Anda di halaman 1dari 32

Menulis Program

Bahasa C
Sejarah Bahasa C
• Dikembangkan sekitar tahun 1969-1972 oleh
Dennis Ritchie. Dipakai untuk mengembangkan
UNIX.
• Tahun 1978, Brian Kernighan dan Dennis Ritchie
menulis buku “The C Programming Language”
• Masuknya UNIX ke universitas turut
mempopulerkan penggunaan bahasa C.
• Semakin populernya sistem operasi UNIX turut
mempopulerkan penggunaan bahasa C, seperti
system operasi MacOS dan Android juga tidak lepas
dari UNIX
Perbedaan C dan C++
Tahapan Proses Pembentukan
Program C
• Terdapat 5 tahapan yang terjadi pada proses pembentukan program, dari kode program menjadi file biner yang dapat
dieksekusi.
• Dalam sistem operasi windows, file program akan berekstensi .exe.
• Dalam Linux, biasanya hasil pembentukan program ditandai dengan ekstensi .o.
• Masing-masing tahapan dilakukan oleh program lain yang berbeda-beda, yaitu:
• C Preprocessor
• C Compiler
• Assembler
• Linker
• Setelah program (file.exe atau.o) terbentuk, file tersebut dapat dieksekusi atau
dijalankan (Run). Program yang melakukan eksekusi file ini disebut program Loader.
C

Tahapan Proses
Pembentukan
Program C
Program C Preprocessor
• Pada pembentukan program yang ditulis dalam C, pertama
sekali kode program akan diproses oleh program  C
Preprocessor.
• Program ini akan menggabungkan kode program dengan
preprocessor directive yang digunakan di dalam kode.
• Preprocessor directive adalah statement program yang
diawali dengan tanda #. 
• Statemen #include,#define akan diubah ke dalam bentuk
kode aktual.
• Contoh, statemen #include <stdio.h> maka seluruh isi dari
file “stdio" akan dimasukan ke dalam kode program.
• Kemudian bentuk kode yang telah diperluas ini kemudian
siap dikirim ke program C Compiler.
Program C Compiler
• Tahap berikutnya setelah tahap pemrosesan awal
kode program adalah tahap penerjemahan kode
program menjadi kode assembly.
• Proses pada tahap ini dilakukan oleh program C
Compiler.
• Kode yang sudah berubah ke bentuk kode assembly
ini kemudian siap dikirim ke program Assembler.
Program Assembler
• Program Assembler akan menerima kiriman berupa
kode assembly dari C Compiler.
• Setelah program Assembler menerima kode
assembly tersebut, program Assembler akan
langsung menerjemahkan kode-kode yang terdapat
di dalamnya ke dalam bentuk kode objek.
• Selanjutnya, kode objek ini akan dikirim ke program
Linker.
Program Linker
• Apabila kode program yang kita tulis lebih dari satu
file, maka kode objek yang di hasilkan juga akan
sesuai dengan jumlah file kode program.
• Pada tahap ini, program Linker akan
menghubungkan semua file kode objek tersebut
dengan Standard Runtime Library yang sudah
disediakan oleh C, kemudian mengubahnya ke
dalam satu file .exe.
• File inilah yang disebut sebagai program.
• Sampai pada tahap ini, pembentukan program
sudah berakhir.
Program Loader
• Program Loader adalah program yang digunakan untuk
mengeksekusi program yang sudah kita buat.
• Contoh, dalam aplikasi CodeBlocks (Program IDE)
sebagai compiler.
• Ketika menggunakan menu Compile maka CodeBlocks
akan melakukan proses pembentukan program.
• Yang akan dipanggil adalah program C Preprocessor, C
Compiler, Assembler, dan Linker.
• Tetapi, pada saat menggunakan menu Run, maka
program Loader akan dipanggil untuk mengeksekusi
program yang telah kita buat sehingga hasil (output)
program akan ditampilkan di layar monitor (console).  
IDE (Integrated Development
Environment)
• Pada umumnya programmer tidak perlu menjalankan
pemrosesan program seperti di atas karena beberapa
bahasa pemrograman(termasuk C) sudah mempunyai
IDE.
• IDE adalah program komputer yang memiliki beberapa
fasilitas yang diperlukan dalam pembangunan
perangkat lunak.
• IDE menyediakan semua utilitas yang diperlukan dalam
membangun perangkat lunak.
• Dengan IDE, proses kompilasi,link, dan eksekusi cukup
dilakukan dengan sekali ‘klik’
• IDE for C: Borland, Code::Blocks, Net Beans, Eclipse,....
Code Block
• Code Blocks adalah IDE untuk bahasa pemrograman C,
C++ dan Fortran.
• Dengan menggunakan Code Blocks, terdapat
aplikasi teks editor, compiler,
linker dan debugger untuk bahasa pemrograman C
dalam sekali install, sehingga bisa langsung digunakan.
• Merupakan aplikasi Open Source yang bisa didapat
dengan gratis. IDE ini juga tersedia untuk sistem
operasi Linux, Mac, dan Windows.
• IDE Code Blocks beralamat di 
http://www.codeblocks.org.
Membuat File Bahasa C
• Buka aplikasi Code::Blocks

