Anda di halaman 1dari 14

DAULAH

UMAYYAH
TIM GPAI
SMP TELKOM BANDUNG
2020 - 2021
DAULAH UMAYYAH

Pesatnya Kemajuan
Kekhalifahan Masa Keemasan Ilmuwan Muslim
Bidang Ilmu Pengetahuan
Daulah Umayyah Daulah Umayyah Masa Daulah Umayyah
Daulah Umayyah
Perkembangan ilmu di dunia memang terhitung sangat pesat.
Pada masa Islám berkuasa, ilmu pengetahuan memang menjadi
acuan dalam perkembangan suatu Negara. Suatu Negara
dikatakan maju apabila ilmu pengetahuannya juga maju.
Sejak Daulah Umayyah berkuasa ilmu pengetahuan menjadi
bukti betapa maju dan suksesnya masa Daulah Umayyah.
Daulah Umayyah adalah khalifah yang berkuasa setelah masa
pemerintahan khulafaur rasyidin.
Pemerintahan Islam sejak wafatnya Rasulullah SAW mengalami perubahan dari waktu
ke waktu. Masa kerasulan Nabi Muhammad SAW berganti menjadi Khulafaur Rasyidin
yang dipegang oleh empat sahabat Rasulullah. Setelah masa Khulafaur Rasyidin berakhir
kemudian berganti dengan kekhalifahan yang dimulai sejak Muawiyah bin Abu Sufyan
berkuasa. Pada masa Muawiyah inilah pemerintahan yang sebelumnya demokrasi
berubah menjadi monarki. Pada masa ini, umat Islam membawa suatu peradaban segar
dan sebuah cara pandang baru terhadap kehidupan manusia. Berbagai kemajuan terus
dicapai terutama kemajuan dalam hal keilmuan.
Kekhalifahan Daulah Umayyah

Kerajaan Bani Umayyah didirikan oleh Muawiyah bin Abu Sufyan pada tahun 41 H/661 M
di Damaskus dan berlangsung hingga pada tahun 132 H/ 750 M. Muawiyah bin Abu Sufyan
adalah seorang politisi handal.
Pengalaman politiknya sebagai Gubernur Syam pada zaman Khalifah Ustman bin Affan cukup
mengantarkan dirinya mampu mengambil alih kekuasaan dari genggaman keluarga Ali bin Abi Thalib.
Tepatnya
setelah Husein putra Ali bin Abi Thalib dikalahkan oleh Umayyah dalam pertempuran di Karbala.
Kekuasaan dan kejayaan Dinasti Bani Umayyah mencapai puncaknya di zaman khalifah al-Walid,
sesudah itu kekuasaan mereka menurun.
Silsilah keturunan Muawiyah bin Abi Sufyan bin Harb bin Umayyah bin Abdi Syamsi bin Abdi
Manaf bertemu dengan Nabi Muhammad SAW. pada Abdi Manaf. Turunan Nabi dipanggil dengan
keluarga Hasyim (Bani Hasyim), sedangkan keturunan Umayyah disebut dengan keluarga Umayyah
(Bani Umayyah). Oleh karena itu, Muawiyah dinyatakan sebagai pembangun Dinasti Umayyah.
Masa Keemasan Daulah Umayyah

