Sejsos Kelompok 3 X-8

Anda mungkin juga menyukai

Anda di halaman 1dari 11

Sejarah Sebagai

Peristiwa
Kelompok III

M.Erlangga
Rajasa M.Zikri A
Dayyan

Ahmad M.Akbar
Nawawi Azwari
M.Kemal
Ridho
SEJARAH

Sejarah berasal dari bahasa Arab, yakni Syajarotun yang


berarti pohon. Sejarah ibarat sebuah pohon yang
tumbuh dan berkembang, dari hal yang paling
sederhana hingga yang paling kompleks. Sejarah dalam
bahasa Inggris disebut sebagai history yang memiliki arti
cerita masa lampau. Sejarah juga berasal dari bahasa
Jerman, geschicht yakni sesuatu yang telah terjadi. Dari
berbagai bahasa tersebut dapat disimpulan pengertian
sejarah yaitu peristiwa yang terjadi pada masa lampau.
Sejarah sebagai peristiwa
• suatu fakta, kejadian dan kenyataan yang benar-benar terjadi
pada masa lampau yang kemudian digunakan untuk
merekonstruksi kejadian pada masa tersebut. Sejarah adalah
gambaran tentang peristiwa-peristiwa masa lampau yang
dialami manusia, disusun secara ilmiah, meliputi kurun waktu
tertentu, diberi tafsiran, dan dianalisis kritis sehingga mudah
dipahami dan dimengerti. Persitiwa dalam sejarah harus benar-
benar terjadi pada masa lalu, yang bisa diperoleh dari berbagai
sumber sejarah.
• Manusia pada umumnya tidak dapat mengingat seluruh
kejadian yang dialaminya dan tidak selamanya ia dapat diingat
suatu kejadian saja secara lengkap. Maka dari itu banyak
kejadian di masa lampau ”hilang” dan diantara yang ”hilang’ itu
sebagian besar belum dapat ditemukan kembali.
Ciri Sejarah Sebagai
Peristiwa
• Tidak semua kejadian pada masa lalu dapat disebut sebagai sejarah karena ada
beberapa sifat dan ciri tertentu yang membedakan apa yang bisa disebut sejarah
dengan peristiwa yang hanya merupakan kejadian masa lalu. Suatu peristiwa dapat
dikatakan sebagai sejarah apabila memiliki beberapa karakteristik berikut ini:

 Unik – Sejarah berbeda dengan peristiwa lain, tidak bersifat umum dan hanya
terjadi sekali. Kalaupun akan terjadi pengulangan maka tidak akan sama dengan
peristiwa sejarah yang asli.
 Abadi – Peristiwa dalam sejarah akan selalu diingat sepanjang masa oleh orang –
orang yang mengalami dan menyaksikannya , serta tidak akan berubah.
 Penting – Sejarah penting untuk diketahui oleh semua orang karena ada manfaat
yang bisa didapatkan. Mengetahui sejarah akan membuat seseorang mengenal pula
akan kekurangan dan kelebihan dari sejarah tersebut.
 Objektif – Peristiwa sejarah di masa lalu berdasarkan fakta yang terjadi akan diingat
sebagaimana adanya tanpa penambahan atau pengurangan dari cerita aslinya.
Sifat / Karakteristik
Sejarah sebagai peristiwa
1. Objektif
yaitu sejarah berdasarkan hasil kumulatif / gabungan dari
beberapa pendapat para sejarawan yang bersifat fakta dan
berdasarkan bukti yang jelas.
2. Empiris
yaitu berdasarkan data yang sebenarnya
Contoh Sejarah Sebagai
Peristiwa
Proklamasi Kemerdekaan Indonesia
Pertempuran Ambarawa
Bandung Lautan Api
Serangan Umum 1 Maret 1949
Kerusuhan Mei 1998
Tsunami Aceh
ARTI PENTING TULISAN DALAM
SEJARAH
• Tulisan adalah alat yang diciptakan manusia untuk
menyatakan pikirannya. Tulisan dapat bertahan jauh lebih
lama daripada ucapan. Tulisan membantu manusia dalam
mengingat-ingat. manusia dengan ingatan terbatas dapat
menyimpan kejadian-kejadian yang dialaminya didalam
tulisan. Dalam sejarah dengan sendirinya tulisan menduduki
tempat yang penting dalam arti sempit sejarah juga berarti
zaman ketika manusia telah mengenal tulisan.
PERTANYAAN
1. Moh Ali menyebutkan bahwa sejarah sebagai peristiwa dengan
sebutan sejarah …
2. Apakah sejarah sebagai peristiwa bisa terulang kembali? Jelaskan
dan sebutkan contohnya!
3. Apakah arti penting tulisan sebagai sejarah?
jawaban
1. Moh Ali menyebutkan bahwa sejarah sebagai peristiwa dengan sebutan sejarah …
Jawab : Objektif
2. Apakah sejarah sebagai peristiwa bisa terulang kembali? Jelaskan dan sebutkan
contohnya!
Jawab : Tidak bisa, namun polanya berbeda dengan peristiwa sebelumnya karena
ada perbedaan ruang dan waktu
Contonya : Berrakhirnya masa orde baru 1998 dengan kejadian sekarang 2019
upacara kemerdekaan 17 agustus
3. Apakah arti penting tulisan sebagai sejarah?
Jawab : Tulisan adalah alat yang diciptakan manusia untuk menyatakan pikirannya.
Tulisan dapat bertahan jauh lebih lama daripada ucapan. Tulisan membantu manusia
dalam mengingat-ingat. manusia dengan ingatan terbatas dapat menyimpan kejadian-
kejadian yang dialaminya didalam tulisan. Dalam sejarah dengan sendirinya tulisan
menduduki tempat yang penting dalam arti sempit sejarah juga berarti zaman ketika
manusia telah mengenal tulisan.

Anda mungkin juga menyukai