Gambar 1 Jendela tampilan Code::Blocks


• Untuk membuat sebuah file baru, klik menu File ->
New -> Empty File, atau bisa juga dengan menekan
kombinasi tombol CRTL + SHIFT + N.
• Di bagian tengah Code::Blocks akan tampil sebuah
file teks kosong. Disinilah kita akan menulis kode
program bahasa C nantinya.
• Silahkan ketik kode program berikut ke
dalam Code::Blocks:

#include <stdio.h>
int main(void)
{
printf(“Hello, world\n”);
return 0;
}
Menyimpan File Kode Program
Bahasa C
• Siapkan sebuah folder tempat file kode program C
akan disimpan.
• Misal folder Belajar_C di Drive D.
• Save file yang sudah ditulis tadi dengan cara
menekan kombinasi tombol CTRL + S atau klik
menu FILE -> Save file.
Sesaat kemudian akan tampil jendela Save file.
Simpanlah file di folder yang sudah anda siapkan, missal folder D:\
belajar_c tadi.
• Save file tersebut sebagai hello_world.c. 
• Khusus untuk bahasa pemrograman C, nama file
tersebut harus disimpan dengan akhiran *.c.
• Boleh menggunakan nama lain, sepanjang
berakhiran *.c seperti programku.c, perdana.c, dll
• Ketika file sudah di save dan tampilan kembali ke
editor Code::Blocks, kode program yang sudah kita tulis
sebelumnya akan berwarna.
• Ini disebut fitur syntax highlighting dari Code::Blocks.

• IDE Code::Blocks akan memberi warna berbeda untuk


setiap kode program bahasa C. Dengan demikian, jika
terdapat salah ketik (atau salah tulis kode program), warna
teks yang dihasilkan juga akan berbeda.
Membuka File Kode Program Bahasa
C
• Tutup aplikasi Code::Blocks, kemudian buka kembali.
• Kode program yang baru saja kita ketik sudah tidak tampil.
Untuk membukanya, klik menu File ->  Open, atau bisa juga
diakses dengan menekan tombol CRTL+O.

• Di jendela yang tampil, cari file hello_world.c, kemudian klik


tombol Open.
Cara Mencompile Kode Program
Bahasa C
• Compile adalah proses untuk mengubah kode program
yang ditulis menggunakan bahasa pemrograman
menjadi object code. 
• Object code ini kemudian diproses oleh linker untuk
menjadi file exe (file executable)
atau “program” sebagaimana yang biasa kita kenal.
• Dalam kebanyakan aplikasi compiler (termasuk yang
digunakan oleh Code::Blocks), proses men-compile ini
sudah langsung digabung dengan linker.
• Artinya ketika di compile, kode program bahasa C akan
langsung menghasilkan file exe.
• Buka kembali file hello_world.c. yang sudah kita buat
sebelumnya
• Untuk memulai proses compile, pilih menu Build -> Compile
current File atau bisa juga dengan menekan tombol CTRL +
SHIFT + F9.
• Jika kode program yang ditulis tidak ada yang salah, akan
tampil beberapa tulisan di bagian bawah
aplikasi Code::Blocks:

• Artinya kode program tersebut tidak memiliki error maupun


warning.
• Proses compile berlangsung dalam 1 detik.
Melihat Object File dan File exe
Bahasa C
• Setelah proses compile kode program bahasa C
berhasil, silahkan buka folder belajar_c, yakni
folder dimana file kode program disimpan.
• Sebelumnya hanya terdapat 1 file,
yakni hello_world.c, sekarang terdapat 2 file
tambahan
yaitu: hello_world.o dan hello_world.exe.
• File hello_world.exe adalah file akhir hasil linker, yang
diproses lebih lanjut untuk menjadi program akhir.
• Double klik file hello_world.exe.
• Kode program console harus diakses dari jendela
console.
• Untuk Windows, jendela consolenya adalah
aplikasi CMD (command prompt).
• Untuk menjalankan aplikasi CMD, cari di
menu Home Windows, atau klik search, kemudian
ketik cmd.exe:
• Ketik alamat file tempat dimana file hello_world.exe berada.
• Dalam contoh yang saya gunakan, file tersebut berada di D:\
SourceCode\programHello.exe:

• Akan terlihat tampilan teks “Hello world”.


• Selamat! Inilah hasil dari kode program bahasa C
yang sudah kita buat.
Menggunakan Menu Build and
Run Code:Blocks
• Melihat hasil kode program langsung dari CMD
sedikit panjang.
• Terdapat cara yang lebih singkat, menggunakan
menu Build and Run bawaan dari Code::Blocks.
• Menu ini adalah gabungan dari
proses build dan run. Build adalah proses untuk
men-compile file bahasa C dan Run untuk
menjalankannya.
• Caranya, klik menu Build -> Build and run, atau
cukup dengan menekan tombol F9 di keyboard.
Proses compile akan
berlangsung beberapa
saat. Setelah itu akan
tampil sebuah jendela
console yang
menampilkan hasil
kode program: “Hello,
world”.

Anda mungkin juga menyukai