Anda di halaman 1dari 20

Tugas Akhir Resesnsi Buku

Nama Anggota Kelompok


1. Johanes Bonar Raja Sihombing (12 IPS 1/13)
2. Dynaura Alicia Fernanda (12 IPS 1/7)
3. Jefferson Tandjose (12 IPS 1/10)
4. Melan Agustine Budi Setiawati (12 IPS 1/21)
5. Stefanie Jacenda (12 IPS 1/29)
Definisi Resensi
• Resensi merupakan kegiatan menilai atau pun
membahas isi yang terdapat dalam sebuah
karya dengan cara memaparkan data,
sinopsis, pujian, atau kritikan terhadap karya
tersebut.
• Dalam KBBI, resensi diartikan sebagai
pertimbangan atau pembicaraan tentang
buku atau disebut ulasan buku. Ini memang
benar mengingat lebih banyak resensi tentang
buku dibanding karya-karya lain.
Tujuan Resensi
Berikut tujuan resensi secara lebih luas.
• Membantu pembaca atau penikmat karya untuk mengetahui gambaran
dan penilaian dari sebuah karya secara lebih ringkas dan mendalam.
• Membantu pembaca atau penikmat karya untuk mengetahui kelebihan
dan kekurangan suatu karya.
• Membantu pembaca atau penikmat karya untuk mengetahui latar
belakang dan alasan mengapa sebuah karya dibuat.
• Menguji kualitas karya untuk dibandingkan dengan karya sejenis
lainnya.
• Memberi masukan atau rekomendasi kepada pembuat karya berupa
kritik atau pun saran.
• Mengajak pembaca untuk turut mendiskusikan karya yang diulas atau
diresensi.
• Memberikan informasi dan pemahaman secara komprehensif
mengenai karya yang diresensi.
Fungsi Resensi
• Fungsi informatif, yakni menginformasikan
keberadaan buku atau film tertentu sehingga
pembaca merasa tertarik untuk mengetahuinya
lebih lanjut
• Fungsi komersial, yakni mempromosikan produk
baru untuk kepentingan komersial ( keuntungan
materi)
• Fungsi akademik, yakni interaksi antara penulis
buku, penerjemah, editor, dan peresensi dalam
membentuk wacana keilmuan serta berbagai
pengalaman dan sudut pandang tentang topik
tertentu yang dijadikan fokus resensi.
Manfaat Resensi
1. Sebagai Bahan Pertimbangan
• Resensi akan memberikan suatu gambaran
kepada pembaca mengenai suatu karya.
Dengan demikian, resensi dapat memunculkan
pengaruh kepada pembaca mengenai suatu
karya. Jadi, resensi dapat menjadi bahan
pertimbangan terhadap suatu karya apakah ia
layak dinikmati atau tidak.
2. Nilai Ekonomis
• Bila Anda memperhatikan, banyak resensi
yang beredar di surat kabar, baik mengenai
buku, film, maupun yang lain. Penulis yang
resensinya di muat di surat kabar atau majalah
biasanya akan mendapatkan imbalan baik
berupa buku maupun uang. Beberapa surat
kabar mungkin akan memberikan honor
kepada penulis, sementara penerbit buku akan
memberikan buku lain secara gratis.
3. Sebagai Sarana Promosi 
• Karya yang biasanya diresensi biasanya merupakan
karya yang masih tergolong baru. Oleh karena itu,
dengan adanya resensi, suatu karya dapat lebih
dikenal khalayak ramai. Hal ini menegaskan fungsi
resensi sebagai sarana untuk mempromosikan
suatu karya.
4. Untuk Mengembangkan Kreativitas
• Membuat resensi berarti melakukan pekerjaan
menulis. Semakin sering menulis, kreativitas akan
semakin terasah. Maka dari itu menulis resensi
dapat menjadi sarana yang baik untuk
mengembangkan kreativitas.
Unsur-Unsur Resensi
1. Judul 3. Isi Resensi
• Judul resensi harus mempunyai • Bagian ini berisi ulasan karya.
kesesuaian dengan isi buku atau Ulasan dapat berupa sinopsis,
karya yang diresensi. Kemudian, ulasan singkat, kutipan,
judul harus dibuat semenarik
keunggulan, serta kelemahan
mungkin sehingga dapat
yang terdapat dalam karya yang
memancing pembaca untuk
membacanya. diresensi.
2. Identitas Buku atau Karya 4. Penutup
Bila yang diresensi adalah buku, • Bagian ini biasanya berisi
bagian ini dapat berisi: alasan mengapa buku atau karya
• Judul buku, itu perlu dibaca atau dinikmati.
• Pengarang, Selain itu, latar belakang
• Penerbit, penulisan buku juga bisa
• Tahun terbit (beserta cetakannya), diletakkan di bagian ini.
