Anda di halaman 1dari 15

10 Manfaat Daun Salam Yang Belum Anda

Ketahui
Salam merupakan tanaman yang tumbuh di pekarangan rumah maupun kebun. Kegunaannya
sudah dikenal dari jaman dulu yaitu sebagai bumbu masakan khas indonesia.
Sedangkan manfaat daun salam untuk kesehatan juga sudah banyak dibuktikan melalui
penelitian resmi maupunindependent. Khasiat daun rempah yang satu ini dapat digunakan
sebagai obat diare, kolesterol, maag akut sampai dibuat pasta gigi tradisional.

Bagi anda yang hobi masak, manfaat daun salam untuk penyedap makanan tidak perlu
diragukan lagi. Namun, tahukah anda jika daun salam liar memiliki rasa pahit serta bau kurang
harum?
Kandungan Daun Salam Yang Bermanfaat

Minyak esensial mengandung eugenol dan metil kavikol

Ekstrak etanol sebagai anti-jamur serta anti-bakteri

Ekstrak metanol sebagai anti-cacing

Kandungan kimia daun salam meliputi flavonoida, tannin dan minyak atsiri

10 Khasiat Dan Manfaat Daun Salam Bagi Kesehatan


1.

Mengharumkan masakan
Campurkan daun segar maupun kering ke dalam masakan seperti daging, ikan, nasi atau
sayur mayur agar aroma masakan lebih harum. Kandungan zat-zat alami di dalamnya juga
bermanfaat untuk menjaga kesehatan dengan meningkatkan daya tahan tubuh. Jadi,
jangan ragu untuk mengikutsertakan salam pada masakan anda.

2.

Membuat gigi putih bersih


Pasta gigi tradisional yang terbuat dari daun terbukti mampu memutihkan gigi kuning
secara alami dan aman. Jemur daun salam dan kulit jeruk sampai kering. Haluskan
dengan ditumbuk kemudian campurkan keduanya bersama air. Aduk rata hingga berbentuk
pasta. Gunakan khasiat daun salam sebagai pasta gigi tradisional.

3.

Menurunkan kolesterol dan diabetes


Sediakan 10 15 lembar daun yang masih segar, cuci sebentar kemudian rebus dengan 3
gelas air sampai tersisa 1 gelas saja. Setelah dingin lalu saring air rebusan daun salam
tersebut dan minum sekaligus di malam hari. Lakukan secara teratur agar kolesterol
maupun diabetes cepat sembuh.

4.

Membantu menurunkan berat tubuh


Bagi anda yang memiliki masalah berat berlebih, manfaat daun salam untuk menurunkan
berat badan bisa anda coba. Cuci 20 30 lembar daun kemudian rebus bersama 4 gelas
air. Setelah tersisa 2 gelas, angkat dan dinginkan. Minum 2 kali sehari pagi dan malam
masing-masing 1 gelas agar berat badan turun.

5.

Mengobati kencing manis


Rebus 7 15 daun dengan 3 gelas air sampai tersisa 1 gelas saja. Saring dan tunggu
sampai dingin kemudian minum sekaligus sebelum makan. Lakukan dua kali dalam sehari
supaya khasiat daun salam diserap oleh tubuh.

6.

Menurunkan tekanan darah


Sediakan 7 10 lembar daun yang masih segar, rebus bersama 3 gelas air sampai tersisa
1 gelas. Setelah dingin, saring kemudian minum sehari 2 kali masing-masing setengah
gelas.

7.

Mengobati maag akut


Untuk anda yang menderita maag, manfaat daun salam dapat menjadi obat alami penyakit
tersebut. Cuci bersih 15 20 lembar daun segar. Rebus dengan liter air sampai
mendidih selama 15 menit. Tambahkan gula enau (aren) secukupnya. Setelah air rebusan
dingin, minum airnya sebagai teh herbal. Lakukan setiap hari sampai rasa perih dan penuh
di lambung hilang.

8.

Mengatasi mabuk alkohol


Kegunaan tanaman salam yang satu ini tidak memanfaatkan daunnya melainkan buahnya.
Cuci satu genggam buah salam masak, tumbuk dan peras airnya. Saring air perasan buah
salam kemudian minum agar mabuk akibat alkohol cepat hilang.

9.

