Anda di halaman 1dari 4

LAPORAN DIKLAT PENYELIDIK BUMI PERTAMA ANGKATAN IV

BANDUNG, 3-12 AGUSTUS 2015

1. Latar Belakang
Penyelidik Bumi adalah Pegawai Negeri Sipil yang diberi tugas, tanggung
jawab, wewenang dan hak secara penuh oleh pejabat yang berwenang untuk
melaksanakan kegiatan penyelidikan kebumian sesuai peraturan perundang-
undangan (PermenPAN dan RB Nomor 1 Tahun 2013 Pasal 1). Maka Kementerian
Energi dan Sumberdaya Mineral yang merupakan Instansi Pembina dari Jabatan
Fungsional Penyelidik Bumi melalui Pusat Pendidikan dan Pelatihan Geologi perlu
memprioritaskan penyelenggaraan kegiatan Diklat PB Pertama agar para CPNS dan
PNS dari jabatan lain yang hendak diangkat untuk pertama kali kedalam jabatan
Penyelidik Bumi dapat terfasilitasi dan terpenuhi persyaratan pengangkatannya
berdasarkan PermenPAN dan RB Nomor 1 Tahun 2013 dan Peraturan Bersama
Menteri ESDM Kepala BKN Nomor 34 Tahun 2013 dan Nomor 32 Tahun 2013.
Sehubungan dengan Surat dari Badan Pendidikan dan Pelatihan Energi dan
Sumberdaya Mineral, Pusat Pendidikan dan Pelatihan Geologi Nomor :
668/68.10/BDG/2015 tanggal 21 Mei 2015 Perihal Pemanggilan Peserta Diklat, maka
dibuat Surat Perintah Tugas Nomor : 090/214 SPT/ESDM/21.540.1 tanggal 29 Juli
2015, agar mengikuti Diklat Penyelidik Bumi Pertama Angkatan IV di Wisma
Pusdiklat Geologi dari tanggal 03 sampai 13 Agustus 2015 kepada :
a. Rudianto Girsang,ST/NIP. 19800305 200804 1 001
b. Fadilah,S.Si, M.Si/ NIP. 19840717 200804 2 002
c. Junaidi,ST, M.Eng/ NIP. 19810626 200804 1 001
d. Petrus Roy Tandani Sagala, ST/ NIP. 19851007 201402 1 001
e. Leo Agustian, ST/ NIP. 19860801 201402 1 001
Menindaklanjuti surat tersebut di atas, perlu disusun laporan hasil Diklat
Penyelidik Bumi Pertama Angkatan IV yang telah dilaksanakan agar dapat digunakan
sebagaimana mestinya.
2. Tujuan dan Sasaran
Diklat dilaksanakan dengan tujuan agar peserta diklat mampu
mendokumentasikan hasil penyelidikan kebumian pada jenjang penyelidik bumi
pertama sesuai dengan Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan
Reformasi Birokrasi Nomor 1 Tahun 2013 dan Peraturan Bersama Menteri Energi dan
Sumberdaya Mineral dan Kepala Badan Kepegawaian Negara Nomor 34 tahun 2013
dan Nomor 32 tahun 2013.
Sasaran pelaksanaan diklat adalah PNS baik pusat maupun daerah agar dapat
tersedia Pejabat Fungsional Penyelidik Bumi Pertama di unit organisasi masing-
masing, yang mampu mendokumentasikan hasil penyelidikan kebumian pada
jenjang penyelidik bumi pertama sesuai dengan peraturan perundang-undangan.

