melaksanakan pembanguan sekolah sekolah di seluruh wilayah Indonesia.
D. Memberikan bantuan bantuan kepada setiap sekolah.

6. Pancasila merupakan dasar negara Indonesia dan sebagai pandang hidup bangsa,
fungsi Pancasila merupakan…
A. Menyaring pengaruh-pengaruh negative yang dibawa dari ideologi luar negri.
B. Penunjuk arah atau tujuan yang akan dicapai sesuai dengan cita cita bangsa.
C. Penyeleksi peraturan perundang - undangan yang dibuat oleh pemerintah.
D. Menunjukan gagasan-gagasan mengenai wujud kehidupan yang dicita-citakan.

7. Upaya-upaya yang harus dilakukan dalam mempertahankan Pancasila…


A. Mengimplementasikan nilai-nilai Pancasila dalam berbagai kehidupan sehari-hari.
B. Mengikuti pembelajaran disekolah dengan sungguh-sungguh
C. Mengikuti upacara bendera setiap hari senin.
D. Melaksanakan ibadah sesuai dengan agama yang kita yakini.

8. Kedudukan UUD RI tahun 1945 didalam pemerintahan…


A. Merupakan hukum tertulis yang dipatuhi oleh rakyat Indonesia.
B. Merupakan Norma dalam kehidupan.
C. Merupakan dasar negara kesatuan republic Indonesia.
D. Merupakan hukum dasar yang menjadi sumber landasan semua aturan perundang-
undangan yang berlaku di Indonesia.

9. Segala ketentuan dan aturan tentang ketatanegaraan ( UUD ) merupakan pengertian


konstitusi, yang memiliki sifat…
A. Kaku dam Tunggal
B. Fleksibel dan rigit
C. Bulat dan Tunggal
D. Tunggal tidak dapat dipecah-pecah
10. Perhatikan pernyataan berikut!
1) UUD 1945
2) Peraturan pemerintah
3) Peraturan presiden
4) Peraturan daerah provinsi
5) Peraturan daerah kab/kota
6) UU/Perpu
7) Ketetapan MPR
Pernyataan diatas merupakan peraturan perundang undangan di Indonesia menurut
UU No 12 Tahun 2011 adalah....
A. 1, 2, 3, 4, 5, 6 dan 7
B. 1, 2, 4, 5, 3, 7 dan 6
C. 1, 7, 6, 2, 3, 4 dan 5
D. 1, 6, 7, 3, 2, 4 dan 5

11. Bentuk program yang diterapkan oleh pemerintahan Belanda (Etische Politic)
adalah…
A. Transmigrasi, Edukasi dan Irigasi
B. Transmigrasi, Transisi, dan Transmisi
C. Edukasi, Transmisi, dan Irigasi
D. Edukasi, Irigasi, dan Emigrasi

12. Organisasi yang menjadi perintis atau pelopor kebangkitan nasional dalam perjuangan
Republik Indonesia ditandai dua peristiwa penting yaitu…
A. Berdirinya organisasi Budi Utomo dan ikrar Sumpah Pemuda
B. Berdinya organisasi Budi Utomo dan Indhisce Partij
C. Berdirinya Serikat Dagang Islam dan Indhisce Partij.
D. Berdirinya Indhische Partij dan ikrar Sumpah pemuda.

13. Perhatiakan teks Sumpah Pemuda berikut!


1) Kami putra dan putri Indonesia
Mengaku berbangsa yang satu, bangsa Indonesia
2) Kami putra dan putri Indonesia
Bertumpah darah yang satu, tanah air Indonesia
3) Kami putra dan putri Indonesia
Menjunjung bahasa persatuan, Bahasa Indonesia
Susunan teks Sumpah Pemuda yang benar ditunjukan oleh huruf....
A. 1, 2 dan 3
B. 2, 1 dan 3
C. 2, 3 dan 1
D. 3, 2 dan 1
14. Sumpah Pemuda adalah keputusan Kongres Pemuda Kedua yang diselenggarakan dua
hari, 27—28 Oktober 1928 di Batavia (kini bernama Jakarta). Keputusan ini
menegaskan cita-cita akan "tanah air Indonesia", "bangsa Indonesia", dan "bahasa
Indonesia"memiliki tujuan…
A. Mempersatukan seluruh kekuatan gerakan pemuda Indonesia
B. Menambah kegiatan pemuda Indonesia.
C. Mempersatukan seluruh bangsa Indonesia.
D. Mempercepat proses kemerdekaan Indonesia.

