Anda di halaman 1dari 1

NEGERIKU

Bukan begini negeriku dulu


Semua Penuh asap dan debu
Senapan mengeluarkan peluru
Dengan suara yang bergemuruh

Jeritan terdengar tanpa henti


Suara tangisan di seluruh penjuru bumi
Sungguh tak kuasa membayangkan hati ini
Jika ketika itu ku hadir bersaksi

Para pahlawan berjuang tanpa lelah


Berkorban tanpa keluh kesah
Iri hati ini terhadap mereka
Melihat semangat dalam dada

Kini
Negeriku damai dan indah
Tangis berubah tawa
Jeritan berubah canda
Damai Indonesiaku
Pejuang pahlawanku

Bergolak Darah Semangat Para Pejuang


Tanah Airku Indonesia
Tempat Kaki ku Berpijak
Tempat Jasad ku Tertanam
Tempat Hidupnya Jasa Para Pahlawan
Tanah Air ku Indonesia
Negeri ku Bukan Hadiah Para Penjajah
Negeriku Hasil Jerih Payah
Pengorbanan dan Perjuangan Para Pahlawan
Dengan Ombak darah di Lautan
Ku Runcingkan Bambu Tuk Hapuskan Penjajahan
Berpeluru Tekad dan Harapan Para Pahlawan
Wahai Anak Cucu di Masa Depan
Hargailah Arti Dari Kemerdekaan
Karena Perjuangan Melawan Penjajahan
Tidaklah Semudah Balikan Telapak Tangan.

Anda mungkin juga menyukai