Masa kekhalifahan Daulah Umayyah hanya berumur 90 tahun yaitu dimulai pada masa kekuasaan Muawiyyah bin Abu Sufyan, yaitu setelah
terbunuhnya Ali bin Abi Thalib, dan kemudian orang-orang Madinah membaiat Husein bin Ali sebagai khalifah. Namun Husein malah menyerahkan
kekhalifahan kepada Muawiyyah dengan tujuan untuk mendamaikan antar kaum muslimin yang pada masa itu sedang dilanda berbagai macam fitnah
yang diakibatkan dari pengkhianatan orang-orang Khawarij dan Syi'ah.
Keberhasilan Muawiyah mendirikan Dinasti Umayyah bukan hanya akibat dari kemenangan diplomasi Perang Siffin dan terbunuhnya Khalifah Ali,
akan tetapi ia memiliki basis rasional yang solid bagi landasan pembangunan politiknya di masa depan. Adapun faktor keberhasilan tersebut sebagai
berikut:
1. Dukungan yang kuat dari Rakyat Syria dan dari Keluarga Bani Umayyah
2. Sebagai administrator, Muawiyyah mampu berbuat secara bijak dalam menempatkan para pembantunya pada jabatan-jabatan penting.
3. Muawiyyah memiliki kemampuan yang lebih sebagai negarawan sejati, bahkan mencapai tingkat hilm, yaitu sifat tertinggi yang dimiliki
oleh para pembesar Mekah zaman dahulu, yang mana seorang manusia hilm seperti Muawiyah dapat menguasai diri

Dinasti Umayyah berhasil memperluas wilayah kekuasaannya dengan menguasai beberapa negara seperti Spanyol, Afrika Utara, Syria,
Palestina, Jazirah Arab, Irak, Persia, Afganistan,Turkmenistan, Uzbekistan, dan Kirgistan.
Pesatnya Kemajuan Bidang Ilmu Pengetahuan Daulah Umayyah

Karakteristik Perkembangan Ilmu Madrasah-madrasah Majelis Pendidikan Pada


Pendidikan pada masa Pengetahuan pada masa Pendidikan pada masa Masa Bani Umayyah
Bani Umayyah Bani Umayyah Bani Umayyah
Beberapa karakteristik pendidikan pada masa Dinasti Umayyah yang berbeda
dengan masa Rasulullah dan Khulafaurrasyidin, sebagai berikut :
a. Menunjukkan perhatian pada bahan tertulis sebagai media komunikasi.
Karakteristik
Karakteristik b. Berusaha meneguhkan dasar-dasar agama Islam yang baru muncul.
Pendidikan
Pendidikan pada
pada masa
masa
Bani
Bani Umayyah
Umayyah c. Prioritas pada ilmu-ilmu naqliyah (ilmu yang bersumber pada Al-Qur'an
dan hadis) dan bahasa.
d. Membuka pengajaran bahasa-bahasa Asing.
e. Menggunakan surau (khuttab) dan masjid.
f. Bersifat Arab.
a. Ilmu agama, seperti Al-Quran, Hadis, dan fikih.
Perkembangan
Perkembangan Ilmu
Ilmu b. Ilmu sejarah dan Geografi. Ubaid ibn Syaritah berhasil menulis berbagai
Pengetahuan
Pengetahuan pada
pada peristiwa sejarah
masa
masa Bani
Bani Umayyah
Umayyah
c. Ilmu pengetahuan dan bidang bahasa, seperti nahwu dan saraf.
d. Ilmu pengetahuan bidang filsafat, seperti ilmu mantik, kimia, astronomi,
ilmu hitung, serta ilmu kedokteran.
a. Madrasah Basrah (Irak)
Ulama termasyhur ialah Abu ,Musa Al-Asy’ari bin Malik (ahli fikih dan hadis dan Al-
Quran) sedangkan Anas bin Malik dalam ilmu hadis.
b. Madrasah Kuffah (Irak)
Madrasah Ibnu Mas’ud dikuffah melahirkan 6 orang ulama besar :
‘Alqamah, al-Aswad,Masroq,’Ubaidah, al-Haris bin Qais, dan ‘Amr bin Syurahbil.
c. Madrasah Damsyik (Syam)
Madrasah-madrasah
Madrasah-madrasah
Pendidikan
Pendidikan pada
pada masa
masa Abdurahman al-Auza’iy yang sederajat ilmunya dengan Imam Malik dan Abu Hanifah,
Bani
Bani Umayyah
Umayyah tetapi mazhabnya lenyap karena besarnya pengaruh Mazhab Syafi’I dan Maliki.
d. Madrasah Fistat (Mesir)
Abdurahman bin Amr bin al-Ash sebagai pendirinya.
e. Madrasah Mekah (Arab)
Muaz bin Jabal guru pertama di Mekkah (halal dan haram dalam Islam)
f. Madrasah Madinah (Arab)
Madrasah disini lebih termasyhur dan lebih dalam ilmunya, karena disanalah tempat
tinggal sahabat-sahabat Nabi. (Ulama terkemuka)
a. Majelis Sastra
b. Pendidikan Badiah
Ialah tempat belajar bahasa Arab yang fasih dan murni.
c. Pendidikan Istana
Ialah pendidikan yang diselenggarakan dan diperuntukkan khusus bagi anak-anak
khalifah dan para pejabat pemerintahan.
d. Khuttab
Majelis
Majelis Pendidikan
Pendidikan
Pada
Pada Masa
Masa Bani
Bani Umayyah
Umayyah Ialah tempat anak-anak belajar menulis, membaca, dan menghafal Al-Quran serta
belajar pokok-pokok ajaran Islam.
e. Masjid
Ialah tempat pendidikan tingkat menengah dan tingkat tinggi setelah khuttab.
Pelajaran yang diajarkan meliputi Al-Quran, tafsir, hadist, dan fikih. Ilmu kesusateraan,
sajak, gramatika bahasa,ilmu hitung dan ilmu perbintangan. Masjid Nabawi di Madinah
dan Masjidil Haram di Mekkah selalu menjadi tumpuan penuntut ilmu diseluruh dunia
Islam, dan saat Pemerintahan Walid ibn Abdul Malik didirikan Masjid Zaitunnah di Tunisia
yang dianggap Universitas tertua di dunia sampai sekarang.
Ilmuwan Muslim Daulah Umayyah