15. Semangat dan komitmen dalam memperjuangkan sebuah negara yang Merdeka, para
pendiri negara memilikisemangat dan komitmen yang patut dicontoh…
A. Rela berkorban, mementingkan kepentingan orang banyak, pantang menyerah.
B. Rela berkorban, mendahulukan kepentingan pribadi, pantang menyerah.
C. Bekerja sama, rela berkorban, pantang menyerah, mendahulukan kepentingan
orang banyak
D. Bekerja keras, mendahulukan kepentingan umum, pantang menyerah, rela
berkorban untuk bangsa dan negara.

16. Perhatikan pernyataan dibawah ini!


1). Penurunan presiden Soekarno
2). Pembubaran konstituante
3). Berlakunya Kembali UUD 1945
4). Berlakunya Kembali UUDS 1950
5). Pembentukan MPRS dan DPAS
Yang merupakan isi dekrit Presiden 5 juli 1959
A. (1), (2) dan (3)
B. (1), (3) dan (5)
C. (3), (4) dan (5)
D. (2), (3) dan (5)

17. Perhatikan pernyataan dibawah ini!


1). Pembrontakan PKI di Madiun
2). Pembrontakan PPRI/Permesta
3). pengangkatan Presiden seumur hidup
4). Presiden membubarkan DPR hasil pemilu 1955
5). MPRS dipilih dan diberhentikan oleh presiden
Penyimpangan terhadap Pancasila dan Undang Undang Dasar Negara kesatuan
Republik Indonesia tahun 1945 yang terjadi pada masa orde lama periode 1959 –
1966…
A. (2) dan (3)
B. (1) dan (4)
C. (3) dan (5)
D. (3) dan (4)…
18. Perhatikan pernyataan dibawah ini !
1) Berakar dari nilai nilai yang berasal dari luar bangsanya.
2) Nilai dan cita-citanya tidak dipaksakan dari luar.
3) Berakar dari hasil pemikiran dan gagsan seseorang.
4) Digali dan diambil dari kekayaan moral dan Rohani budaya Masyarakat itu
sendiri.
5) Tidak diciptakan oleh negara, tetapi ditemukan oleh Masyarakat itu sendiri.

Ciri khas ideologi terbuka ditunjukan…

A. (1), (3) dan (5)


B. (1), (3) dan (4)
C. (2), (3) dan (4)
D. (1), (2) dan (5)

19. Adanya suatu dasar keyakinan hidup religious yang mendalam bagi bangsa Indonesia
merupakan makna yang terkandung didalam pembukaan UUD 1945…
A. Alinea pertama
B. Alinea ketiga
C. Alinea kedua
D. Alinea keempat

20. Negara yang berkedaulatan rakyat berdasarkan atas kerakyatan dan


permusyawaratan/perwakilan.
Pernyataan di atas merupakan pokok pikiran yang terkandung dalam pembukaan
UUD 1945....
A. Pokok pikiran pertama
B. Pokok pikiran kedua
C. Pokok pikiran ke empat
D. Pokok pikiran ke tiga

21. Kedudukan pokok pikiran pembukaan UUD 1945 dalam ketatanegaraan Indonesia…
A. Sebagai pernyataan kemerdekaan terperinci dan staat fundamental norm.
B. Sebagai falsafah negara.
C. Sebagai dasar dan pondasi berdirinya Indonesia.
D. Sebagai dasar hukum tertunggi.

