Anda di halaman 1dari 10

Pendahuluan

National ship design and race competition (NASDARC) adalah event berskala nasional yang
diikuti oleh seluruh mahasiswa dari perguruan tinggi yang ada di Indonesia dan seluruh siswa Sekolah
Menengah Atas (SMA) dari seluruh Sekolah Menengah Atas (SMA). NASDARC 2017 merupakan
salah satu rangkaian event dari Semarak Mahasiswa Perkapalan (SAMPAN) yang ke-10 yang
diselenggarakan oleh Jurusan Teknik Perkapalan, Fakultas Teknologi Kelautan, Institut Teknologi
Sepuluh Nopember Surabaya. NASDARC 2017 memiliki 2 rangkaian perlombaan remote control boat,
yaitu Speed Race Warship (Mahasiswa) dan Speed Race Warship (Siswa).
Buku panduan ini berisi mengenai informasi-informasi mengenai NASDARC 2017, dimana
buku ini menjelaskan mengenai peraturan dan prosedur pada perlombaan NASDARC, kontak dari
panitia lomba NASDARC, serta penjelasan mengenai penghargaan dan konsep dalam perlombaan.
NASDARC diadakan dengan tujuan untuk memberikan wawasan dan memacu rasa memiliki bahwa
bangsa Indonesia merupakan negara maritim. Dengan adanya NASDARC diharapkan seluruh pemuda
bangsa Indonesia dapat menciptakan inovasi dalam bidang maritim khususnya dalam bidang perkapalan
untuk meningkatkan potensi perkapalan Indonesia di masa depan.
Bagian 1 : Administrasi
1. Tujuan dari Kompetisi
Meningkatkan kreativitas mahasiswa dalam pengaplikasian teknologi transportasi air guna mendukung
kemajuan maritim dan memberikan inovasi dalam pengembangan kapal perang dan alat pertahanan.

2. Tema Kompetisi
Tema RC Boat yang diperlombakan dalam kompetisi speed race NASDARC adalah War Ship.

3. Pendaftaran
Pendaftaran dapat dilakukan secara online melalui situs (http://sampan.its.ac.id/nasdarc) dengan syarat
dan ketentuan yang diberlakukan oleh panitia terhadap tim yang mendaftar sesuai batasan-batasan yang
tercantum pada eligibilitas kompetisi.

4. Kontak/Social Media
Website : http://sampan.its.ac.id/nasdarc
Instagram : https://www.instagram.com/sampanits/
Facebook : http://www.facebook.com/nasdarc.sampanITS
Twitter : https://twitter.com/sampanits
Youtube : https://www.youtube.com/channel/UC9-1SK34ykY7YcGrddpgdcA

5. Lokasi
Danau 8 Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya. Kampus ITS Sukolilo, Surabaya.
Bagian 2 : Peraturan Kompetisi
Peserta
1) Tim terdiri dari 3 (Tiga) orang - termasuk Ketua Tim.
2) Seluruh anggota tim adalah Mahasiswa PTN/PTS di Indonesia dari program Diploma (Vokasi)
dan/atau Sarjana (S1 dan Ekstensi).
3) Anggota tim harus berasal dari PTN/PTS yang sama.
4) Anggota tim dapat berasal dari fakultas dan/atau departemen yang berbeda.
5) Satu PTN/PTS maksimal mengirim 5 tim untuk disertakan dalam kompetisi warship
6) Bila total Tim Pendaftar kurang dari 50 tim, akan diberikan kesempatan bagi setiap universitas untuk
mengirim tim tambahan maksimal 2 tim per universitas.
7) Seorang mahasiswa hanya boleh menjadi ketua dalam satu tim saja.

