Anda di halaman 1dari 4

PEMERINTAH KOTA KENDARI

KECAMATAN ABELI
KELURAHAN ABELI

KEPUTUSAN LURAH ABELI


NOMOR:

TENTANG
PENGANGKATAN PENGURUS POS PEMBINAAN TERPADU PENYAKIT
TIDAK MENULAR (P0SBINDU-PTM)
KELURAHAN ABELI TAHUN 2016

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

LURAH ABELI
Menimbang :
a. Bahwa untuk meningkatkan kualitas kehidupan masyarakat kelurahan
diberbagai bidang, terutama bidang kesehatan yang merupakantolak ukur
indeks pembangunan manusia (IPM).
b. Bahwa penyakit tidak menular (PTM) menjadi masalah kesehatan yang
cukup memprihatinkan dengan angka kesakitan dan kematian yang
semakin meningkat.
c. Bahwa peningkatan prevalensi penyakit tidak menular (PTM) menjadi
ancaman yang serius dalam pembangunan nasional.
d. Bahwa posbindu PTM merupakan bentuk peran serta masyarakat dalam
upaya melakukan deteksi dini dan pemantauan sertapengendalian faktor
resiko secara mandiri dan berkesinambungan dalam pencegahanfaktor
resiko PTM utama secara terpadu,rutin dan periodik.
e. Bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud pada huruf
a,b,c dan d tersebut diatas,perlu di bentuk pengurus posbindu PTM
kelurahan dengan keputusan lurah abeli kota kendari.

Mengingat :
a. Undang- undang Republik Indonesia Nomor 25 Tahun 2004 Tentang
Sistem Pembangunan Nasional dan Pengelolaan Keungan Negara
b. Undang Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintah Daerah
c. Undang Undang Republik Indonesia Nomor 33 Tahun 2004 Tentang
Perimbangan Keuangan antara Pemerintah Pusat dan Daerah
d. Undang undang Republik Indonesia Nomor 36 Tahun 2009 tentang
Kesehatan
e. Peraturan Pemerintah Nomor 32 Tahun 1996 tentang Tenaga Kesehatan
f. Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 5 tahun 2010 Tentang
Rencana Pembangunan jangka Menengah Nasional 2010-2014
g. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 5 tahun 2007 Tentang Pedoman
Penataan Lembaga Kemasyarakatan.
h. Keputusan Menteri Kesehatan RI. Nomor:1116/Menkes/SK/VIII/2003,
tentang pedoman penyelenggaraan system Surveilans Epidemologi.
i. Keputusan Menteri Kesehatan RI. Nomor:1479?Menkes/SK/X/2003,
tentang penyelenggaraan Surveilens Epidemologi Penyakit menular dan
tidak menular terpadu.
j. Keputusan Menteri Kesehatan RI. Nomor: 1457/Menkes/SK/X/2003,
tentang pelayanan standar pelayanan minimal bidang kesehatan di
Kabupaten/Kota.
k. Keputusan Menteri Kesehatan RI. Nomor: 375/Menkes/SK/V/2009,
tentang rencana pembangunan jangka panjangbidang kesehatan 2005-
2025.
l. Keputusan Menteri Kesehatan RI. Nomor: 1144 tahun 2010, tentang
struktur organisasi dan tata kerja Departemen Kesehatan sebagai mana
diubah dengan Peraturan Menteri Kesehatan RI. Nomor: 493 tahun 2009.
m. Keputusan Menteri Kesehatan RI. Nomor: HK.03.01/160/2010, tentang
RENSTRA Menteri Kesehatan 2010-2014.

