Anda di halaman 1dari 4

KEPUTUSAN BUPATI SAMBAS

NOMOR /SETDA-EKONSDA/2017

TENTANG

TIM PENGENDALIAN INFLASI DAERAH KABUPATEN SAMBAS

BUPATI SAMBAS

Menimbang : a. bahwa dalam rangka menciptakan pertumbuhan


ekonomi di Kabupaten Sambas yang berkelanjutan
dengan tingkat inflasi yang rendah dan stabil, maka
diperlukan koordinasi dalam hal pengendalian inflasi;
b. bahwa untuk stabilisasi dan mendorong pertumbuhan
ekonomi daerah, maka langkah pengendalian laju inflasi
perlu dilakukan secara terpadu oleh unit kerja terkait di
Kabupaten Sambas;
c. bahwa berdasarkan Keputusan Presiden Nomor 23
Tahun 2017 tentang Tim Pengendalian Inflasi Nasional
Pasal 5 ayat (3), maka dipandang perlu untuk
menyempurnakan Keputusan Bupati Sambas
Nomor 133/SETDA-EKONSDA/2017 tentang
Pembentukan Tim Pengendalian Inflasi Daerah
Kabupaten Sambas;
d. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana
dimaksud dalam huruf a, huruf b, dan huruf c, perlu
menetapkan Keputusan Bupati tentang Tim
Pengendalian Inflasi Daerah Kabupaten Sambas;
Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 27 Tahun 1959 tentang
Penetapan Undang-Undang Darurat Nomor 3 Tahun
1953 tentang Pembentukan Daerah Tingkat II di
Kalimantan (Lembaran Negara Republik Indonesia
Tahun 1953 Nomor 9, Tambahan Lembaran Negara
Republik Indonesia Nomor 352) sebagai Undang-Undang
(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 1959
Nomor 72, Tambahan Lembaran Negara Republik
Indonesia Nomor 3839);
2. Undang-Undang Nomor 23 Tahun 1999 tentang Bank
Indonesia (Lembaran Negara Tahun 1999 Nomor 66,
Tambahan Lembaran Negara Nomor 3843) sebagaimana
yang telah diubah dengan Undang-Undang Nomor 3
Tahun 2004 tentang Bank Indonesia (Lembaran Negara
Republik Indonesia Tahun 2004 Nomor 7, Tambahan
Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4375);
3. Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang
Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara Republik
Indonesia Tahun 2014 Nomor 244, Tambahan Lembaran
Negara Republik Indonesia Nomor 5587) sebagaimana
telah dua kali diubah, terakhir dengan Undang-Undang
Nomor 9 Tahun 2015 tentang Perubahan Kedua Atas
Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang
Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara Republik
Indonesia Tahun 2015 Nomor 58, Tambahan Lembaran
Negara Republik Indonesia Nomor 5679);
4. Peraturan Pemerintah Nomor 58 Tahun 2005 tentang
Pengelolaan Keuangan Daerah (Lembaran Negara Tahun
2005 Nomor 140, Tambahan Lembaran Negara Nomor
4578);
5. Keputusan Presiden Nomor 23 Tahun 2017 tentang Tim
Pengendalian Inflasi Nasional;
6. Peraturan Pemerintah Nomor 18 Tahun 2016 tentang
Perangkat Daeraah (Lembaran Negara Republik
Indonesis Tahun 2016 Nomor 114);
7. Peraturan Daerah Kabupaten Sambas Nomor 4 Tahun
2016 tentang Pembentukan dan Susunan Perangkat
Daerah (Lembaran Daerah Kabupaten Sambas Tahun
2016 Nomor 4, Tambahan Lembaran Daerah Kabuoaten
Sambas Nomor 28);

MEMUTUSKAN :
Menetapkan :
KESATU : Tim Pengendalian Inflasi Daerah Kabupaten Sambas dengan
susunan sebagaimana tercantum pada Lampiran keputusan
ini.

