Anda di halaman 1dari 1

Kepada Malang, 15 Desember 2014

Yth. Ibu Nailis Syifa’, S.Farm., M.Sc., Apt


Fakultas Ilmu Kesehatan
Universitas Muhammadiyah Malang
di Tempat
Assalamualaikum Wr. Wb
Saya sebagai mahasiswi jurusan farmasi, Fakultas Kesehatan Universitas Muhammadiyah
Malang. Pertama-tama saya mengucapkan terima kasih karena telah menerima saya menjadi
mahasiswi di jurusan farmasi ini. Jurusan yang dimana bisa memberikan kita wawasan yang
luas. Bukan hanya tentang obat, tapi tentang sesuatu hal yang berkaitan dengan kehidupan
kita sehari-hari. Jurusan farmasi juga mempunyai ruang lingkup kerja yang luas.
Saya akan melaporkan perkembangan akademik selama tiga bulan telah menuntut ilmu disini.
Saya mengalami penurunan dan kenaikan nilai. Saya mengalami masalah dimateri dasar dari
seorang farmasi,yaitu Kimia Dasar. Saya terkadang sulit memahami materi ini, walaupun dari
SMA saya sudah mempelajarinya. Materi ini perlu ketelitian dan analisis soal yang cermat
dan saya akan berusaha lebih giat lagi untuk belajar.
Saya sebagai mahasiswi baru masih tahap beradaptasi dengan sistem perkuliahan, jadwal dan
lingkungan sekitar. Menurut saya sistem perkuliahan disini sudah bagus. Dosen-dosen yang
mengajar pun sudah profesional dibidangnya. Perkuliahan di Universitas Muhammadiyah
Malang ini sangat bagus karena mengedepankan keagamaan dan moral. Keagamaan dan
moral sangat penting untuk membangun Indonesia lebih baik lagi.
Saya sedikit kecewa dengan tata letak parkiran di kampus 2 ini, karena pohon-pohon ditebang
untuk dijadikan lahan parkir. Saya terkadang mempunyai rasa iri dengan kampus 3 karena
suasananya yang lebih asri dan sejuk serta mempunyai gazebo untuk tempat kuliah diluar
ketika bosan. Saya juga menginginkan adanya lift digedung baru, karena ketika ada jadwal
kuliah di lantai 4 itu sangat melelahkan. Saya juga menyarankan agar lebih merawat wc atau
kamar mandi. Memperbanyak tempat bersantai untuk menunggu jam kuliah.
Demikianlah, kritik dan saran saya serta laporan perkembangan akademik perkuliahan
program studi Farmasi Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Muhammadiyah Malang
2014/2015. Atas perhatiannya saya ucapkan terima kasih.

Malang, 15 Desember 2014

Hormat saya,

Anda mungkin juga menyukai