Body Hull
1) Peserta dibebaskan dalam mendesain body hull.
2) Jenis Hull yang digunakan dalam kompetisi NASDARC 2017 adalah Multihull
3) Desain body hull harus merupakan desain asli/orisinil dari peserta.
4) Originalitas desain body hull dibuktikan dengan menunjukkan linesplan dari body hull saat hari-H
presentasi design.
5) Peserta wajib mengumpulkan bukti pengerjaan kapal berupa foto dalam bentuk hardcopy.
6) Dimensi hull untuk kompetisi warship yang ditentukan adalah LOA (Length Overall) kapal 75 cm
dengan dispensasi 5 cm.
7) Bahan yang digunakan dalam pembuatan hull dibebaskan kepada peserta.

Bangunan Atas
1) Kapal harus memiliki bangunan atas.
2) Bangunan atas kapal bertemakan kapal War Ship untuk kompetisi warship
3) Bangunan atas minimal terdiri dari dua deck.
4) Bangunan atas kapal harus realistis seperti kapal sebenarnya.

Sistem Penggerak
1) Mesin penggerak menggunakan motor dengan sumber daya baterai.
2) Motor yang digunakan pada kapal adalah motor jenis brussless.
3) Jenis, tipe, dan daya brussless yang digunakan dibebaskan kepada peserta.
4) Sumber energi penggerak yang digunakan adalah baterai jenis Li-Po.
5) Jumlah cell, tegangan, dan kapasitas baterai Li-Po yang digunakan dibebaskan kepada peserta.
6) Sistem propulsi yang digunakan harus propulsi air (bukan udara)

Remote
1) Frekuensi remote minimal 2 gHz.
2) Frekuensi remote terkini wajib di laporkan ke panitia, setelah drawing, untuk pendataan.
3) Frekuensi yang sudah dilaporkan tidak dapat dirubah sampai acara berakhir.
4) Pada saat race berlangsung semua remote diletakkan di meja panitia setelah diberi nama terlebih
dahulu.

Arena Kompetisi

Drag Race Speed Point Race


Bagian 3 : Hak dan Kewajiban Peserta
Hak Peserta
1) Peserta tim diberikan kebebasan untuk membawa alat-alat atau perkakas pendukung untuk membantu
dalam persiapan race.
2) Peserta berhak mendapatkan 1 stage yang dipergunakan sebagai area docking kapal peserta.
3) Peserta tim berhak mendapatkan hasil penilaian dari juri dan panitia.
4) Peserta diberikan waktu 10 menit untuk memperbaiki kapal apabila saat inspeksi kapal memiliki
masalah pada rules yang telah d tentukan.

Kewajiban Peserta
1) Sebelum race dimulai peserta wajib datang pkl 07.00 WIB tanggal 30 Meret 2017.Untuk melakukan
registrasi dan pengecekan kapal di tempat race (di danau 8 Institut Teknologi Sepuluh Nopember).
2) Peserta wajib mengikuti semua peraturan.
3) Peserta wajib menunjukkan komponen R/C mereka kepada panitia pengawas dan perwakilan peserta
lain.
4) Peserta diwajibkan untuk bertindak jujur dan sportif.
Bagian 4 : Penalti
1. Peserta mangkir tidak mengikuti jadwal lomba yang ditetapkan atau menimbulkan gangguan terhadap
jalannya perlombaan. Dalam hal ini peserta tidak diperbolehkan mengikuti lomba.
2. Peserta yang didapati menggunakan body hull yang bukan hasil pembuatan sendiri atau tidak
mengumpulkan linesplane saat hari-H perlombaan akan didiskualifikasi.

Bagian 5 : Penghargaan
Penghargaan untuk pemenang kompetisi War Ship :
a. Juara 1 : Rp. 5.000.000,- sertifikat dan plakat.

b. Juara 2 : Rp. 3.000.000,-sertifikat dan plakat.

c. Juara 3 : Rp. 2.000.000,-sertifikat dan plakat.

d. Kategori Best Design : Rp. 1.000.000,- dan sertifikat dan plakat.