3. Pelaksanaan
a. Jadwal
Diklat dilaksanakan selama 10 (sepuluh) hari pada tanggal 03-12 Agustus
2015, terbagi dengan sesi kelas selama 8 (delapan) hari dan praktek kerja
lapangan selama 2 (dua) hari. Pelaksanaan diklat terdiri dari pre-test, post-
test, seminar dan wawancara.
b. Lokasi
Sesi kelas dilaksanakan di Pusat Pendidikan dan Pelatihan Geologi, Jl. Cisitu
Lama No.37, Bandung. Sedangkan Praktek Kerja Lapangan dilaksanakan di
Kabupaten Garut, Jawa Barat.
c. Mata Diklat
Mata diklat yang diajarkan adalah :
- Dinamika Kelompok
- Jabatan Fungsional Penyelidik Bumi Pertama
- Dokumentasi Penyelidikan Kebumian Penyelidik Bumi Pertama
(Perencanaan-Persiapan)
- Dokumentasi Penyelidik Bumi Pertama dalam Penyelidikan Kebumian
- Dokumentasi Pengembangan Profesi Penyelidik Bumi Pertama
- Dokumentasi PB Pertama dalam Penyelidikan Kebumian Bidang Panas
Bumi/ Eksplorasi Mineral
- Dokumentasi PB Pertama dalam Penyelidikan Kebumian Bidang Kelautan
- Dokumentasi PB Pertama dalam Penyelidikan Kebumian Bidang Survey
Geologi/ Fisika Bumi
- Dokumentasi Penunjang Penyelidik Bumi
- Penyusunan DUPAK
d. Pengajar dan Pembimbing PKL
Pengajar dan pembimbing PKL adalah para Pejabat Fungsional Penyelidik
Bumi yang berasal dari Badan Geologi dan Badan Litbang ESDM serta
Widyaiswara Pusat Pendidikan dan Pelatihan Geologi, berjumlah 14 (empat
belas) orang.
e. Fasilitas
Sarana dan prasarana selama pembelajaran antara lain :
- Ruang kelas beserta perlengkapannya
- Peralatan praktek diklat (sesuai kurikulum)
- Perlengkapan standar lapangan untuk PKL
- Laboratorium komputer
- Perpustakaan
- Tas dan alat tulis standar, serta kaos dan topi untuk keperluan PKL
- Penginapan dan konsumsi di Wisma Pusdiklat

4. Hasil dan Evaluasi


Dalam PermenPAN dan RB Nomor 1 Tahun 2013 dan Peraturan Bersama
Menteri ESDM Kepala BKN Nomor 34 Tahun 2013 dan Nomor 32 Tahun 2013 diatur
persyaratan untuk pengangkatan Pegawai Negeri Sipil untuk pertama kali ke jabatan
Penyelidik Bumi baik yang berasal dari CPNS maupun perpindahan dari jabatan lain,
yaitu salah satunya hatus mengikuti dan lulus pendidikan dan pelatihan fungsional
penyelidik bumi. Capaian kompetensi peserta terhadap standar kompetensi jabatan
fungsional penyelidik bumi pertama dinilai dalam aspek pengetahuan, keterampilan
dan sikap. Adapun bila peserta sakit, disediakan pengobatan dan obat-obatan di
Poliklinik Pusdiklat Geologi.
Evaluasi peserta diklat dilakukan dengan menilai ketiga aspek tersebut pada
saat proses pembelajaran di kelas, praktek kerja lapangan, seminar/ wawancara, dan
post-test serta minimal kehadiran selama diklat adalah 95 %. Peserta yang telah
memenuhi kriteria kelulusan akan diberikan sertifikat (hasil evaluasi dan sertifikat
sedang dalam proses pengiriman).
Selain itu, dilakukan juga evaluasi terhadap para pengajar/ widyaiswara dan
evaluasi aspek pelayanan penyelenggaraan diklat sebagai bahan untuk evaluasi
internal dan peningkatan kualitas penyelenggaraan diklat ke depan.
Demikian laporan diklat PB Pertama Angkatan IV ini dibuat untuk dapat
digunakan sebagaimana mestinya.

Bengkulu, 20 Agustus 2015

1. Rudianto Girsang, ST ..................

2. Fadilah, S.Si, M.Si ..................

3. Junaidi, ST, M.Eng ..................

4. Petrus Roy T.S., ST ..................

5. Leo Agustian, ST ..................

Anda mungkin juga menyukai