Anda di halaman 1dari 4

MEMBANGUN LABORATORIUM STT-PLN

YANG IDEAL

Seiring berkembangnya jaman,peranan komputer menjadi sangat penting bagi


kehidupan manusia. Bagamanapun hubungan antara manusia dan komputer tidak dapat
dipisahkan,karena sejak dahulu pula komputer selalu membantu dalam segala macam
kegiatan manusia dan juga mengefisienkan kinerja manusia.adapun yang sangat berpean
penting dalam hal ini adalah dengan adanya Laboratorium komputer.Laboratorium Komputer
merupakan tempat riset ilmiah, eksperimen, pengukuran ataupun pelatihan ilmiah yang
berhubungan dengan ilmu komputer dan memiliki beberapa komputer dalam satu jaringan
untuk penggunaan oleh kalangan tertentu juga berperan sebagai sebagaimana yang diatur
dalam Permendiknas No 24 Tahun 2007 tentang standar sarana dan prasarana sekolah,
berfungsi sebagai tempat mengembangkan keterampilan dalam bidang teknologi informasi
dan komunikasi.Laboratorium komputer pada dasarnya juga memiliki perangkat tambahan
berupa pencetak,penunjang,dan pemindai. Namun pada dasarnya dalam sebuah Laboratorium
komputer harus mementingkan beberapa Aspek penting yaitu :
1. Keamanan
2. Kenyamanan
3. Kebersihan
Untuk laboratorium komptuer sendiri pada dasarnya memiliki beberapa fungsi yaitu :
Pusat,praktik,latihan,penelitian dan sumber pembelajara bagi mahasiswa di kampus.
Pusat penelitian dan pengembangan bagi guru atau dosen
Pusat kegiatan akademik/pembelajaran berbasis teknologi informasi dan komunikasi
Pusat layanan teknologi informasi dan komunikasi
Layanan pengembangan wawasan dan keterampilan bidang teknologi informasi dan
komunikasi
Penunjang pengembangan produk inovasi dan kreasi di bidang teknologi informasi
dan komunikasi
Sarana yang lengkap dan menunjang tentunya sangat menjadi keinginan semua pengajar dan
mahasiswa.berbagai upaya dilakukan untuk memenuhi kebutuhan sarana yang dapat
menunjang proses kegiatan belajar mengajar.Memang pada dasarnya jika sebuah kampus atau
lembaga pendidikan yang sudah lengkap sarananya akan menghasilkan mahasiswa yang mutu
pendidikannya meningkat.
Berikut adalah beberapa Metode atau hal yang perlu diperhatikan dalam membangun
laboratorium STT PLN yang ideal:
Dalam hal Keamanan seharusnya dalam sebuah laboratorium komputer adalah
menjadi tempat yang aman untuk belajar.sehingga diperlukan sebuah sistem
keamanan yang dapat membuat perasaan para mahasiswa selaku pemakai
laboratorium menjadi aman. Yaitu dengan menggunakan E Locker. E Locker adalah
sebuah trobosan untuk meningkatkan rasa aman & nyaman dalam Laboratorium
komputer,Sistem kerja E locker ini adalah dengan menggunakan RFID sehingga
smartcard yang biasa digunakan mahasiswa T.informatika STT PLN untuk login dan
absen ( system Absensi RFID) dapat diupgrade sebagai kunci untuk E locker.sehingga
diharapkan dengan penggunaan E locker,tingkat keamanan barang bawaan beserta
sepatu mahasiswa bisa terjamin. Dan adapun kegunaan yang lain adalah untuk
menjaga kebersihan laboratorium tersebut. Selain menggunakan E Locker,dalam
sebuah laboratorium,seharusnya memiliki sebuah alat pemadam Api Karena pada
dasarnya lebih baik mencegah sebelum terlambat,maka dalam setiap Laboratorium
seharusnya memiliki minimal 2 Alat pemadam api. Yang ketiga adalah dengan
menambahkan sebuah Isolator atau cover untuk cabel dari komputer,fungsi dari
isolator atau cover untuk cabel ini adalah sebagai pelindung agar kabel yang terpasang
di unit unit perangkat komputer tingkat kemanannya terjamin,karena apabila tidak
menggunakan isolator atau cover cabel ini,ditakutkan akan menimbulkan konsleting
atau terbakarnya kabel walaupun biasanya faktor utama dari kosnleting adalah human
error.adapun hal yang perlu ditambahkan untuk laboratorium komputer khususnya di
STT PLN adalah dengan menambahkan atau membangun sebuah Pembangkit listrik
Tenaga Hybird. Hybird disini adalah dengan memanfaatkan renewable energy yaitu
Angin dan Panas matahari, sehingga apabila terjadi pemadaman listrik,saat
praktikum,komputer tidak otomatis mati dan selain itu trobosan ini sangat berguna
untuk keberlangsungan laboratorium komputer STT PLN,karena dengan
menggunakan solar panel dan kincir serta dibuatkan powerhouse untuk menyimpan
listrik yang dihasilkan dari pembangkit tenaga hybird maka pihak kampus tidak perlu
menyediakan genset untuk alternatif apabila terjadi pemadaman listrik dan
laboratorium komputer sedang digunakan,karena selain boros dan juga mengahilkan
polusi,penggunaan genset sangat tidak diperlukan karena kampus stt pln sendiri
terkenal dengan inovasi inovasi cerdas dari mahasiswanya,lalu mengapa tidak
mengimplementasikan inovasi inovasi buatan mahasiswa kampus ini sendiri?
Sehingga diharapkan Laboratorium komputer dapat digunakan selain untuk proses
pembelajaran,juga untuk mendukung dan menjadi contoh atau support dalam hal
memberdayakan inovasi buatan mahasiswa STT PLN Jakarta.

