Anda di halaman 1dari 7

HEAD LOGO

PROPOSAL KEGIATAN DAN SPONSORSHIP


BC COMMUNITY & FORUM ANAK
PRESENT
....................................................

HEAD LOGO

1. GAMBARAN UMUM
Generasi muda merupakan generasi penerus atau tunas harapan yang sangat memiliki peran
sangat penting bagi agama, bangsa dan Negara. Majunya sebuah agama, bangsa dan Negara
sangat ditentukan oleh sikap dan perilaku mereka. Tentunya generasi muda yang bersikap
dan berperilaku baiklah yang dapat memajukan agama, bangsa dan Negara.
Dalam menghadapi era Globalisasi serta perdagangan bebas, sangat banyak sekali pengaruh
dari luar di antaranya penyalah gunaan Narkoba. Untuk itu generasi islam khususnya remaja
harus siap menghadapi pengaruh-pengaruh tersebut yang tidak sesuai dengan syariat islam.
Remaja memiliki karakteristik yang rentan terkena Narkoba. Salah satunya remaja sangat
mudah dipengaruhi kawan, rasa ingin tahu dan ingin coba-coba itulah yang bisa mendorong
mereka terjerumus dan terjebak oleh Narkotika, Psikotropika, Zat Adiktif (NAPZA).
Usia remaja adalah usia yang rentan terhadap narkoba. Dari sekitar 2 Juta orang pengguna
NAPZA di Indonesia, mayoritas pengguna berumur 20-25 tahun. Sembilan puluh persen
pengguna adalah pria. Usia pertama kali mengunakan NAPZA rata-rata 19 tahun. Demikian
data yang di ungkapkan oleh perhimpunan Ahli Penyakit Dalam Indonesia (PAPDI).
Di Samarinda, pada tahun 2007 - 2011, Menurut data BNN telah terjadi 2.891 kasus tindak
pidana narkoba, dengan jumlang tersangka 4.252 orang dengan kasus terbanyak pada usia 16
30 tahun. Dan saat ini Kaltim sendiri tercatat sebagai provinsi tertinggi ketiga di Indonesia
untuk kasus penyalahgunaan narkoba.
Berdasarkan hasil jumlah penelitian terdapat beberapa faktor yang berperan pada
penyalahgunaan Narkoba. Faktor tersebut meliputi faktor keluarga, faktor kepribadian, faktor
teman sebaya, faktor lingkungan dan faktor kesempatan. Berdasarkan data-data diatas, kami
sebagai generasi pemuda sangat khawatir dengan penyebaran Narkoba yang mana target
utamanya adalah remaja. Untuk itu kami sebagai pemuda ingin ikut berpartisipasi dalam
gerakan Anti Narkoba, dan dapat membantu mewujudkan program Kaltim Zero Narkoba
2015.
Untuk itulah kami dari BC Community dan Forum Anak ingin membuat kegiatan Festival
Seni dan Budaya Anti Narkoba.

HEAD LOGO

2. DASAR PEMIKIRAN
Terkesan oleh itu maka, BC Community sebagai salah satu komunitas pemuda yang sangat
mengapresiasi perkembangan seni dan budaya bekerja sama dengan Forum Anak terpanggil
untuk melakukan upaya upaya dalam membantu mengembangkan dan membangkitkan
potensi dengan berbagai event/kegiatan yang bernila positif bagi remaja dan pemuda kota
Samarinda. Menggagas diproduksinya sebuah event/ kegiatan . Didorong oleh keinginan
untuk menyumbangkan pikiran demi meningkatkan minat dan mengembangkan bakat positif
remaja. Dalam membangun semangat kreativitas anak bangsa perlu disikapi sebuah
terobosan baru bagi kawula muda khususnya remaja di sekitaran Kota Samarinda dan
sekitarnya agar terhindar dari penyalah gunaan Narkoba. Sebuah terobosan yang bertujuan
agar kedekatan pysicologis bisa berdampak positif untuk membangun jiwa anak negeri yang
sehat demi tumbuhnya sebuah prestasi yang gemilang. Festival Seni dan Budaya Anti
NArkoba yang dikelola BC COMMUNITY adalah ajang eksperesi untuk para remaja dan
pemuda yang ada di Kota Samarinda dan sekitarnya. Event/kegiatan ini sengaja diciptakan
sebagai media pengembangan bakat kearah yang positif serta meningkatkan prestasi kearah
profesionalitas. Agar gagasan diproduksinya event/kegiatan yang diberi nama FESTIVAL
SENI DAN BUDAYA ANTI NARKOBA ini mendapat hasil maksimal. Maka kami
menawarkan kerjasama kepada semua pihak untuk melaksanakan event/kegiatan yang akan
dikelola ini dapat menarik respon positif masyarakat di sekitar Kota Samarinda. Mudah
mudahan kegiatan ini sebagai langkah strategis dalam membantu anak bangsa di sekitar Kota
Samarinda untuk terlepas dan terhindar dari masalah modernisasi negative dan bahaya
penyalah gunaan narkoba serta dapat mewujudkan dirinya menjadi generasi ber-ekspresi
yang gemilang.