KEDUA : Tim sebagimana dimaksud diktum KESATU merupakan


forum koordinasi antar organisasi perangkat daerah dalam
rangka pengendalian inflasi daerah yang mempunyai tugas:
a. melakukan pengumpulan data dan informasi
perkembangan harga barang kebutuhan pokok dan
penting serta jasa pada tingkat kabupaten;
b. menyusun kebijakan pengendalian inflasi pada tingkat
kabupaten dengan memperhatikan kebijakan
pengendalian inflasi nasional dan pengendalian inflasi
pada tingkat provinsi;
c. melakukan upaya untuk memperkuat sistem logistik
pada tingkat kabupaten;
d. melakukan koordinasi dengan Tim Pengendalian Inflasi
Pusat dan Tim Pengendalian Inflasi Daerah Provinsi;
e. melakukan langkah-langkah lainnya dalam rangka
penyelesaian hambatan dan permasalahan pengendalian
inflasi pada tingkat kabupaten; dan/atau
f. menyampaikan hasil pelaksanaan tugas kepada Menteri
Koordinator Bidang Perekonomian selaku Ketua Tim
Pengendalian Inflasi Pusat melalui Tim Pengendalian
Inflasi Daerah Provinsi secara triwulanan atau sewaktu-
waktu apabila diperlukan.

KETIGA : Dengan berlakunya keputusan ini, maka Keputusan Bupati


Sambas Nomor 133/SETDA-EKONSDA/2017 tentang
Pembentukan Tim Pengendalian Inflasi Daerah Kabupaten
Sambas dicabut dan dinyatakan tidak berlaku.

KEEMPAT : Keputusan ini mulai berlaku pada tanggal ditetapkan.

Ditetapkan di Sambas
pada tanggal 2017

BUPATI SAMBAS,

ATBAH ROMIN SUHAILI

Tembusan disampaikan Kepada Yth:


1. Gubernur Kalimantan Barat di Pontianak;
2. Ketua Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Kalbar di Pontianak;
3. Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kab.Sambas di Sambas;
4. Inspektur Kabupaten Sambas di Sambas;
5. Seluruh anggota TPID Kabupaten Sambas di Sambas;

PEJABAT PARAF TANGGAL

SEKRETARIS DAERAH

ASISTEN PEREKONOMIAN DAN


PEMBANGUNAN
KEPALA BAGIAN HUKUM

KEPALA BAGIAN
PEREKONOMIAN DAN SUMBER
DAYA ALAM
LAMPIRAN KEPUTUSAN BUPATI SAMBAS
NOMOR /SETDA-EKONSDA/2017
TANGGAL 2017
TENTANG TIM PENGENDALIAN INFLASI
DAERAH KABUPATEN SAMBAS

SUSUNAN KEANGGOTAAN TIM PENGENDALIAN INFLASI DAERAH


KABUPATEN SAMBAS
KEDUDUKAN
NO JABATAN
DALAM TIM
1 Bupati Sambas Ketua
Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Kalimantan
2 Wakil Ketua I
Barat
3 Sekretaris Daerah Kabupaten Sambas Wakil Ketua II
Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekda Kabupaten
4 Wakil Ketua III
Sambas
Kepala Dinas Koperasi, Usaha Kecil,Menengah, Perindustrian
5 Sekretaris
dan Perdagangan Kabupaten Sambas
6 Kepala Kepolisian Resor Sambas Anggota
Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kabupaten
7 Anggota
Sambas
Kepala Dinas Pertanian dan Ketahana Pangan Kabupaten
8 Anggota
Sambas
Kepala Dinas Perikanan, Peternakan dan Kesehatan Hewan
9 Anggota
Kabupaten Sambas
10 Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Sambas Anggota
11 Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Sambas Anggota
12 Kepala Badan Statistik Kabupaten Sambas Anggota
13 Kepala Perum Bulog Sub Divre Singkawang Anggota
14 Kepala Kadin Kabupaten Sambas Anggota
Kepala Bagian Perekonomian dan SDA Setda Kabupaten
15 Anggota
Sambas
Kepala Bidang Perdagangan Dinas Koperasi,
16 Anggota
UKM,Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Sambas
Kasubbag. Perekonomian Bagian Perekonomian dan SDA
17 Anggota
Setda Kabupaten Sambas
Kasubbag. Penanaman Modal, Perizinan dan Badan Usaha
18 Anggota
Bagian Perekonomian dan SDA Setda Kabupaten Sambas
19 Kasubbag. Sumber Daya Alam Bagian Perekonomian dan SDA
Anggota
Setda Kabupaten Sambas
20 Kasi Logistik, Tertib Niaga dan Metrologi Legal pada Bidang Anggota
Perdagangan Dinas Koperasi, UKM, Perindustrian dan
Perdagangan Kabupaten Sambas

BUPATI SAMBAS,

ATBAH ROMIN SUHAILI

Anda mungkin juga menyukai