Dalam hal kenyamanan seharusnya dalam sebuah Laboratorium komputer memiliki


mading atau bacaan yang ditempel pada dinding. Hal ini diperlukan karena untuk
dapat menerima setiap pelajaran yang diberikan,maka diperlukan aspek kenyamanan
oleh mahasiswa.selain dengan menambahkan mading atau bacaan, adapun dapat
menambahkan kapet dalam sebuah Laboratorium komputer,hal ini digunakan untuk
menambah kesan ekstetika serta membuat suasana Laboratorium tidak mudah
kotor.selain menambahkan Karpet,adapun beberapa cara yang dapat diterapkan adalah
dengan memasang AC (Air Conditioner) Hal ini sangat diperlukan karena dalam
proses pembelajaran susana laboratorium sangat berpengaruh dengan tingkat
keberhasilan mahasiswa dalam memahami pelajaran atau materi tersebut.selanjutnya
adalah dengan melakukan maintance atau perawatan rutin terhadap unit komputer
kurang lebih selama 2 bulan sekali,hal ini diperlukan karena unit komputer dalam
sebuah laboratorium sangat memungkinkan untuk menjadi sarang virus malware
maupun trojan,sehingga pencegahan seperti ini dapat dilakukan untuk meminimalisir
kerusakan unit komputer,adapun hal yang perlu ditambahkan dalam laboratorium
komputer adalah dengan membuat nyaman mahasiswa selaku pengguna laboratorium
dengan menmabah ruang atau space untuk tempat duduk,karena apabila terlihat
sangat sempit maka akan banyak mahasiswa yang kurang konsentrasi sehingga tidak
dapat mengikuti pelajaran atau perkuliahan dengan nyaman.adapun beberapa cara
yang dapat ditambahkan untuk menunjang aspek kenyamanan mahasiswa dalam
perkuliahan di laboratorium komputer adalah dengan menambahkan LCD Proyektor
lagi di sisi satunya sehingga dalam sebuah laboratorium terdapat minimal 2 LCD
Proyektor,hal ini digunakan untuk memudahkan mahasiswa khusunya yang berada di
bagian belakang untuk dapat mengikuti perkuliahan dengan nyaman dan tidak
terganggu karena hanya memiliki sebuah LCD Proyektor.selain dengan menambah
LCD proyektor,adapun yang harus ditambahkan adalah akses internet yang lancar,hal
ini dapat membantu mahasiswa untuk mencari refrensi tugas dari dosen atau Asisten
laboratorium,dengan catatan setiap unit komputer yang ada harus selalu connect
dengan server sehingga akan mudah memantau apa yang dikerjakan mahasiswa saat
dosen mengajar,selain itu juga dapat mengunci beberapa aplikasi untuk Berselancar di
internet,hal ini adalah supaya mahasiswa tetap menggunakan akses internet di waktu
yang tepat.selain itu adapun yg harus ditambahkan dalam laboratorium komputer
adalah menambah beberapa software atau aplikasi yang berbasis editting atau graphic
design,hal ini sangat penting untuk menunjang mahasiswa selaku pengguna
laboratorium komputer menjadi terfasilitasi.

Dalam hal kebersihan dalam sebuah laboratorium komputer seharusnya memiliki


tempat sampah,dikarenakan apabila mahasiswa ingin membuang sampah tidak perlu
keluar dari laboratorium terlebih dahulu, namun tetap tempat sampah tersebut
digunakan hanya untuk sampah sampah berupa kertas atau bolpen bekas,dikarenakan
salah satu peraturan dari laboratorium komputer adalah dilarang makan dan minum di
dalam laboratorium,hal ini sangat penting karena ditakutkan nanti dapat terjadi
konsleting arus listrik yang disebabkan human error.

Dalam hal pengajaran adapun saran berupa penambahan metode dari To teach
menjadi To learn. Maksudnya adalah mahasiswa dapat menemukan serta memahami
materi tanpa harus dibimbing atau di arahkan oleh dosen,sehingga disini mahasiswa
dituntut aktif dan serius dalam pembelajaran,yang kedua adalah dengan mengadakan
pre test,namun pre test disini dilakukan pada saat menjelang akhir pelajaran,hal ini
diperlukan untuk mengetahui seberapa sukseskah mahasiswa menyerap atau
memahami ilmu yang baru saja diberikan oleh dosen maupun asistan
laboratorium.dan jangan lupa memberikan sebuah reward atau poin apabila
mahasiswa dapat menjawab pertanyaan dengan benar,hal ini diperlukan untuk
memacu mahasiswa lain supaya lebih serius lebih konsentrasi dalam proses belajar
mengajar.

Sehingga mahasiswa selaku pengguna laboratorium komputer diharuskan bisa menjaga


degan baik segala macam sarana yang ada di laboratorium tersebut serta yang terpenting
adalah dengan menjaga sikap saat sedang praktikum berlangsung., juga dengan adanya
struktur organisasi laboratorium mengharuskan kita menghormatinya dan mentaati peraturan
yang telah ditetapkan dalam laboratorium komputer.Hal lain yang dapat kita ketahui adalah
bagaimana cara kita merencanakan dan mengelola laboratorium komputer agar menjadi
laboratorium yang ideal, nyaman dan standar untuk proses belajar mengajar pada lembaga
pendidikan

NAMA : Angga Rizki Kurniawan


NIM : 2016-31-052
S1 Teknik Informatika STT PLN
JAKARTA

Anda mungkin juga menyukai