3. NAMA KEGIATAN
Kegiatan ini bernama :Festival Seni dan Budaya Anti NArkoba

4. WAKTU DAN TEMPAT


Kegiatan ini dilaksanakan :
-

Pada tanggal 17 18 Agustus 2013

Bertempat di Taman Budaya Samarinda

HEAD LOGO

5. BENTUK KEGIATAN
Festival Seni dan Budaya

6. TEMA KEGIATAN
Dengan Berkarya kita pernagi Narkoba

7. SASARAN
- Remaja dan Pemuda di Kota Samarinda dan sekitarnya

8. TARGET
Dengan dilaksanakannya event/kegiatan FESTIVAL SENI DAN BUDAYA ANTI
NARKOBA ini maka :
- Akan terciptanya opini masyarakat tentang perlunya kegiatan ini sebagai pemacu kreativitas
untuk/bagi generasi muda.
- Terwujudnya kegiatan yang dapat membangun mental generasi muda kearah yang lebih
baik untuk bisa menjauhi penyalah gunaan narkoba.
- Sebuah terobosan yang fungsionil untuk mengisi kemerdekaan dengan hal yang lebih positif

9. MAKSUD
- Kegiatan ini dilaksanakan dengan maksud agar membawa generasi muda di sekitar Kota
Samarinda untuk berkreativitas dalam menampilkan bakat dan kreativitas di bidang seni dan
budaya
- Sebagai wadah penyalur aspirasi dan pengembangan bakat dibidang seni dan budaya.
- Menjalin komunikasi antara sesama generasi muda di Kota Samarinda dan Sekitarnya.

HEAD LOGO

- Sebagai wadah hiburan yang bersifat positif

10. TUJUAN
Adapun tujuan yang dimaksud adalah :
-

Menumbuhkan

semangat

para

kawula

muda

untuk

berkarya.

- Menimalisir permasalahan dikalangan generasi muda di sekitar Kota Samarinda.

11. GAMBARAN PELAKSANAAN


a. Menampilkan Kreatifitas Seni dan Budaya ( Musik, Tari, Teater, dll)
b. Peserta tampil mewakil sekolah atau komunitas masing-masing
c. Seminar penyuluhan Anti Narkoba
d. Pemutaran film tentang Narkoba

12. PROMOSI DAN PUBLIKASI


Panitia Pelaksana telah merencanakan beberapa langkah promosi untuk mensukseskan event
/kegiatan berupa :
-

Undangan

Brosur

Spanduk

Pemberitahuan di Jejaring Sosial (Youtube,Facebook dan Twitter)

Media elktronik

HEAD LOGO

13. RUANG PROMOSI SPONSOR


Kehadiran Sponsor sangatlah diharapkan, selain meramaikan event sekaligus menjadikan
kegiatan ini semakin greget dan mengena. Ruang promosi sponsor yang disediakan cukup
banyak. Dan disesuaikan dengan kesepakatan selanjutnya.
Manfaat sebagai sponsor antara lain :
-

Menggambarkan bahwa perusahaan yang menjadi sponsor peduli terhadap generasi


muda.

Mengedepankan dan memperkuat image bahwa produk dan perusahaan yang menjadi
sponsor punya representatif disetiap kegiatan.

Meningkatkan dan mempertahanan citra yang menjadi sponsor adalah perusahaan


yang sukses dan professional

Meraih pemasaran yang luas sebab dipromosikan secara terprogram melalui mediamedia seperti tersebut diatas, dan jejaring social

Mendapat atensi langsung dari pengunjung kegiatan FESTIVAL SENI DAN


BUDAYA ANTI NARKOBA

14. JENIS DAN TINGKATAN SPONSORSHIP


1) Sponsor Tunggal :Perusahaan / instansi / perorangan yang bersedia meyediakan dana sebesar
90% dari total anggaran.
-Kompensasi :Sebuah nama produk,perusahaan,dan lambang sponsor tercantum dalam
background ,invitaion,id card , pamflet, spanduk, berhak memasang umbul umbul dan
mendirikan stand , dan tidak ada sponsor lain
2) Sponsor Utama : Perusahaan / instansi / perorangan yang bersedia meyediakan dana sebesar
75% dari total anggaran.
-Kompensasi :Tercantum dalam background ,invitaion,id card,pamflet, spanduk, ,berhak
memasang umbul umbul

HEAD LOGO
3) Donatur : Perusahaan / instansi / perorangan yang bersedia meyediakan dana dibawah dari
persentase diatas

-Kompensasi : Tercantum dalam pamflet

Anda mungkin juga menyukai