22. Landasan hukum yang menyatakan bahwa Indonesia menganut teori kedaulatan
rakyat, yang bunyinya “kedaulatan adalah ditangan rakyat, dan dilakukan sepenuhnya
oleh Majelis Permusyawaran Rakyat”
A. Bunyi pasal 2 ayat (2) UUD 1945
B. Bunyi pasal 1 ayat (1) UUD 1945
C. Bunyi pasal 1 ayat (2) UUD 1945
D. Bunyi pasal 2 ayat (1) UUD 1945
23. Pemilu yang dilaksanakan harus diselenggarakan secara demokratis dengan azas
LUBER dan JURDIL. Ini merupakan perwujudan dari…
A. Kedaulatan rakyat
B. Persatuan Indonesia.
C. Kemanusiaan atau sosial.
D. Keadilan sosial.

24. Memilih presiden dan wakil presiden dari dua pasangan calon presiden dan wakil
presiden yang diusulkan oleh partai politik atau gabungan partai politik yang
pasangan calon presiden dan wakil presidennya meraih suara terbanyak pertama dan
kedua dalam pemilihan umum sebelumnya sampai berakhir masa jabatannya, jika
presiden dan wakil presiden mangkat, berhenti, diberhentikan, atau tidak dapat
melakukan kewajibannya dalam masa jabatannya secara bersamaan (Pasal 8 ayat (3)
A. Tugas dan wewenang presiden
B. Tugas dan wewenang MPR
C. Tugas dan wewenang DPR
D. Tugas dan wewenang yudikatif

25. Negara Indonesia memiliki keunikan. Negara Indonesia dikenal sebagai negara yang
menjunjung tinggi nilai persatuan dan kesatuan, seperti memiliki keberagaman
agama, bahasa, maupun ras. Pernyataan yang membuktikan bahwa masyarakat
Indonesia yang Bersatu dalam keberagaman agama adalah....
A. Pemerintah Indonesia mengakui agama Hindu, Buddha, Islam, Kristen, Katholik
dan Konghucu sebagai agama resmi yang dianut
B. finalis acara lomba internasional dari Indonesia mengenakan pakaian adat dari
Sumatera Utara
C. banyak warga negara Indonesia yang menjadi tenaga kerja di beberapa negara di
dunia
D. masyarakat Indonesia banyak tersebar dan tinggal di banyak pulau dari Sabang
sampai Merauke

26. Keberagaman yang ada di Indonesia, akan menimbulkan dampak positif dan negative,
salah satu bentuk dampak negatifnya…
A. memperkaya khazanah budaya bangsa
B. sebagai sarana memajukan pergaulan antar suku, agama, ras dan golongan
C. munculnya paham primordialisme, etnosentrisme,,,
D. tercapainya integrasi nasional
27. Perang antar suku terjadi di Indonesia. Masalahnya sederhana, tetapi menjadi keruh
Ketika ada propokator yang menyulut api kemarahan dengan mengadu domba.
Propokator tersebut mengadu domba kedua suku dengan maslah masalah sensitive
seperti agama dan ras. Permasalahan meluas dan perang tidak dapat dielakan lagi.
Konflik tersebut sebearnya bisa dicegah apabila…
A. Suku bangsa lain tidak ikut campur dengan masalah yang terjadi
B. Menyadari bahwa mereka adalah satu dalam NKRI
C. Memupuk semangat kesukuan dan kedaerahan
D. Pemerintah membela salah satu dari mereka

28. Salah satu contoh keharmonisan Keberagaman gender didalam lingkungan kehidupan

A. Adanya emansipasi Wanita
B. Perlakuan yang berbeda antara pria dan Wanita diruang public
C. Didalam lingkungan public dan pemerintahan, tidak adanya pembedaan antara
pria dan Wanita.
D. Mengutamakan laki- laki disbanding Wanita.

