Anda di halaman 1dari 1

PEKERJAAN MULTI SIRAP.

PEMASANGAN KONSTRUKSI KAYU Tarik diagonal pada kuda-kuda dengan tali benang sehingga benar-benar siku pemasangan atap Pasang kayu usuk ukuran 5/7 dengan jarak 500mm Siapkan kayu reng 2/3 yang telah diketam bagian permukaan hingga rata dan diberi lapisan bahan pengawet (teer) Pasang reng dengan jarak 140mm, diukur dengan tali benang dimulai bagian bawah samapi kenok atas Tentukan bagian tengan dari atap, diukur lurus keatas sampai benar-benar siku. Beri tanda dengan kapur mulai reng bagian bawah menuju keatas sampai puncak nok

PEMASANGAN MULTI SIRAP ZINCALLUME Pasang terlebih dahulu sirap awal pada bagian kayu reng paling bawah di bagian tengah atap, dengan posisi sirap awal diambil ukuran persis tengah. Selanjutnya dipaku dengan jarak 200mm diteruskan pemasangan kekanan dan kekiri. Potong lembaran yang berlebih (bila ada) Paku yang dipakai adalah dari bahan galvanis berdiameter kepala 6mm dan panjang 1520mm

PEMASANGAN NOK JURAI/ATAS Lebihkan bagian atas lembar multi sirap yang menempel pada bagian nok/jurai setinggi 50mm s/d 100mm. bagian tersebut kemudian ditekuk menutupi kedudukan kayu penjaga nok

Anda mungkin juga menyukai