dan
• Jumlah halaman
Struktur Resensi
1. Identitas 4. Analisis
• Bagian ini mencakup judul,
pengarang, penerbit, tahun terbit, dan
• Bagian ini berisi paparan
jumlah halaman. Demikian halnya jika mengenai unsur-unsur yang ada
yang diresensi adalah sebuah film, dalam karya yang diresensi.
dapat disesuaikan dengan identitas Bila yang diresensi adalah
film. buku, bagian ini bisa berisi
2. Orientasi kutipan-kutipan yang terdapat
• Bagian ini biasanya terletak di bagian
dalam buku. Bila novel atau
awal dan berfungsi sebagai pembuka.
Bagian ini dapat berisi penjelasan film, dapat membahas tema
mengenai penghargaan-penghargaan maupun tokoh dalam karya.
yang telah diterima oleh karya yang 5. Evaluasi
diresensi.
• Bagian ini berisi ulasan
3. Sinopsis
mengenai kelebihan dan
• Bagian ini berisi ringkasan yang
menggambarkan keseluruhan isi karya kekurangan karya yang
yang diresensi berdasarkan diresensi.
pemahaman penulis
Jenis – Jenis Resensi
1. Resensi informatif
• Resensi informatif  hanya berisi informasi tentang hal-hal penting dari
suatu buku . pada umumnya , isi resensi informatif hanya ringkasan dan
paparan mengenai apa isi buku atau hal-hal yang bersangkutan dengan
suatu buku .
2. Resensi evaluatif
• Resensi evaluatif  lebih banyak menyajikan penilaian peresensi tentang isi
buku atau hal-hal yang berkaitan dengan buku . Informasi tentang isi
buku hanya disajikan sekilas saja bahkan kadang-kadang hanya dijadikan
ilustrasi.
3. Resensi informatif –evaluatif
• Resensi informatif-evaluatif merupakan perpaduan dua jenis resensi
tersebut . Resensi jenis ini disamping menyajikan semacam ringkasan
buku atau hal-hal penting yang ada di buku juga menyajikan penilaian
peresensi tentang isi buku . Resensi jenis ketiga lah yang dikatakan paling
ideal karna bisa memberikan laporan dan pertimbangan secara memadai.
Syarat Penyususnan Resensi
• Ada data buku, meliputi nama
pengarang, penerbit, tahun terbit
dan tebal buku.
• Pendahuluannya berisi
perbandingan dengan karya
sebelumnya, biografi pengarang,
atau hal yang berhubungan
dengan tema atau isi.
• Ada ulasan singkat terhadap
buku tersebut.
• Harus bermanfaat dan kepada
siapa manfaat itu ditujukan.
Langkah-Langkah Membuat Resensi
Berikut adalah langkah-langkah yang dapat dilakukan untuk
membuat sebuah resensi
• Kenali semua aspek buku, mulai dari tema, isi, hingga jenis
buku yang diresensi; apakah merupakan buku fiksi, motivasi,
psikologi, pengembangan diri, atau pun yang lainnya.
• Membaca buku yang akan diresensi secara menyeluruh. Hal ini
wajib dilakukan untuk mendapatkan pemahaman
komprehensif mengenai buku.
• Menandai bagian-bagian buku yang dirasa menarik. Ini akan
membantu Anda untuk menuliskan bagian mana saja yang
perlu dimasukkan ke dalam resensi.
• Membuat sinopsis mengenai isi buku.
• Menilai kualitas buku yang diresensi, baik dari segi kualitas
maupun kuantitasnya.
25 Pertanyaan Tentang Resensi
1.Apa yang dimaksud resensi!
Jawaban:
Resensi adalah salah satu tulisan atau ulasan mengenai nilai
sebuah hasil karya baik itu buku, novel, majalah, komik, film,
kaset, CD, VCD, maupun DVD.
2. Identitas buku dalam resensi meliputi ….
Jawaban:
Judul buku, nama pengarang, penerbit, tahun terbit, kota terbit,
ukuran buku, dan jumlah halaman buku.
3. Pembuat resensi disebut ..
Jawaban:
Resentator
4.  Objek resensi adalah …
Jawaban:
Kelebihan dan kekurangan buku
5. Tujuan resensi adalah ….
Jawaban:
a. Memberikan informasi atau pemahaman yang komprehensif
b. Mengajak pembaca untuk memikirkan, merenungkan, dan
mendiskusikan lebih jauh fenomena yang muncul
c. Memberikan pertimbangan kepada pembaca
d. Menjawab pertanyaan yang timbul jika seseorang melihat buku yang
baru terbit
6.  Istilah resensi berasal dari Bahasa Belanda, resentie, yang berarti ….
Jawaban:
Kupasan atau pembahasan
7. Hal yang perlu dicantumkan dalam resensi buku adalah …