29. Masalah sosial merupakan suatu kondisi yang dapat muncul karena keadaan
Masyarakat yang tidak ideal. Ada beberapa factor yang dapat menyebabkan terjadinya
masalah sosial seperti factor ekonomi, karena maslah faktor ekonomi akan bisa
mengakibatkan…
A. Masyarakat rentan melakukan tindak kriminalitas
B. Masyarakat akan berbuat sesuai dengan kemampuannya
C. Masyarakat akan bisa menerima apa adanya.
D. Masyarakat akan bekerja semaksimal mungkin.

30. Sikap dan prilaku warga negara yang dijiwai oleh kecintaan terhadap negara kesatuan
republic Indonesia berdasarkan Pancasila dan UUD 1945 dalam menjalin
kelangsungan hidup bangsa dan negara yang seutuhnya, yang merupakan bentuk
usaha bela negara yang dilakukan adalah…
A. Pendidikan Sejarah, pengabdian sebagai anggota TNI, aktif dalam kegiatan
pemuda Pancasila.
B. Pendidikan Pancasila dan kewarganegaraan, aktif dalam pecinta alam, aktif dalam
pemuda Pancasila.
C. Pendidikan Sejarah, aktif dalam kegiatan TNI, melaksankan kegiatan kenegaraan.
D. Pendidikan Pancasila dan kewarganegaraan, wajib militer, pengabdian sebagai
anggota TNI, pengabdian sesuai profesi…
B. PILIHAN GANDA KOMPLEK
Pilih dua jawaban yang dinggap benar!

31. Dalam sidang pertama BPUPKI terdapat beberapa rumusan dasar negara yang
diusulkan para tokoh pendiri bangsa, salah satunya rumusan yang diajukan pada
tanggal 1 Juni 1945 yaitu...
A
1. Kebangsaan Indonesia
2. Internasionalisme atau peri kemanusiaan
3. Mufakat atau demokrasi
4. Kesejahteraan sosial
5. Ketuhanan yang berkebudayaan
B
1. Persatuan
2. Kekeluargaan
3. Keseimbangan lahir dan bathin
4. Musyawarah
5. Keadilan rakyat
C
1. Kebangsaan atau nasionalisme
2. Kemanusiaan atau internasionalisme
3. Mufakat atau demokrasi
4. Kesejahteraan sosial
5. Ketuhanan yang berkebudayaan
D
1. Ketuhanan yang Maha Esa
2. Peri kemanusiaan
3. Kebangsaan
4. Kerakyatan
5. Keadilan social

32. Sekumpulan kaidah atau peraturan hidup manusia yang sumbernya dari wahyu Tuhan
dan mengikat Masyarakat utntuk mematuhi yang sifatnya memaksa di dalam
kehidupan sehari- hari manusia, tidak boleh mencuri, merampok, berjudi dan
menganiaya orang lain. Pernyataan di atas merupakan ajaran yang diperintahkan
Norma....
A. Norma kesopanan
B. Norma agama
C. Norma hukum
D. Norma kesusilaan
33. Indonesia adalah negara yang majemuk yang terdiri dari berbagai suku, ras, budaya
dan agama. Ras yang menyebar dan mendiami bangsa Indonesia…
A. Ras melayu, jawa, Kalimantan dan papua
B. Ras papua, mogoloid, Veddoid, melayu kuno, dan Dayak.
C. Ras Asiatic Mongoloid, Melanosoid, Veddoid, dan Malayan Mongoloid
D. Ras Melanosoid, mongoloid dan vedoid..

34. Kerjasama penting untuk diterapakan dalam berbagai lingkungan kehidupan. Salah
satu bentuk Kerjasama yang pelaksanaan nya dalam bidang kehidupan sosial politik
bangsa Indonesia berpangkal pada demokrasi. Oleh karena itu landasan Kerjasama
sosial politik adalah…
A. Sila ketiga dan pasal 26 ayat (1)
B. Sila keempat dan pasal 27 ayat (1)
C. Sila ketiga dan pasal 29 ayat (1)
D. Sila keempat dan pasal 28