Meringankan sakit asam urat


Keringkan 10 lembar daun salam kemudian rebus bersama 10 gelas air. Tunggu hingga
tersisa 7 gelas lalu minum setelah dingin. Lakukan teratur setiap hari agar penyakit asam
urat anda cepat sembuh.

10.

Mengobati diare secara alami


Selain menggunakan buah jambu biji yang masih muda, daun salam juga bisa
dimanfaatkan untuk mengobati penyakit diare. Sediakan 15 lembar daun salam segar.
Rebus dalam dua gelas air sampai mendidih. Tambahkan sedikit garam dan tunggu sampai

dingin. Minum air tersebut sekaligus agar diare cepat sembuh.


http://www.akusehatku.com/2013/10/10-manfaat-daun-salam.html

Manfaat Daun Sukun : Ginjal, Jantung, Kolesterol, Kanker


Manfaat Daun Sukun : Ginjal, Jantung, Kolesterol, Kanker - Bersukur Sekali
DADANG SUBRATA, mantan pegawai di sebuah bank swasta di Jakarta, karena dia
tidak harus menjalani cuci darah rutin atau bahakan sampai kehilangan ginjal nya,
setelah dia mengkonsumsi daun sukun, seperti yang disarankan oleh kerabat nya

Empat bulan penyakit ginjal sembuh dengan mengkonsumsi sukun


Penyakit ginjal sembuh dengan mengkonsumsi rebusan daun sukun. Cara
meramunya juga sederhana, Cukup rebus tiga lembar daun sukun kering, lalu minum
air nya. Namun tak gampang menemukan daun itu di kota kota besar seperti di
jakarta. Dan daun yang diperlukan juga bukan hanya 1-2 lembar daun saja karena
harus meminum ramuan daun sukun setiap hari secara rutin. Terapi ini
membutuhkan waktu. Mula-mula reaksi belum terasa .tapi setelah satu bulan mulai
terasa efek nya badan mulai fit, lebih segar, dan air seni terasa semakin lancar.

Memilih daun yang bagus itu pilih daun yang masih menempel di dahan dan yang
sudah tua. Ciri-cirinya : daun berwarna hijau tua. Karena kadar kandungan kimia
pada daun tua lebih maksimal.
Cara Membuat ramuan :

Daun terpilih di cuci bersih dan dirajang.

Hasil rajangan sebanyak tiga helai dijemur hingga kering.

lalu di godog ( Rebus ) dalam 2 liter air sampai tinggal separuh.

kemudian ditambah lagi seliter air lalu direbus kembali sampai mendidih.

Kemudian ramuan di angkat dan disaring.

Air rebusan yang sudah jadi warna nya merah seperti air teh dan pahit. Dosis nya
dianjurkan memang seperti itu. Air rebusan yang dibuat hari itu harus dihabiskan
hari itu juga. Tidak disisakan untuk esok hari. Hindarkan pemakaian panci
alumunium untuk wadah godogan. Gunakan panci yang terbuat dari Stainless Steel.
Dikhawatirkan alumunium akan termakan kandungan kimia daun sukun. Paling baik
sebenar nya menggunakan bahan Periuk Tanah.
Lebih baik mengkonsumsi 3 helai saja setiap hari, minum setiap hari secara rutin.
Dan kalian akan merasakan khasiat nya.
Manfaat Daun Sukun :

1. Membuat Ginjal Sehat

Daun sukun bisa dijadikan alternatif untuk menjaga ginjal anda agar tetap sehat.
Cara Pengolahan :
Daun Sukun direbus hingga mendidih. Minum 1 gelas setiap hari secara rutin dan
teratur untuk menjaga ginjal anda tetap sehat dan berjalan sesuai rutinitas.

2. Mengobati Sakit Jantung


Daun sukun juga dapat menyembuhkan sakit jantung. Karna daun sukun sangat baik
untuk menjaga kesehatan dalam pembuluh darah maupun jantung.
Cara Pengolahan :
Sediakan 1 lembar daun sukun yang sudah tua yang masih berada di pohon
(memiliki kadar zat kimia maksimal). Cuci hingga bersih kemudian dijemur hingga
kering. Rebus dengan 5 gelas air, tunggu hingga mendidih dan airnya tinggal
separuhya. Tambahkan kembaliairnya hingga kembali menjadi 5 gelas kemudian
disaring dan siap untuk diminum langsung.