Jawaban:
1. Identitas buku (judul buku, pengarang, penerbit, tahun terbit dll)
2. Judul resensi
3. Ulasan resensi
4. Kesimpulan
8. Unsur-unsur dalam resensi antara lain ….
Jawaban:
Identitas buku, ikhtisar buku, kepengarangan, keunggulan dan kelemahan.
9. Dilihatdari segi isinya terdapat berbagai macam resensi, antara lain …
Jawaban:
Sasaran resensi, pertimbangan bagi pembaca, dan saran pembuat resensi
pada para pembaca
10. Sebutkan syarat yang harus dipenuhi dalam penyusunan sebuah resensi!
Jawaban:
1. Ada data buku, meliputi nama pengarang, penerbit, tahun penerbit, dan
tebal buku.
2. Pendahuluannya berisi perbandingan dengan karya sebelumnya, biografi
pengarang atau hal yang berhubungan dengan tema atau isi.
3. Ada ulasan singkat terhadap buku tersebut.
4. Harus bermanfaat dan kepada siapa manfaat itu ditunjukan
11. Jelaskan prinsip-prinsip penulisan resensi!
Jawaban:
a. Tetapkan sebuah buku yang akan diresensi. Bacalah buku tersebut
dengan cermat. Buat catatan-catatan kecil bagian buku yang akan dibahas.
b. Buatlah sinopsis atau intisari dari buku yang akan diresensi.
c. Mengoreksi dan merevisi hasil resensi dengan menggunakan dasar-
dasar dan kriteria menulis resensi.
12. Jelaskan Langkah-langkah membuat resensi
1. Melakukan penjajakan atau pengenalan buku 5. Menentukan sikap atau penilaian terhadap hal-hal
yang diresensi meliputi: berikut ini:
- Tema buku yang diresensi serta deskripsi buku - Organisasi atau kerangka penulisan: bagaimana
- Siapa penerbit yang menerbitkan buku itu, hubungan antar bagian satu dengan yang lainnya,
kapan dan dimana terbitnya, tebal (jumlah bab bagaimana sistematika dan dinamikannya.
dan halaman), format hingga harga. - Isi pernyataan: bagaimana bobot ide nya, seberapa
- Siapa pengarangnya: nama, latar belakang kuat analisanya, bagaimana kelengkapan penyajian
pendidikan, reputasi dan presentasi buku atau datanya, dan bagaimana kreativitas pemikirannya.
karya apa saja yang ditulis sampai alasan - Bahasa: Bagaimana ejaan yang disempurnakan
mengapa ia menulis buku itu. diterapkan, bagaimana penggunaan kalimat dan
- Penggolongan/ bidang kajian buku itu, ketepatan pilihan kata di dalamnya, terutama untuk
ekonomi, teknik, politik, pendidikan, psikologi,
buku-buku ilmiah.
sosiologi, filsafat, bahasa, sastra, atau lainnya.
- Aspek teknis: bagaimana tata letak, bagaimana
2. Membaca buku yang akan diresensi secara tata wajah, bagaimana kerapihan dan kebersihan,
menyeluruh, cermat, dan teliti. Peta dan kualitas cetakannya (apakah ada banyak salah
permasalahan dalam buku itu perlu dipahami
cetak) sebelum melakukan penilaian, alangkah
dengan tepat dan akurat.
baiknya jika terlebih dahulu dibuat semacam garis
3. Menandai bagian-bagian buku yang besar (outline) dan resensi itu. Outline ini akan
memerlukan perhatian khusus dan menentukan sangat membantu kita ketika menulis.
bagian-bagian yang akan dikutip sebagai data
acuan.
6. Mengoreksi dan merevisi hasil resensi dengan
4. Membuat sinopsis atau intisari dari buku yang
menggunakan dasar-dasar dan kriteria-kriteria yang
akan diresensi
telah kita temukan sebelumnya.
13.Cara menemukan kekurangan dan kelebihan buku yang di resensi adalah
dengan ….
Jawaban:
Membandingkan buku yang diresensi dengan buku lain yang sejenis
14. Salah satu manfaat resensi dari sudut pandang penerbit buku adalah ….
• Jawaban 
• sebagai alat promosi buku yang baru diterbitkan,
• untuk mendapatkan keuntungan finansial.
15. Manfaat resensi bagi penerbit buku salah satunya adalah sebagai alat promosi
buku yang baru diterbitkan. Maksud pernyataan tersebut adalah …
• Dengan adanya resensi, penerbit akan merasa terbantu karena buku yang
diterbitkan telah diperkenalkan oleh penulis resensi kepada para pembaca.
Melalui resensi, pembaca dapat mengetahui adanya buku baru dan yang
sesuai dengan kebutuhan dirinya. Dengan demikian, maksud pernyataan