MEMUTUSKAN
Menetapkan:
PERTAMA : KEPUTUSAN LURAH ABELI KECAMATAN ABELI KOTA KENDARI,
TENTANG PENGANGKATAN PENGURUS POSBINDU PTM
KELURAHAN TAHUN 2016
KEDUA : Pengurus Posbindu PTM sebagai mana dimaksud pada dictum pertama
tercantum dalam lampiran keutusan ini
KETIGA : A. Tim Posbindu PTM Puskesmas mempunyai tugas:
1. Memberikan bimbingan teknis kepada kader Posbindu PTM dalam
penyelenggaraannya.
2. Memberikan materi kesehatan terkait dengan permasalahan factor resiko
PTM dalam penyuluhan maupun kegiatan lainnya.
3. Mengambil dan menganalisa hasil kegiatan Posbindu PTM.
4. Menerima, menangani dan memberi umpan balik kasus rujukan dari
Posbindu PTM.
5. Melakukan koordinasi dengan pemangku kepentingan lain yang terkait.
B. Para pemangku kepentingan (Para Pembina terkait):
1. Camat.
Mengkoordinasi Hasil kegiatan dan tindaklanjut Posbindu PTM, diwilayah
kerjanya selaku penanggungjawab wilayah kecamatan, serta melakukan
pembinaan dalam mendukung kelestarian kegiatan Posbindu PTM.
2. Lurah.
Mengkoordinasi Hasil kegiatan dan tindaklanjut Posbindu PTM, diwilayah
kerjanya selaku penanggungjawab wilayah kelurahan, serta melakukan
pembinaan dalam mendukung kelestarian kegiatan Posbindu PTM.
3. Tokoh/Penggerak Masyarakat.
Menggerakkan masyarakat untuk berpartisipasi secara aktif dan mendukung
dengan sumber daya yg di miliki terhadap penyelenggaraan posbindu PTM
C. Kader Pelaksana Posbindu PTM mempunyai tugas:
1. Melaporkan kepada pimpinan organisasi/lembaga atau pimpinan wilayah
2. Menyiapkan dan melengkapi sarana yang dibutuhkan
3. Menyusun rencana kerja
4. Memberikan informasi kepada sasaran
5. Melaksanakan wawancara, pemeriksaan, pencatatan dan rujukan bila
diperlukan setiap bulan.
6. Melaksanakan konseling
7. Melaksanakan penyuluhan berkala
8. Melaksanakan kegiatan aktifitas fisik bersama
9. Membangun jejaring kerja
10. Melakukan konsultasi dengan petugas bila diperlukan
D. Peran Kader Posbindu PTM:
1. Peran Koordinator.
Kriteria: Ketua dari perkumlpulan/penanggungjawab kegiatan.
Tugas: Berkoordinasi pada puskesmas dan para pembina terkait di
wilayahnya.
2. Peran Kader Penggerak
Kriteria: Anggota perkumpulan yang aktif, berpengaruh dan komunikatif.
Tugas: Menggerakkan masyarakat seklaigus mengadakan wawancara dalam
menggali informasi.
3. Peran Kader Pemantau
Kriteria: Anggota perkumpulan yang aktif, dan komunikatif.
Tugas: Melakukan pengukuran faktor resiko PTM.
4. Peran Kader Konselor/Edukator
Kriteria: Anggota perkumpulan yang aktif, komunikatif dan telah menjadi
panutan dalam penerapan gaya hidup sehat.
Tugas: Melakukan konseling, edukasi, motivasi serta menindaklanjuti
rujukan dari puskesmas
5. Peran Kader Pencatat
Kriteria: Anggota perkumpulan yang aktif, dan komunikatif.
Tugas: Melakukan kegiatan pencatatan Posbindu PTM dan melaporkan
kepada koordinator Posbindu PTM.
KEEMPAT : Surat keputusan ini mulai berlaku sejak tanggal ditetapkan dengan ketentuan
apabila dikemudian hari ternyata terdapat kekeliruan dalam keputusan ini akan
di adakan perbaikan sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di : Abeli
Pada tanggal : 16 Jun 2016
Lurah Abeli,

La Ode Alimuddin, SE, MM


NIP:19731231 200212 1 024
LAMPIRAN : Keputusan Lurah Abeli Kecamatan Abeli, Kota Kendari.

Nomor :
Tanggal :
Tentang : Pengangkatan Pengurus Posbindu PTM Kelurahan Abeli,
Kecamatan Abeli Kota Kendari Tahun 2016.

SUSUNAN PENGURUS POS PEBINAAN TERPADU


PENYAKIT TIDAK MENULAR (POSBINDU PTM) KELURAHAN ABELI

1. Ketua : Hj. Mey Bulan Boy Asis


2. Wakil Ketua : Sarkiyah, S. Pd.
3. Sekretaris : Minarni
4. Bendahara : Nina Anggraini
5. Seksi Pendaftaran : Sitti Arfah
6. Seksi Wawancara : Jamiah
7. Seksi Penimbangan : Sitti Hadnan
8. Seksi Pemeriksaan : Mulyana
9. Seksi Edukasi/Konselor : Indrawati

Pembina Terkait:
1. Camat Abeli
2. Lurah Abeli
3. Kepala Puskesmas Abeli
4. Tokoh Masyarakat dan Agama

Tenaga Pembina Kesehatan:


1. dr. Rahmiyanti
2. Mey, SKM

Ditetapkan di : Abeli
Pada tanggal : 16 Jun 2016
Lurah Abeli,

La Ode Alimuddin, SE, MM


NIP:19731231 200212 1 024

Anda mungkin juga menyukai