Anda di halaman 1dari 1

KOP SEKOLAH

Nomor : …. Makassar, (tanggal)(bulan)(tahun)


Perihal : hasil asesmen tajam penglihatan
Lampiran : ….

Kepada YTH.
Orang tua (nama peserta didik)
Di tempat.

Dengan hormat,
Sebagai tindak lanjut pelatihan asesmen tajam penglihatan yang diberikan oleh tim pemateri
dari Puskesmas (nama puskesmas) kepada tim UKS SD/SD (nama sekolah), maka pada tanggal (tanggal)
(bulan) (tahun), sekolah mengadakan asesmen tajam penglihatan bagi peserta didik kelas (kelas).
(jumlah peserta didik) orang peserta didik mengikuti asesmen ini. Dari jumlah tersebut, (jumlah
gagal) orang terdeteksi mengalami kesulitan membaca tes penglihatan yang diberikan, termasuk
putra/putri (pilih salah satu) Bapak/Ibu. Hasil ini berarti kami menduga bahwa ada sesuatu di salah satu
atau kedua mata anak yang membuatnya kesulitan untuk melihat dengan baik. Oleh karena itu, guna
memastikan bahwa mata anak Bapak/Ibu sehat, kami menyarankan supaya yang bersangkutan diperiksa
ke dokter di Puskesmas.
Ijinkan kami mengingatkan bahwa menjaga kesehatan mata anak penting karena di masa
tumbuh kembang ini, anak menyerap sejumlah besar informasi melalui penglihatan. Gangguan fungsi
penglihatan akan memberikan pengaruh di banyak aspek kehidupan anak, seperti: kemampuan
menyerap materi belajar, keterampilan sosial, bermain, dan sebagainya. Sebagai informasi, prevalensi
kebutaan anak di dunia adalah 4%, artinya sejak usia dini, individu tersebut harus menanggung beban
kebutaan hingga dewasa. Fakta lain yang harus diketahui adalah 80% penyebab kebutaan ternyata
dapat dihindari (avoidable), baik melalui pencegahan (preventable) yang efisien, maupun pengobatan
(treatable) yang rutin dan tepat. Untuk menghindari kebutaan, maka diperlukan upaya deteksi dini,
salah satunya adalah asesmen tajam penglihatan yang dilakukan di sekolah.
Akhir kata, kami ucapkan terima kasih atas perhatian Bapak/Ibu.

Mengetahui, Hormat kami,

(nama) (nama)
Kepala (nama sekolah) Koordinator UKS (nama sekolah)

Anda mungkin juga menyukai