3. Menurunkan Kadar Kolesterol


Cara Pengolahan :
Sediakan segenggam daun sukun yang sudah dikeringkan dan bangle yang diseduh
dengan air panas. Sama dengan membuat teh dapat diminum setiap hari.

4. Anti Kanker
Selain untuk mengobati penyakit jantung, daun suku juga bisa untuk mencegah
inflamasi atau peradangan. Dari beberapa sumber mengatakan bahwa daun sukun
juga khasiatnya sebagai antiinflamasi.
Cara Pengolahan :
Sediakan 1 lembar daun sukun yang sudah tua yang masih berada di pohon
(memiliki kadar zat kimia maksimal). Cuci hingga bersih kemudian dijemur hingga
kering. Rebus dengan 5 gelas air, tunggu hingga mendidih dan airnya tinggal
separuhya. Tambahkan kembaliairnya hingga kembali menjadi 5 gelas kemudian
disaring dan siap untuk diminum langsung.Konsumsi selama 1 bulan.
Mungkin itu saja pengetahuan saya tentang DAUN SUKUN, Semoga lebih banyak
orang yang mendapatkan manfaat dari obat tradisional.

http://health.infoguna.com/2014/06/manfaat-daun-sukun-ginjal-jantung.html

Manfaat Tanaman Kumis Kucing untuk Pengobatan

tanaman kumis kucing sebagai obat tradisional

Kumis kucing (Orthosiphon aristatus) merupakan tanaman yang berasal dari famili
Lamiaceae/Labiatae. Menjadi salah satu tanaman obat yang mudah dijumpai di seluruh daerah di
Indonesia, fungsinya dalam menangani banyak penyakit telah terjamin.
Di beberapa tempat, tanaman ini juga mendapat istilah lain seperti kidney tea plants/java tea,
remujung (Jawa Tengah dan Jawa Timur), songot koneng (Madura), dan giri-giri marah (Sumatera).
Negara kelahiran tanaman ini diperkirakan dari daerah tropis seperti Afrika hingga menyebar pesat ke
wilayah Asia dan Austrailia.
Manfaat Tanaman Kumis Kucing
Masyarakat lebih sering menggunakan tanaman kumis kucing untuk menjalani terapi pengobatan
herbal. Jenis daun yang dipakai kadang basah ada juga yang kering, tergantung bagaimana resep
yang diberikan oleh pakar pengobatan tradisional.
Di tanah air daun kumis kucing kering berguna sebagai peluruh air kemih (diuretik), dan dijadikan
obat rematik oleh penduduk India di perkampungan. Selain itu, kegunaan tanaman kumis kucing
secara empiris lain juga sebagai obat batuk, encok, masuk angin dan konstipasi.
Bagian daun kumis kucing bisa dijadikan obat untuk menyembuhkan radang ginjal, batu ginjal, sipilis,
albuminuria, kencing manis, rematik, dan menurunkan kadar gula dalam darah. Penggunaan luar juga
memanfaatkan sifat antibakterinya, misalnya menghilangkan rasa gatal akibat alergi.
Keampuhan tanaman kumis kucing sebagai tumbuhan obat tak lepas dari kandungan senyawa
seperti glikosida orthosiphonin, zat samak, saponin, mineral seperti kalium, mionositol, sapofonin, dan
sinensetin. Banyaknya kandungan tersebut membuat masyarakat tidak ragu dalam mengonsumsi
buah ini sebagai obat dalam.
Meracik obat berbahan dasar tanaman kumis kucing tidaklah sulit jika tahu panduan atau resepnya,
oleh sebab itu tingkatkan konsentrasi Anda untuk membaca penjelasan berikut.
Obat Dari Tanaman Kumis Kucing
Agar artikel ini lebih bermanfaat untuk Anda, saya telah mengutip ramuan obat yang terbuat dari
tanaman kumis kucing untuk menyembuhkan berbagai jenis penyakit.
Sebelumnya perlu Anda ingat bahwa resep ini didapat dari banyak sumber online, jika Anda sedikit
khawatir mencobanya cobalah tanyakan dulu pada dokter atau ahli pengobatan herbal mengenai
kebenaran obat berikut.
Batu Ginjal
Petik daun kumis kucing hingga jumlahnya mencapai 3 genggaman tangan.
Siapkan pula 5 lembar daun keji beling untuk tambahan bahan.
Rebus ke dalam 2 gelas air kedua bahan tadi sampai mendidih dan tersisa satu gelas air.
Minum rutin obat batu ginjal ini sehari 2 kali sampai Anda dikabarkan sembuh oleh dokter.