bahwa resensi sebagai alat promosi buku yang diterbitkan . 
16. sebutkan tiga manfaat resensi ditinjau dari kepentingan penulis buku!
• sebagai bahan masukan bagi penulisan buku selanjutnya,
• untuk mengetahui kualitas buku yang ditulis,
• untuk menambah pendapat.
16. sebutkan tiga manfaat resensi ditinjau dari kepentingan penulis buku!
• sebagai bahan masukan bagi penulisan buku selanjutnya,
• untuk mengetahui kualitas buku yang ditulis,
• untuk menambah pendapat.
17. Resensi bermanfaat bagi penulisan buku selanjutnya karena ….
• Dengan adanya resensi, penulis buku akan mengetahui kelebihan serta kelemahan
buku yang ditulisnya dari sudut pandang orang lain atau pembaca. Hal ini akan
menjadi masukan berharga, saat penulis membuat buku berikutnya sehingga
kelemahan yang ada dapat diperbaiki dan juga mempertahankan yang sudah baik
dilakukan penulis buku. 
18. Penulis sebuah resensi disebut …
•        Peresensi 
19. Salah satu manfaat resensi bagi penulis resensi adalah menambah wawasan penulis
resensi. Alasan dari pernyataan tersebut adalah ….
• Salah satu manfaat resensi bagi penulis resensi adalah menambah wawasan penulis
resensi. Alasan dari pernyataan tersebut adalah sebelum menulis sebuah resensi,
tentu saja penulis resensi membaca terlebih dahulu buku yang akan diulas secara
utuh. Dengan membaca buku, tentu saja penulis akan paham tentang buku yang
akan diulas dan secara otomatis akan menambah wawasan penulis resensi
20.Sebuah keuntungan otomatis akan didapatkan oleh penulis resensi saat
tulisannya dipublikasi merupakan manfaat resensi berupa ….
• Resensi menjadi sebuah keuntungan yang otomatis akan didapatkan oleh
penulis resensi saat tulisannya dipublikasikan, khususnya pada media cetak
seperti surat kabar atau majalah. Pernyataan tersebut merupakan salah satu
jenis manfaat resensi, yaitu mendapatkan keuntungan finansial atau sebagai
manfaat finansial.
21. Siapakah penulis resensi?
• Penulis resensi adalah orang yang memiliki pengetahuan tentang bidang yang
diresensi dan memiliki kemampuan untuk menganalisis sebuah karya secara
kritis sehingga dapat menjelaskan kelemahan dan kelebihan dari karya yang
diresensi
22. Sebutkan 3 jenis resensi secara garis besarnya ! 
• Resensi informatif : Resensi yang menyampaikan isi dari resensi secara singkat
dan umum dari keseluruhan isi buku.
• Resensi Deskriptif :Resensi yang membahas secara detail pada tiap bagiannya. 
• Resensi Kritis : Resensi yang berbentuk ulasan detail dengan metodologi ilmu
pengetahuan tertentu. Isi dari resensi biasanya kritis dan objektif dalam
menilai isi buku.
23. Sebutkan unsur kebahasaan teks resensi ! 
1. menggunakan konjungsi penerang, seperti bahwa, yakni,yaitu, adalah, ialah.
2. menggunakan konjungsi temporal: sejak, semenjak, kemudian,akhirnya, setelah, lalu.
3. menggunakan konjungsi penyebababan: karena, sebab.
4. Menggunakan pernyataan-pernyataan yang berupa saran 

24. Buatlah Contoh Kalimat simpulan resensi ! 


• Buku ini sangat bagus untuk dibaca karena banyak pelajaran hidup yang dapat kita
contoh . 
• Buku ini sangat cocok di baca oleh mahasiswa yang sedang menekuni bidang Akuntansi

25.  Struktur Teks Resensi


• Identitas,  mencakup judul, pengarang, penerbit, tahun terbit, tebal halaman, dan ukuran
buku. Bagian ini mungkin saja tidak dinyatakan secara langsung, seperti yang tampak
pada teks ulasan film dan lagu.
• Orientasi, Bagian ini biasanya terletak di paragraf pertama, yakni penjelasan tentang
kelebihan buku seperti penghargaan yang pernah didapatkan oleh buku yang diresensi.
• Sinopsis, berupa ringkasan yang menggambarkan pemahaman penulis terhadap isi novel.
• Analisis, berupa paparan tentang keberadaan unsur-unsur cerita, seperti tema,
penokohan, dan alur.
• Evaluasi, berupa paparan tentang kelebihan dan kekurangan suatu karya.

Anda mungkin juga menyukai