Anda di halaman 1dari 7

Lampiran 2 Surat No. 0366/DPP.PPNI/S.1/K.

S/II/2017

PANDUAN
CUCI TANGAN KERING (HAND RUB)
Batasan
Cuci tangan dapat dilakukan dengan cara kering (hand rub), yang diawali dengan penyuluhan 15-
20 menit dan diakhiri dengan cuci tangan.
Waktu
Cuci tangan akan dilaksanakan serentak diseluruh Indonesia pada:
Hari/Tanggal : Jumat, 17 Maret 2017
Waktu memulai : 08:00 WIB
: 09:00 WITA
: 10:00 WIT
Tempat
Dapat dilaksanakan di dalam gedung atau di luar gedung. Disesuaikan dengan kondisi masing-
masing wilayah/daerah
Peserta/sararan:
a. Masyarakat RS (pasien dan keluarga)
b. Sekolah
c. Masyarakat umum
d. Kelompok khusus (panti wredha)
Tim Pelaksana
a. Perawat
b. Mahasiswa keperawatan
Persiapan
1. Alat/bahan sebagai berikut: hand rub sanitizer yang mengandung chlorhexidine 2% atau
antiseptic lainnya.
2. Peserta berkumpul ditempat yang telah ditentukan 30 menit sebelum waktu pelaksanaan
dimulai
3. Awali dengan kegiatan penyuluhan kesehatan
4. Peserta berdiri dan berbaris rapih sesuai bentuk dan ukuran ruangan yang dipakai
5. Peran tim pelaksana:
a. Satu orang : sebagai penyuluh dan sekaligus komandan
b. Beberapa orang : sebagai fasilitator, melakukan pengaturan peserta
c. Beberapa orang : sebagai kameramen (meliput/merekam kegiatan
dalam bentuk video)
: mengirimkan video liputan ke panitia pusat melalui
whatsapp di nomor 0813 186 186 04 pada saat
segera setelah selesai peliputan.
d. Beberapa orang : sebagai fotographer (mengambil gambar semua
momen penting)
: mengirimkan gambar/foto kegiatan ke email
ulangtahunppni43@gmail.com
: subyek email: nama dpk_kab/kota_wilayah
Contoh: DPK RSCM_Jakarta Pusat_DKI Jakarta.
e. Beberapa orang : memantau dan memastikan daftar hadir terisi
: melakukan scaning dan mengirimkan daftar hadir
yang telah dirisi ke: ulangtahunppni43@gmail.com.
Jika tidak berhasil melalui eamail dapat dikirim
melalui jasa pengiriman di tujukan ke Wisma PPNI
Jalan Lenteng Agung Raya No 64 RT 006 RW 008
Kecamatan Jagakarsa Jakarta Selatan, Kode Pos 12610
Pelaksanaan
1. Komandan menghitung mundur 5 detik sebelum waktu pelaksanaan
2. Komandan memberikan tanda dimulainya hand washing
3. Komandan dan peserta melakukan cuci tangan kering dengan langkah-langkah sebagai
berikut: (6 atau 7 langkah). Catatan: dapat juga melakukan inovasi/kreasi/gaya dalam
demonstrasi cuci tangan seunik mungkin dengan tetap mempertahankan substansi/prinsip
cuci tangan yang baik dan benar.

4. Kegiatan diakhiri
Lampiran 3 Surat No. 0366/DPP.PPNI/S.1/K.S/II/2017

Ketentuan Umum Lomba Paduan Suara Mars PPNI

1. Peserta paduan suara merupakan anggota PPNI yang terdaftar pada DPW maupun DPK
PPNI.
2. DPW PPNI dapat mengirimkan satu tim paduan suara untuk mengikuti lomba dengan
jumlah peserta paduan suara adalah 15-20 orang ditambah dengan 1 orang dirigen.
3. Sistem regulasi yang digunakan dalam Lomba Paduan Suara Mars PPNI adalah sistem
kompetisi yang diawali babak penyisihan, pada akhirnya akan memilih Juara I, Juara II, dan
Juara III yang nanti akan diputuskan dalam babak grand final.
4. Setiap peserta membawakan lagu Mars PPNI yang dibawakan dalam komposisi 4 suara
(Sopran, Alto, Tenor, Bass).
5. Peserta wajib menyanyikan lagu Mars PPNI yang direkam melalui audio video format
MP4/MPEg/MOV kapasitas maksimal 100 MB dalam bentuk CD.
6. Perekaman paduan suara hanya diperboleh menggunakan handycam/camcorder dan tidak
diperbolehkan menggunakan tambahan efek audio dalam bentuk apapun/studio profesional.
Lokasi rekaman diwajibkan di lingkungan institusi masing-masing.
7. Seluruh biaya selama tahapan lomba ditanggung oleh peserta lomba.
8. Panitia tidak diperkenankan sebagai anggota/peserta tim paduan suara.
9. Segala hal yang berkaitan dengan peraturan lomba dapat ditanyakan kepada Panitia melalui
email: dppppni@gmail.com

Ketentuan Penampilan

1. Semua nada dasar lagu yang dinyanyikan oleh tiap paduan suara sesuai dengan partitur
yang disediakan oleh panitia.
2. Peserta diperbolehkan untuk membawakan keseluruhan lagu dengan atau tanpa partitur
atau teks lagu.
3. Peserta pada saat babak penyisihan wajib menggunakan seragam institusi masing-masing.
4. Lagu dapat dinyanyikan dengan koreografi yang dapat menambah bobot penampilan dan
mendukung karakter lagu yang ditampilkan tanpa meninggalkan kaidah dan teknik
paduan suara.
Ketentuan Penilaian dan Penghargaan

1. Penilaian akan diberikan dalam bentuk angka. Penilaian mencakup aspek:

Materi Suara, Tehnik Vocal dan Intonasi


Artikulasi Ekspresi
Interpretasi
Impresi Artistik secara keseluruhan & Kesesuaian dengan partitur.