Kencing Batu
Petik 7 lembar daun kumis kucing dan 7 tanaman meniran.
Rebus kedua tanaman dalam panci berisi 2 gelas air, tunggu mendidih dan air tersisa 1 gelas.
Minum obat kencing batu ini secara rutin dalam sehari sebanyak 3 kali.
Encok dan Asam Urat
Petik 5 helai daun kumis kucing dan 5 tanaman meniran.
Rebus ke dalam 2 gelas air sampai menyisakan 1 gelas.
Minum air rebusan yang merupakan obat encok dan asam urat ini sehari 3 kali sampai sembuh.
Keputihan
Siapkan satu genggam daun kumis kucing dan daun beluntas.
Rebus bersama 1 gelas air sampai mendidih dan tersisa setengahnya.
Ketika merebus, tambahkan juga 10 biji kemukus dan 1 sendok teh jintan hitam.
Saat mendidih, angkat dan tunggu dingin.
Minum obat keputihan herbal ini secara rutin 2 kali dalam sehari.
Diabetes, Hipertensi, dan Pelancar Air Kencing
Siapkan 2 gelas air matang untuk merebus.
Sediakan pula 2 genggam daun kumis kucing.
Tuangkan air ke dalam panci, masukkan semua daun kumis kucing.
Rebus sampai mendidih dan air tertinggal 1 gelas.
Minum rutin obat ini sehari 1 kali sampai membuahkan hasil positif.
Melihat banyaknya manfaat tanaman kumis kucing untuk pengobatan tradisional menjadikan manusia
sadar akan pentingnya merawat alam yang kaya dengan manfaat serta fungsi menjamin
kelangsungan hidup seluruh manusia.

http://manfaatnyasehat.com/manfaat-tanaman-kumis-kucing-untuk-pengobatan/

Penggunaan Daun Kelor Sebagai Obat Herbal Alami

Rematik, Nyeri dan Pegal Linu. Tumbuk halus dua gagang daun kelor dan setengah
sendok makan kapur sirih lalu gosok ke bagian tubuh yang sakit sebagai param.

Sakit Mata. Tumbuk halus tiga gagang daun kelor dan diberi air satu gelas, aduk sampai
merata, diamkan sampai ampasnya mengendap dan gunakan airnya sebagai tetes mata.

Cacingan. Rebus tiga gagang daun kelor, satu gagang daun cabai, 1-2 batang meniran
dengan dua gelas air sampai mendidih hingga tinggal satu gelas, saring rebusan air tersebut
dan diminum rutin setiap hari.

Alergi. Rebus tiga gagang daun kelor, satu siung bawang merah, adas pulasari
secukupnya tambahkan tiga gelas air sampai mendidih hingga tinggal dua gelas, kemudian
disaring dan minum rutin setiap hari.

Herpes,Kurap dan Luka Bernanah. Tujuh gagang daun kelor ditumbuk sampai halus dan
tempelkan ke bagian yang luka sebagai obat luar.

Menghilangkan Flek Wajah. Pilih beberapa lembar daun kelor yang masih muda,
ditumbuk sehalus mungkin dan gunakan sebagai bedak atau dicampur dengan bedak.

Penghancur Batu Ginjal. Daun kelor dibuat sayur bening, dimakan rutin setiap hari
selama kurang lebih satu bulan, batu ginjal akan luruh dan keluar bersama air kencing.

http://indrashare.com/2013/02/24/manfaat-daun-kelor-sebagai-obat-herbalalami/

http://www.anneahira.com/eceng-gondok.htm

Khasiat Daun Kersen untuk Kesehatan

Khasiat daun kersen secara tradisional dipercaya mampu mengatasi berbagai


masalah kesehatan atau menyembuhkan penyakit. Kersen yang memiliki nama
latin Muntingia calabura L merupakan pohon yang memiliki buah yang berukuran
kecil dan berwarna merah cerah jika matang. Di Jakarta buah kersen biasa

disebut sebagai ceri. Kalau di jawa ada yang menyebutnya buah keres.

