Anda di halaman 1dari 4

DOPS

EKSTRAKSI KOMEDO
Diajukan untuk
Memenuhi Tugas Kepaniteraan Klinik dan Melengkapi Salah Satu Syarat
Menempuh Program Pendidikan Profesi Dokter Bagian Ilmu Kesehatan Kulit dan Kelamin di
Rumah Sakit Umum Daerah Kota Semarang

Penguji :
dr. Eko Krisnarto, Sp.KK

Disusun oleh :
Bagus Ayu Purnamasari
01.210.6101

KEPANITERAAN KLINIK
ILMU KULIT DAN KELAMIN
FAKULTAS KEDOKTERAN
UNIVERSITAS ISLAM SULTAN AGUNG
SEMARANG
2015

Laporan
Ekstraksi komedo
I.

IDENTITAS PENDERITA
Nama penderita : Tn. A

II.

Usia

: 20 tahun

Jenis Kelamin

: Laki laki

Agama

: Islam

TINDAKAN
Melakukan tindakan Ekstraksi komedo. Ekstraksi komedo adalah cara
untuk menghilangkan komedo terbuka atau tertutup dengan tekanan ringan
memakai ekstraktor komedo.Perlu diperhatikan bahwa penempatan ekstraktor
komedo yang tidak tepat hanya akan merangsang inflamasi selanjutnya di kulit.
Ekstraksi komedo dianjurkan dilakukan pada komedo tertutup, karena komedo
tertutup dianggap merupakan pencetus lesi- lesi inflamatif.

III.

IV.

ALAT
-

Komedo ekstraktor (Sendok Unna)

Handuk

Milk cleanser

Toner

Antibiotik krim

Tabir surya

CARA KERJA
1. Bersihkan wajah dengan cleansing milk dan toner (untuk wajah berminyak)
untuk mengangkat sumbatan pori-pori, sisa make-up, daki, kulit mati dan
komedo.
2. Basuh muka dengan menggunakan air dan sabun,

3. Keringkan wajah dengan menggunakan handuk dengan cara menempelkan


handuk ke bagian wajah yang basah, tanpa mengelap.
4. Apabila anda mempunyai komedo kelas berat, maka langkah selanjutnya
adalah mengoleskan eksfoliator (retinol, arbutin dll).
5. Langkah

ekstraksi

dengan

menggunakan

komedo

ekstraktor

untuk

mengeluarkan sumbatan sebum. Sebum yang menyumbat folikel tampak


sebagai massa padat seperti lilin atau massa lebih lunak bagai nasi yang
ujungnya kadang berwarna hitam.
6. Untuk menghilangkan

komedo

hitam atau Blackhead komedo,

lakukan

tekanan vertikal secara lembut di sekeliling komedo dengan komedo


ekstraktor. Pastikan komedo ekstraktor tidak malah menutup pori-pori wajah
yang terdapat komedo di dalamnya. Jika isinya tidak keluar, gunakan jarijemari yang bersih untuk membantu menambahkan tekanan pada kulit di
sekitar komedo dengan prosedur yang sama seperti sebelumnya. Pastikan
semua isi komedo dapat dikeluarkan dari kulit wajah, hal ini penting agar
komedo tidak muncul kembali dan bertambah parah di lain hari.
7. Sedangkan

untuk

cara

menghilangkan

komedo

putih

atau Whitehead komedo, kamu bisa melakukan prosedur yang sama seperti
proses menghilangkan jerawat hitam blackhead yang telah dijelaskan di atas.
Namun, terlebih dahulu kamu harus membuka pori-pori wajah agar komedo
bisa keluar ketika ekstraktor komedo diaplikasikan. Oleh karena itu, tusuk
dengan lembut bagian tengah komedo putih dengan jarum kecil yang telah
disterilkan (dibersihkan menggunakan cairan alkohol).
8. Oles dengan krim antibiotik pada daerah komedo yang telah diangkat
memerah/membengkak
9. Oleskan tabir surya merata pada seluruh bagian wajah

SURAT PERNYATAAN
Saya yang bertanda tangan dibawah ini Coass Ilmu Kulit dan Kelamin periode 1 Juni
2015 27 Juni 2015
Nama

: Bagus Ayu Purnamasari

NIM

: 012106101

Universitas

: UNISSULA

Dengan ini, telah melakukan tugas DOPS ekstraksi komedo pada pasien untuk
mengangkat baik komedo tertutup (whitehead) dan komedo terbuka (blackhead) pada tanggal
18 Juni 2015
Semarang, Juni 2015
Pembimbing

Anda mungkin juga menyukai