Anda di halaman 1dari 19

Penelitian Eksperimen

Sabi’ah Khairi
Pengertian Penelitian Eksperimen
• Suatu penelitian yang dilakukan dengan
melakukan uji coba/intervensi atau manipulasi
pada subyek penelitian kemudian efek dari
intervensi tersebut diukur dan dianalisis
• Dalam bidang keperawatan peneitian intervensi
biasanya digunakan untuk menguji coba
intervensi mandiri keperawatan misalnya
perawatan luka, menejemen nyeri non
farmakologis, komunikasi terapeutik dsb
Jenis penelitian eksperimen
• Eksperimen Murni (Pure Experiment)
• Eksperimen Semu (Quasi Experiment
Eksperimen murni
Suatu penelitian intervensi dikatakan ekperimen
murni jika memenuhi syarat2 sebagai berikut:
1. Penggunaan kelompok kontrol sebagai
pembanding
2. Terdapat randomisasi yaitu menentukan
sampel kedalam kelompok intervensi dan
kelompok kontrol yang dilakukan secara
random
Randomisasi dalam penelitian
eksperimen
• Randomized controlled trial (RCT)
digunakan untuk penelitian intervensi kepada
individu yang mengujicobakan obat atau terapi
untuk melihat efek terapi
• Cluster randomized cntrolled trial
Digunakan untuk penelitian intervensi kepada
sekelompok orang atau masyarakat seperti
efektivitas program kesehatan/ promosi
kesehatan
Contoh RCT
“PEMBERIAN SUPLEMENTASI SENG TERHADAP
KEJADIAN DIARE PADA BALITA”
• Kelompok INTERVENSI : mendapatkan sirup SENG
• Kelompok KONTROl : mendapatkan sirup PLASEBO
• Kedua sirup diracik dengan bentuk dan rasa serta
jumlah yang sama namun berbeda kandungannya.
Sirup plasebo utk kelompok KONTROL tidak ada
kandungan seng sama sekali
• Cara pemilihan sampel dilakukan secara random
dengan memasukkan kode obat kedalam amplop
tertutup sehingga peneliti maupun sampel tidak
mengetahui kandungan obat yang diberikan
Karakteristi dari RCT
• Adanya randomisasi
• Memberikan tingkat perlakuan yang berbeda
pada subyek penelitian
• Adanya blinding (teknik untuk membuat
subyek dan atau pengamat dan atau peneliti
tidak mengetahui tentang status intervensi
dari subyek penelitian. Hal ini untuk
mencegah bias informasi)
Karakteristi dari RCT (lanjutan)
• Adanya restriksi (menerapkan kriteria inklusi dan
eksklusi dalam memilih subjek untuk penelitian,
sehingga semua subjek penelitian memiliki level
atau kategori faktor perancu atau confounding
factor yang sama)
• Intention to threat analysis (semua subjek yang
menerima maupun tidak menerima intervensi,
menyelesaikan maupun tidak menyelesaikan
intervensi dianalisis, sesuai dengan hasil
randomisasi)
JENIS RCT
• Open trial: peneliti dan subyek penelitian mengetahui
obat apa yang diberikan
• Single mask (single blind): salah satu pihak tidak
mengetahui obat apa yang diberikan, bisa saja peneliti
atau subyek penelitian.
• Double mask (double blind): kedua pihak ( peneliti dan
subyek penelitian) tidak mengetahui pengobatan yang
diberikan, demi menghindari terjadinya berbagai bias
• Triple mask (triple blind): peneliti, subyek penelitian, dan
penilai tidak mengetahui obat apa yang diberikan
Desain penelitian eksperimen murni
1. Pre and post test control group design
2. Post test only control group design
3. Solomon four group design
Pre and post test control group design
Random
alokasi R1 : O1 X1 O2

R R2 : O1 X0 O2

Keterangan:
R : Responden penelitian
R1 : Responden kelompok perlakuan
R2 : Responden kelompok control
O1 : Pre test pada kedua kelompok sebelum perlakuan
O2 : Post test pada kedua kelompok setelah perlakuan
X1 : Ujicoba/intervensi pada kelompok perlakukan sesuai protocol
X0 : Kelompok kontrol tanpa intervensi
Post test only control group design
Random
alokasi R1 X1 O2

R R2 X0 O2

Keterangan:
R : Responden penelitian
R1 : Responden kelompok perlakuan
R2 : Responden kelompok kontrol
O2 : Post test pada kedua kelompok setelah perlakuan
X1 : Ujicoba/intervensi pada kelompok perlakukan sesuai protocol
X0 : Kelompok kontrol tanpa intervensi
Solomon four group design
Random
alokasi R1 : O1 X1 O2

R R2 : O1 X0 O2
R3 : X1 O2
R4 : X0 O2

Keterangan:
R : Responden penelitian
R1 : Responden kelompok perlakuan yang mengikuti pretes dan post test
R2 : Responden kelompok kontrol yang mengikuti pretes dan post test
R3 : Responden kelompok perlakuan yang hanya mengikuti post test
R4 : Responden kelompok kontrol yang hanya mengikuti post test
O1 : Pre test pada kelompok 1 dan 2 sebelum perlakuan
O2 : Post test pada keempat kelompok setelah perlakuan
X1 : Ujicoba/intervensi pada kelompok perlakukan sesuai protocol
X0 : Kelompok kontrol tanpa intervensi
Eksperimen Semu (Quasi Experiment)
• Penelitian yang menguji coba suatu intervensi
pada kelompok subyek dengan atau tanpa
kelompok pembanding namun tidak dilakukan
randomisasi untuk memasukkan subjek
kedalam kelompok perlakukan dan kelompok
kontrol
Desain penelitian eksperimen semu
(quasi experiment)
1. Pre and post test non equivalent control
group design
2. Post test only non equivalent control group
design
3. Pre and post test without control group
design
4. Time series
Pre and post test non equivalent
control group design
Tidak
Random R1 : O1 X1 O2

R R2 : O1 X0 O2

Keterangan:
R : Responden penelitian
R1 : Responden kelompok perlakuan
R2 : Responden kelompok control
O1 : Pre test pada kedua kelompok sebelum perlakuan
O2 : Post test pada kedua kelompok setelah perlakuan
X1 : Ujicoba/intervensi pada kelompok perlakukan sesuai protocol
X0 : Kelompok kontrol tanpa intervensi
Post test only non equivalent control
group design
Tidak
Random R1 X1 O2

R R2 X0 O2

Keterangan:
R : Responden penelitian
R1 : Responden kelompok perlakuan
R2 : Responden kelompok kontrol
O2 : Post test pada kedua kelompok setelah perlakuan
X1 : Ujicoba/intervensi pada kelompok perlakukan sesuai protocol
X0 : Kelompok kontrol tanpa intervensi
Pre and post test without control
group design

R1 O1 X1 O2

Keterangan:
R : Responden penelitian semua mendapat perlakukan
O1 : Pre test pada kelompok perlakukan
O2 : Post test setelah perlakuan
X1 : Ujicoba/intervensi pada kelompok perlakukan sesuai protocol
Time series

R1 O1 X1 O2 O3 O4 dst

Keterangan:
R : Responden penelitian semua mendapat perlakukan
O1 : Pre test pada kelompok perlakukan
O2, O3, O4 : Post test 1, 2, 3 dan 4 setelah perlakuan berdasarkan
perjalanan waktu
X1 : Ujicoba/intervensi pada kelompok perlakukan sesuai protocol

Anda mungkin juga menyukai