Manfaat daun kersen


Selain buahnya, daunnya juga tak kalah hebat. Daun kersen dipercaya
membantu mengatasi berbagai macam penyakit sebagai berikut.

Melindungi fungsi otot jantung

Melalui sebuah penelitian menyatakan bahwa daun kersen dapat melindungi


fungsi otot jantung, yaitu dengan cara minum rebusan daunnya secara teratur.

Khasiat daun kersen untuk diabetes

Daun kersen atau daun talok diyakini bisa berkhasiat untuk menurunkan kadar
gula bagi penderita diabetes. Hal itu karena daun ini mengandung senyawa
kimia saponin dan flavonoid yang berfungsi sebagai antioksidan yang dapat
menyekresi hormone insulin yang bekerja untuk metabolisme gula. Anda bisa
membuat ramuan dengan cara mengambil 100 gram daun kersen, cuci hingga
bersih, lalu rebus dengan satu liter air dan biarkan hingga airnya tersisa
setengahnya. Minumlah dua kali sehari, masing-masing satu gelas.

Anti hipertensi

Anda bisa membuat ramuan dengan cara, ambil daun kersen, cuci bersih,
kemudian jemur hingga kering. Setelah kering, Anda bisa menggunakannya
setiap hari sebagai pengganti minuman teh dengan cara menyeduhnya dengan
air panas, lalu aduk-aduk hingga airnya berubah kemerahan seperti teh.
Minumlah dua kali sehari masing-masing satu gelas.

Anti kolesterol

Untuk mencegah atau mengobati kolesterol, Anda bisa membuat ramuan dengan
cara merebus segenggam daun kersen yang segar dengan 3 gelas air, biarkan
sampai mendidih dan biarkan hingga airnya tersisa satu gelas. Lalu minum
secara teratur tiga kali sehari.

Anti inflamasi

Dengan minum rebusan daun ini akan berkhasiat untuk mengurangi radang atau
sebagai antiinflamasi dan juga bisa menurunkan panas demam.

Antiseptik

Daun kersen juga bermanfaat sebagai antiseptic karena mengandung senyawa


saponin, tannin, dan flavonoid sehingga dapat membunuh mikroba bakteri,
antara lain K.Rhizophil, C.Diptheriae, P.Vulgaris, S.Aureus, dan S.Epidemidis.

Antitumor

Kandungan senyawa flavonoid dalam daun kersen terbukti dapat menghambat


pertumbuhan sel-sel tumor, sehingga ramuan ini dapat digunakan sebagai anti
tumor.

Baca

Juga

1. Manfaat

Daun

2. Manfaat

Daun

Binahong
Pecah

:
untuk
Beling

Asam
bagi

Urat
Kesehatan

Demikianlah beberapa khasiat daun kersen bagi kesehatan dan mengobati


penyakit. Ternyata tak hanya buahnya yang bermanfaat, daunnya juga tak kalah
hebat,.
http://www.kesehatanpedia.com/2014/10/khasiat-daun-kersen.html

8 KHASIAT DAN MANFAAT DAUN CABE JAWA


Manfaat Tanaman
Belum ada komentar

8 Khasiat Dan Manfaat Daun Cabe Jawa Sembuhkan banyak penyakit - Mendengar kata
cabai, yang terlintas di benak kita adalah buah berwarna hijau atau merah dan pedas
kalau dimakan. Tumbuhan ini bersifat menghilangkan rasa sakit, menghentikan
pendarahan, Melancarkan peredaran darah, mencegah keguguran dan mengatur
menstruasi. Daun tanaman ini memiliki rasa pahit, pedas dam memberikan rasa
hangat.Cabai biasa dipakai untuk sambal. Namun, ada cabai yang biasa dipakai untuk
campuran jamu. Ini adalah cabai alas atau lada panjang. Cabai ini dikenal sebagai cabai
jawa (Piper retrofractum Vahl atau Piper longum L).

Berbeda dari tananam cabai lainnya, cabai jawa tergolong jenis tumbuhan sirih
memanjat yang mempunyai akar lekat. Daunnya berseling (posisi tangkai berselangseling) berbentuk bundar telur dengan ujung meruncing. Bila daunnya diremas, cabai

akan mengeluarkan bau seperti bau daun sirih.