Bagian 6 : Prosedur Lomba


1. Free Trial
Bagi seluruh peserta yang sudah melakukan registrasi ulang pada hari-H akan diberikan waktu untuk
melakukan uji coba pada saat sebelum pukul 08.45 diatas pukul 08.45 arena di haruskan steril. Serta
diperbolehkan melakukan uji coba pada waktu ISHOMA.

2. Inspeksi kapal
Sebelum perlombaan, setiap kapal diperiksa oleh panitia mengenai legalitas kapal dan mesin yang
sesuai dengan peraturan yang telah disepakati.
Inspeksi kapal dilakaukan sebanyak 2 kali, yang pertama saat akan melakukan penilaian best design
dan yang kedua saat akan melakukan race.
Kapal yang tidak memenuhi persyaratan tidak dibenarkan mengikuti perlombaan atau akan
didiskualifikasi.

3. Perlombaan
Setiap kapal harus melewati 3 (tiga) lap dalam satu kali percobaan pengukuran

4. Best Design
Pengambilan nilai untuk best design akan dilakukan H-1 race, penilaian dilakuan denga cara
presentasi desain dengan membawa kapal kepada juri.
Penilaian Best Design terdiri dari:
kerapihan hull dan bangunan atas
estetika seni dan kreatifitas dari design hull dan bangunan atas
design yg masuk akal (design memungkinkan untuk dijadikan sebagai design kapal asli)
kerapian penataan elektrik.
Juri yang akan menilai best design ditentukan oleh panitia.

5. Sistem Perlombaan
pada NASDARC 2017 terdapat 2 race, yaitu Speed Race dan Drag Race
pada speed race, dalam 1 kali race dilakukan oleh 4 peserta
system seleksi race berdasarkan point
terdapat misi dalam speed race
penialaian speed race dilihat berdasarkan capaian point pada misi dan waktu
pada drag race, dalam 1 kali race dilakukan oleh 1 peserta
penilaian pada drag race dilihat berdasarkan waktu yang di capai peserta dari stsrt sampai dengan
finish
diberikan waktu 4 kali percobaan untuk melakuakan drag race dan waktu yang tercepat yang
digunakan sebagai penilaian
Bagian 7 : Penilaian
Penentuan juara berdasarkan pada 3 poin:

1. 50% Speed race

2. 30% drag race

3. 20% best design

Pengajuan protes peserta hanya dapat dilakukan oleh manajer/ketua tim.

Keputusan dewan juri dan panitia bersifat mutlak tidak dapat diganggu gugat.

Bagian 8 : Tanggal Penting


Pendaftaran tanggal 16 januari 2017 sampai dengan 30 januari 2017
Batas akhir pengunduran diri peserta tanggal 26 januari 2017
Pemberitahuan penerimaan peseta waiting list tanggal 31 januari 2017 sampai dengan 3 februari
2017
Pengumuman resmi peserta NASDARC 2017 tanggal 4 februari 2017
Technical meeting 1 (TM 1) tanggal 18 februari 2017 ,pada TM 1 membahas mengenai system dan
teknis pelaksanaan lomba ,maka peserta di harapkan untuk hadir di Departemen Teknik Perkapalan,
Institut Teknologi Sepuluh Nopember, Surabaya
Technical meeting 2 (TM 2) tangal 29 maret 2017, pada TM 2 membahas mengenai system dan
teknis acara berlangsung dan dilanjutkan dengan penilaian Best Design.
Pelaksaan lomba kategori Speed Race Warship Mahasiswa tanggal 31 maret 2017.
Bagian 9 : Rundown Technical Meeting 1 (TM 1) & 2 (TM 2)
Technical Meeting 1

Technical Meeting 2
Bagian 10 : Pendaftaran
Biaya pendaftaran sebesar RP. 200.000 per tim.
Info mengenai prosedur dan syarat pendaftaran dapat dilihat di http://sampan.its.ac.id/nasdarc

Contact Person
Al Fatih Aryo
No telp : 081275014866 No telp : 081335680577
ID line : al_thefatih2 ID line : aryonugraha007

Anda mungkin juga menyukai