2. Apabila peserta dalam penampilan tidak memenuhi ketentuan umum dan penampilan yang
telah ditentukan dapat mengurangi penilaian penjurian selain kriteria-kriteria pada aspek di
atas.
3. Keputusan dewan juri tidak dapat di ganggu gugat.
4. Tahap seleksi babak penyisihan, penerimaan format rekaman paling lambat diterima oleh
panitia melalui form registrasi pada website ini tanggal: 7 Maret 2017
5. Penilaian didasarkan pada sistem numerik dengan nilai rata-rata maksimal 100, peserta yang
lolos babak grand final akan dipublikasikan oleh panitia.
6. Peserta yang telah ditunjuk mengikuti babak selanjutnya
7. Juara kompetisi dianugerahkan kepada paduan suara dengan nilai tertinggi yang
memperoleh Juara I. Juara Kompetisi (I, II, III) akan memperoleh Piala dan Piagam
Penghargaan PPNI grand final rencananya akan tampil melalui live streaming pada saat
acara puncak hari ulang tahun PPNI ke dan akan disampaikan ketentuan lebih lanjut oleh
panitia.
8. Panitia membuka kesempatan untuk partisipasi seluruh anggota PPNI untuk memilih tim
paduan suara terfavorit dengan cara pemilihan tanda suka (like) pada unggahan You Tube.
Lampiran 4 Surat No. 0366/DPP.PPNI/S.1/K.S/II/2017

Syarat Pengiriman Video/ Foto Dokumentasi


43 Tahun Bhakti Perawat untuk NKRI

1. Video dalam format apapun sebatas format video besar (MP4, MPEG, MOV, AVI, dsb)
tidak menggunakan format video kecil seperti 3gp dsb
Apabila mengirim lebih dari 1 (satu) video, mohon memberikan nomor urut video sesuai
dengan urutan kronologis narasi yang disertakan.
2. Foto dalam format asli dari kamera ber- resolusi besar, disusun berurutan sesuai dengan
kronologis cerita (narasi yang akan di ceritakan kembali (Voice Over)).
Contoh : 1. DPW Banten 1.JPG 2. DPW Banten2.JPG dst
3. Melampirkan narasi dari kegiatan dari susunan foto atau video yang dikirimkan.
4. Narasi disusun berdasarkan kronologi waktu dari foto dan atau video yang dikirimkan
5. Seluruh file video/ foto disimpan dalam nama folder sesuai nama DPW.
6. Pengiriman HANYA melalui media Flash Disk (FD) disertai narasi kronologis
video/foto dan Surat Keterangan Video/foto.
7. Video/ foto dikirim ke Tim Kreatif Pandawa Kreatif menggunakan Surat Tercatat untuk
menjamin ketepatan batas waktu pengiriman :
8. Batas Pengiriman Video / Foto : 4 Maret 2017

Pandawa Kreatif
Jl. Kelapa Peon No. 19-A RT 02 RW 04
Kelurahan Kebagusan, Kecamatan Pasar Minggu
Jakarta Selatan, DKI Jakarta. 12520.

Contact Person:
Deny Setyawan (Creative Manager) : 0811-818-611
Ari P (Virtual Design & Animasi) : 0851-0067-4758

9. Apabila ada pertanyaan dan kendala silahkan menghubungi penanggung jawab Program
Surat Keterangan Video/ Foto
43 Tahun Bhakti Perawat untuk NKRI

Saya yang bertanda tangan dibawah ini,

Nama :

Alamat :

Asal DPW :

Jabatan :

Menerangkan bahwa video / foto yang kami kirimkan adalah benar video / foto kegiatan DPW
PPNI kami.

Video / foto yang kami kirimkan adalah hasil karya sendiri dan atau suntingan hasil karya
sendiri, yang secara hukum Nasional Indonesia tidak melanggar ketentuan Hak Cipta, dan secara
internasional tidak melanggar ketentuan penggunaan video secara umum.

Bahwa video/ foto kegiatan DPW kami, tidak melanggar UU Pornografi, dan tidak mengandung
unsur SARA, Pornografi/ Pornoaksi, dan bukan merupakan hasil cloning, editing dari pihak
manapun kecuali telah kami konfirmasikan ijin yang berhubungan dengan penggunaan video/
foto ini.

Bahwa kami bertanggung jawab secara penuh penggunaan video/foto kegiatan DPW kami oleh
DPP PPNI untuk membuat Video Profil 43 tahun Bhakti PPNI tanpa adanya timbal balik
secara materi, dan mengijinkan DPP PPNI menggunakan video/foto DPW kami untuk
dipublikasikan sesuai dengan kepentingan DPP PPNI dalam kegiatan keorganisasian PPNI.

Demikianlah surat keterangan ini dibuat dengan sebenarnya, dan dapat dipergunakan
sebagaimana mestinya.

.. , 2017

Yang membuat keterangan

(tanda tangan dan cap DPW)

()

Anda mungkin juga menyukai