35. Permasalahan yang dihadapi dalam penerapan Pancasila sebagai dasar negara dan
pandangan hidup bangsa…
A. Kurangnya pemahaman terhadap Pancasila, lahirnya ideologi baru
B. Munculnya sikap individualisme, serangan budaya asing
C. Tingginya rasa kepedulian terhadap Pancasila,
D. Banyak memahami tentang Pancasila, dan tidak adanya ideologi lain selain
Pancasila

36. Perhatikan pernyataan berikut!


1) Kebebasan berpolitik dibatasi dengan jumlah partai politik yang terbatas pada tiga
partai
2) Dibatasinya kebebasan pers dan kebebasan berpendapat
3) Hilangnya/ditangkapnya beberapa aktifis politik yang menyuarakan aspirasinya
dalam mengkritik kebijakan pemerintah
4) Kehidupan yang di warnai kebebasan tanpa batas
5) Menurunnya rasa persatuan dan kesatuan di antara sesama warga bangsa

Tantangan yang di hadapi bangsa Indonesia pada masa orde baru di tunjukan
nomor…
A. (1) dan (3)
B. (2) dan (3)
C. (3), dan (4)
D. (4) dan (5)
37. Negara melindungi segenap bangsa dan seluruh tumpah darah Indonesia berdasarkan
atas persatuan dengan mewujudkan keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia.
Pernyataan di atas merupakan pokok pikiran yang terkandung dalam pembukaan
UUD 1945....
A. Pokok pikiran kedua
B. Pokok pikiran pertama mencerminkan sila ketiga
C. Pokok pikiran kedua yang mencerminkan sila pertama.
D. Pokok pikiran pertama

38. Berikut ini yang merupakan ciri- ciri sistem demokrasi Pancasila…
A. Kedaulatan berada penuh ditangan rakyat.
B. Dalam menjalankan pemerintahan harus sesuai dengan konstutusi yang berlaku.
C. Kekuasaan sepenuhnya ditangan presiden.
D. Lebih mementingkan kepentingan golongan.

39. Permasalahan yang dihadapi dalam penerapan Pancasila sebagai dasar negara dan
pandangan hidup bangsa…
A. Kurangnya pemahaman terhadap Pancasila, lahirnya ideologi baru.
B. Munculnya sikap individualisme, serangan budaya asing.
C. Tingginya rasa kepedulian terhadap Pancasila,
D. Banyak memahami tentang Pancasila, dan tidak adanya ideologi lain selain
Pancasila

40. Tokoh pemimpin dalam memperjuangkan fisik dalam mempertahankan NKRI pasca
Indonesia memproklamirkan kemerdekaan…
A. Kol. Sudirman memimpin pertempuran ambarawa.
B. Bung Tomo memimpin perang padri.
C. I gusti Ngurah ray pemimpin perang puputan margarana di bali.
D. St. Syahrir memimpin perang diponegoro.

C. SOAL BENAR ATAU SALAH


Jawablah pertanyaan dibawah ini dengan memilih benar atau salah pada pernyataan
berikut!

No Pernyataan Benar Salah


41 Rumusan Piagam Jakarta mulai tanggal 18 Agustus 1945
berubah karena demi kepentingan bangsa yang memiliki
berbagai suku bangsa dan agama berbeda. Sebab, kalimat
sila pertama Pancasila dalam rumusan Piagam Jakarta yang
berbunyi, “Ketuhanan dengan kewajiban menjalankan
syariat Islam bagi para pemeluknya”, tidak
merepresentasikan suku dan agama lain.
No Pernyataan Benar Salah
42 Undang-Undang Dasar (UUD) 1945 merupakan konstitusi
Negara Kesatuan Republik Indonesia. UUD 1945 terdiri
dari Pembukaan, Batang Tubuh, serta Penjelasan. Dalam
Pokok pokok pikiran, terkandung pembukaan UUD 1945
beserta maknanya.

