Anda di halaman 1dari 2

LTM PBL: Maraknya Korupsi di Indonesia

Hukuman yang Sepantasnya Diberikan Kepada Koruptor

Lius Lisanyoto (1406577801)

Koruptor adalah sebutan untuk orang yang berbuat korupsi. Korupsi itu sendiri sudah
merambat di Indonesia sejak lama dan kondisinya saat ini sudah sangat mengenaskan. Jika di
lihat secara umum, korupsi itu berarti bermakna buruk dan menyalahgunakan sesuatu dan
menjadikan sesuatu tidak berjalan sebagaimana semestinya. Oleh karena itu, akhir-akhir ini
para penegak hukum sedang memikirkan bagaimana cara menghukum koruptor dan cara apa
yang harus digunakan. Karena jika dilihat lebih dalam lagi, yang membuat hal ini lebih
dramatis adalah posisi dan latar belakang dari para koruptor tersebut. Kebanyakan dari
mereka adalah para orang yang menduduki kursi pemerintahan di Indonesia,dan kurang lebih
sekitar 80% diantaranya memiliki gelar sarjana.
Dalam sebuah artikel, Mahfud MD mengatakan Sekarang ada ribuan orang pintar,
tetapi sedikit yang berakhlak. Fenomena ini yang harus segera diperbaiki dalam sistem
pendidikan di perguruan tinggi negera ini,.Menurut beberapa artikel yang dimuat dalam
sebuah situs internet, beberapa dari masyarakat memberikan usulan-usulan untuk
menghukum para koruptor, mulai dari penjara sampai dengan hukuman mati. Jika dilihat,
banyak sekali masyarakat yang menyetujui hukuman mati karena menurut mereka hal itu
akan membuat efek takut untuk para petinggi agar tidak berpikir untuk melakukan korupsi.
Namun hal ini jika dipikirkan tentu saja melanggar nilai dan norma yang berlaku dan ini
bukan sebuah tindakan yang beretika.
Apabila dijatuhkan hukuman penjara, pada undang-undang sudah diatur hukuman
untuk para koruptor itu adalah hanya kurungan penjara selama minimal lima tahun. Hal ini
tentu menjadi perdebatan disemua golongan masyarakat karena bagi mereka lima tahun itu
adalah hukuman biasa dan tidak akan membuat efek jera. Lalu berikutnya ada usulan untuk
memfakirmiskinkan para koruptor, maksudnya adalah menyita segala asetnya dan semua
fasilitas, dan tidak boleh lagi untuk melamar pekerjaan di tempat lain (swasta/negeri).
Menurut saya, hukuman yang seharusnya diberikan kepada koruptor itu harus
memiliki beberapa kriteria:
1. Harus membuat malu koruptor tersebut;
2. Harus membuat efek jera;
3. Tidak boleh merugikan pihak lain;
4. Hukuman harus bersifat mutlak,dan permanen;
5. Harus diketahui semua orang.
Dari kriteria tersebut, saya pribadi mengusulkan hukuman yang sepantasnya diterima para
koruptor adalah hukuman social. Para koruptor itu harus di jauhi oleh kita semua, putuskan
semua komunikasi darinya, dan jika bisa, dia harus diasingkan ke pulau-pulau kecil tidak
berpenghuni, ataupun hukuman kurungan bagi koruptor. Namun kurungan ini harus yang
benar-benar terisolasi dan bahkan keluarga mereka hanya bisa melihat dari luar saja. Tentu ini
akan membuat koruptor yang lain lebih takut.

KORUPTO
R

HUKUMAN BERAT HUKUMAN


RINGAN

JERA

Anda mungkin juga menyukai