Cabe jawa banyak ditanam di pekarangan dan ladang pada ketinggian 0-600 meter di
atas permukaan laut. Tanaman merambat ini hidup pada tanah yang tidak terlalu
lembab. Untuk memberbanyak tanaman ini orang biasanya melakukannya dengan cara
stek. Pemeliharaannya pun cukup mudah. Seperti tanaman lain, cabai jawa perlu air
yang cukup. Tanaman ini tumbuh lebih subur di tempat terbuka dan Mempunyai Khasiat
dan manfaat dari Daun Cabe Jawa tersebut :
Berikut Merupakan Berbagai Manfaat Daun Cabe Jawa :
1.Obat Biduran, Siapkan daun cabe jawa sebanyak mingkin atau secukupnya dan cuci
daun tersebut sampai bersih. Setelah itu tumbuk daun tersebut sampai halus sambil
ditambahkan garam secukupnya. Oleskan tumbukan tersebut pada bentol-bentol biduran
secara merata. Rasa hangat dari daun cabe jawa akan meredakan gatal akibat biduran.
2.Rasa lemah (neurashenia) Cabe jawa 6 butir, rimpang alang-alang 3 batang, rimpang
lempuyang jari, daun ambiloto genggam, gula enau 3 jari. Dicuci dan dipotongpotong seperlunya, di rebus dengan 4 gelas air sampai tersisa 2 gelas. Setelah dingin
disaring lalu diminum. Sehari 3x gelas.

3.Masuk angin. Cabe jawa 3 btir, daunpoko (Mentha arvensis javanica Bl) genggam,
adun kesumba keling (Bixaorellana L) genggam, gulaenau 3 jari, dicuci bersih lalu
direbus dengan 3 gelas air sampai tersisa 2 gelas. Sehari 3 x gelas.
4.Obatkuat. Membersihkan rahim sehabis melahirkan. Akar kering 3 gr ditumbuk halus,
seduh dengan air panas, minum. Sehari sekali.
5.Pencernaan terganggu, batuk, bronchitis, ayan, demam sehabis melahirkan, penguat
lambung, paru dan jantung, tekanan darah rendah, hidung berlendir. Buah mentah 6 gr
yang kering ditumbuk halus, ditambah madu secukupnya.
6.Obat kumur. Daun 3 lembar ditumbuk, diseduh dengan 1 gelas air panas, untuk
kumur-kumur.
Obat Kumur, sediakan tiga lembar daun cabe jawa lalu dicuci bersih. Selanjutnya tumbuk
daun tersebut samoai halus dan seduh dengan air hangat. Gunakan air seduhan tersebut
untuk berkumur, lakukan kegiatan ini secara rutin untuk menjaga kesehatan mulut.
7.Pereda Kejang Perut, Tiga lembar daun cabe jawa dicuci bersih dan ditumbuk sampai

halus. Seduh tumbukan tersebut dengan air panas sebanyak satu gelas. Sarung air
seduhan tersebut setelah itu diminum.
8.Obat Gatal dan Obat Gigitan Serangga, daun cabe jawa secukupnya dicuci bersih.
Seteh itu ditumbuk halus dan dioleskan pada bagian kulit yang gatal atau digigit
serangga. Rasa hangat dari daun cabe jawa akan meredakan rasa gatal dan gigitan
serangga.

SIFAT KIMIAWI : Tumbuhan ini kaya dengan berbagai kandungan kimia yang sudah
diketahui, a. l: Buah : Zat pedas piperine, Minyak menguap, alpha amirin, fenenol,
dehydromatricaria ester, cineole, terpinen-4, 1-beta caryophylene,1-quebrachitol. Akar
dan batang mengandung mengandung inulin yang terdiri dari artemose, cabang kecil
mengandung oxytocin, yomogi alkohol, ridentin.

BAGIAN TANAMAN YANG DIGUNAKAN : Efek farmakologi ini diperoleh dari penggunaan
seluruh tanaman yang dikeringkan dengan jalan diangin-anginkan. Segar : daun dan biji.

http://resepmujarap.blogspot.com/2013/07/8-khasiat-dan-manfaat-daun-cabejawa.html

Anda mungkin juga menyukai