Tokoh-Tokoh di Bidang Ilmu Hadis


a. Said ibn al Musayyab; Tokoh-Tokoh di Bidang Ilmu Tasawuf
a. Abu Hurairah
b. Urwah ibn al Zubair;
b. Huzaifah ibnu Yaman
c. Nafi' al Adawiy; c. Salman al Farisi
Tokoh-Tokoh di Bidang Ilmu Tafsir d. Abu Dzar al Ghifari
d. Hasan al Basri;
a. Ikrimah bin Abi Jahal e. Muadz bin Jabal
e. Muhammad bin Sirrin; b. Ata' bin Rabi'ah f. Abu Ubaidah ibnu Jarrah
c. Mujahid g. Abdullah bin Mas'ud.
f. Muhammad bin Muslim az Zuhri;
d. Sa'id bin Jabir.
g. Sa'id bin Jubair; Tokoh-Tokoh di Bidang Ilmu Fikih
a. Zaid bin Tsabit
h. Mujahid ibn Jaber;
b. Abdullah bin Umar bin Khattab
i. Asy Sya'by;
i. Zaid bin Ali; dan
k. Ja'far ash Shadiq.
Jatuhnya Daulah Umayyah

1. Penindasan terus-menerus terhadap pengikut-pengikut Ali pada khususnya dan terhadap


Bani Hasyim (Hasyimiyah) pada umumnya.
2. Kerajaan Islam pada zaman kekuasaan Bani Umayyah telah demikian luas wilayahnya
sehingga sukar mengendalikan dan mengurus administrasi dengan baik.
3. Pertentangan antara suku-suku Arab.
4. Ketidakpuasan sejumlah pemeluk Islam non-Arab.
5. Sistem pergantian khalifah melalui garis keturunan.
6. Adanya pola hidup mewah di lingkungan istana menyebabkan anak-anak khalifah tidak
sanggup memikul beban berat kenegaraan tatkala mereka mewarisi kekuasaan.
7. Latar belakang terbentuknya kedaulatan Bani Umayyah tidak dapat dilepaskan dari konflik-
konflik politik.
…SYUKRON…

SEMOGA KITA SEMUA SELALU DALAM KEADAAN SEHAT

Sebelum latihan soal, silahkan


tanyakan apa yang belum
dimengerti kita diskusikan 

Anda mungkin juga menyukai