No Pernyataan Benar Salah


43 “Negara berdasarkan kepada Ketuhanan Yang Maha Esa
menurut dasar kemanusiaan yang adil dan beradab.” Dalam
kalimat tersebut, dijelaskan secara tersurat dan tersirat
bahwa negara mengakui keberadaan Tuhan yang Maha Esa.
Selain itu, negara menjunjung tinggi kebebasan warga
negara dalam beribadah sesuai kepercayaan dan agama
yang dianut. Pernyataan diatas merupakan bunyi pokok
pikiran ketiga.

No Pernyataan Benar Salah


44 Empat penyebab konflik dalam masyarakat yang beragam
adalah, Perbedaan kekuasaan, Perebutan sumber daya,
Perbedaan ras, budaya, dan agama, serta Perbedaan
kepentingan antarindividu atau kelompok.

No Pernyataan Benar Salah


45 Kesetaraan gender adalah konsep politik yang menekankan
kesetaraan antar gender. Sehingga kesetaraan gender ini
juga dikenal sebagai kesetaraan seksual atau kesetaraan
jenis kelamin yang mencerminkan dalam keadaan
kemudahan akses yang sama ke sumber daya dan peluang
tanpa memandang gender, termasuk partisipasi ekonomi
dan pengambilan keputusan, dan keadaan menghargai
perilaku, aspirasi, dan kebutuhan yang berbeda secara
setara, tanpa memandang gender.
No Pernyataan Benar Salah
46 Stereotipe adalah pandangan suatu jenis kelamin terhadap
apa yang seharusnya mereka lakukan. Bukan hanya itu,
penilaian status secara vertikal jenis kelamin juga terjadi
dalam faktor ini. Pandangan ini pada akhirnya
menyebabkan permasalahan ketika salah satu pihak
dirugikan atau direndahkan. Sebut saja contohnya terkait
diskriminasi terhadap kaum perempuan.

No Pernyataan Benar Salah


47 Contoh Toleransi Keberagaman Gender. membedakan
laki-laki atau perempuan dalam berteman, tidak
memberikan kesempatan belajar dan bersekolah baik
pada perempuan atau laki-laki, Tolong-menolong
membedakan perempuan atau laki-laki, Memberikan
kesempatan yang berbeda untuk menyampaikan pendapat
baik antara laki-laki dan Perempuan, laki-laki berhak
menjadi pimpinan organisasi

No Pernyataan Benar Salah


48 Perjuangan Fisik dalam rangka Mempertahankan
Kemerdekaan Indonesia seperti Insiden Hotel Yamato.
Insiden Hotel Yamato adalah peristiwa perobekan bendera
Belanda (merah-putih-biru) menjadi bendera Indonesia
(merah-putih). Adapun Insiden Hotel Yamato terjadi pada
tanggal 19 September 1945 di Hotel Yamato, Surabaya.

No Pernyataan Benar Salah


49 Perundingan yang dilakukan dalam upaya mempertahankan
Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) adalah suatu
proses diplomasi yang dilakukan untuk menyelesaikan
konflik atau perbedaan pendapat antara pihak-pihak yang
terlibat, baik itu secara internal maupun eksternal.
Perundingan semacam ini dapat melibatkan berbagai pihak,
mulai dari pemerintah pusat, pemerintah daerah, kelompok
masyarakat, hingga pihak asing jika konflik melibatkan
unsur internasional.
No Pernyataan Benar Salah
50 Sikap terhadap dampak globalisasi dapat bervariasi
tergantung pada perspektif individu, kelompok, atau
masyarakat. Berikut adalah beberapa sikap umum terhadap
dampak negative globalisasi :

Penerimaan: Ada yang melihat globalisasi sebagai


peluang untuk meningkatkan kesejahteraan ekonomi dan
sosial. Mereka menganggap bahwa globalisasi membawa
kemajuan teknologi, meningkatkan akses terhadap pasar
global, dan membuka kesempatan kerja baru.

Keterbukaan: Beberapa orang melihat globalisasi sebagai


proses yang memperluas wawasan dan memperkaya
budaya dengan mengizinkan pertukaran gagasan, nilai, dan
tradisi antar negara dan budaya.

Anda mungkin juga menyukai