Anda di halaman 1dari 1

BERITA ACARA

Pada hari ini, Rabu tanggal 23 Maretl 2016, telah dilakukan survey bersama antara STC-
MAK JO dengan SKEMANUSA, mengenai permasalahan di lantai 4 sisi utara area ruang
OAP room, di daerah tersebut banyak terjadi pengembunan (kondensasi) di lantai
keramik dan di area isolasi pipa2 AC.

Setelah dilakukan pengecekan bersama, diketahui bahwa terjadi perbedaan suhu yang
sangat signifikan antara ruangan dengan suhu diatas plafon yang diakibatkan oleh
masih terbukanya atau masuknya udara luar gedung yang sangat banyak dari sisi utara
sekat antara ruangan dengan area luar balkon diatas plafon.

Akibatnya sirkulasi udara yg di lakukan unit-unit FCU dan AHU untuk area tersebut
tidak maksimal dan banyak kondensasi di area tersebut.

Hasil dari pengecekan tersebut maka pihak SKEMANUSA membuat rekomendasi sbb :

1. Agar sisi diatas plafon As 28 / J,K,L,M di tutup tidak ada lagi udara luar masuk ke
area gedung.
2. Agar sisi diatas plafon As 32-33 / J di tutup.
3. Agar sisi diatas plafon As 32 / L di tutup.
4. Membuat opening OAP room diatas plafon, agar terjadi sirkulasi udara diruangan
tersebut.
5. Menambahkan grill Return diarea lantai keramik.

Demikian BERITA ACARA ini dibuat agar dapat menjadi perhatian kita semua.

Jakarta, 23 Maret 2016

Mengetahui,

STC-MAK JO SKEMANUSA MNCland

( ) ( ) ( )

Anda mungkin juga menyukai