Anda di halaman 1dari 2

NASKAH SOAL

UJIAN AKHIR SEMESTER (UAS) GENAP


PERBANKAN SYARIAH
FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS ISLAM
INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI TULUNGAGUNG

Mata Kuliah : Akuntansi Bank Syariah


Program Studi : Perbankan Syariah
Semester : IV

1. Jelaskan rukun transaksi Musyarakah !


2. Bolehkah Bank Syariah mengenakan denda terhadap nasabah mampu,tapi yang menunda – nunda
pembayaran dengan sengaja ? Bagaimanakah perlakuan akuntansi terhadap denda yang dikenakan ?
3. Jelaskan perbedaan jual beli Salam dengan jual beli Murabahah !
4. Jelaskan perbedaan antara Istishna’ dengan Istishna’ Pararel !
5. Saldo dana BPRS Peduli tahun 2017 adalah sebesar Rp. 15.000.000. berikut adalah transaksi yang
terkait dengan dana zakat pada BPRS Peduli selama tahun 2017 :
 25 januari 2017 diterima zakat dari Ibu Mya secara tunai Rp. 2.000.000
 16 maret 2017 diterima zakat dari Ibu Lesley secara tunai untuk korban bencana gempa
Bantul sebesar Rp. 10.000.000
 19 april 2017 disalurkan dana zakat untuk masyarakat miskin sebesar Rp. 11.000.000
 18 Mei 2017 diterima zakat Bank Syariah Peduli atas perniagaan selama tahun 2017
sebesar Rp. 45.000.000
 29 juli 2017 diterima via rekening sedekah dari jamaah pengajian FE UM untuk zakat
sebesar Rp. 13.000.000
Tulislah jurnal transaksi terkait dengan transaksi-transaksi diatas !
6. Berikut adalah ilustrasi transaksi kas kecil Bank Murni Syariah bulan Juni :
 01 juni 2017 dibentuk dana kas kecil sebesar Rp. 1.000.000
 06 juni 2017 dibayar biaya bahan bakar mobil kantor Rp. 240.000
 09 juni 2017 dibayar biaya konsumsi rapat Rp. 260.000
 10 juni 2017 dibayar asuransi cash in save Rp. 60.000
 10 juni 2017 dibayar asuransi cash in transit Rp. 40.000
 11 juni 2017 dibayar biaya servis kendaraan kantor Rp. 100.000
 18 juni 2017 dibayar biaya listrik bulan terakhir Rp. 180.000
 24 juni 2017 dibayar biaya air bulan terakhir Rp. 50.000
 26 juni 2017 dibayar biaya langganan Koran dan majalah Rp. 50.000
 30 juni 2017 kas kecil diisi kembali
Buatlah jurnal transaksi diatas dengan menggunakan :
a. Metode dana tetap
b. Metode berfluktuasi
7. Buatlah jurnal di kantor cabang Malang yang terkait dengan transaksi di bawah ini !
 7 okt 2017 Bank Berkah Syariah (BBS) cabang Malang menerima setoran tunai
pembukaan tabungan atas nama Ibu Natalie sebesar Rp. 17.000.000
 12 okt 2017 Ibu Natalie melakukan setoran tunai dikantor cabang Malang ke
rekening Ibu Fanny, nasabah BBS cabang Jember sebesar Rp.
17.000.000
 13 okt 2017 Ibu Natalie melakukan penarikan tunai uang di rekeningnya di kantor
cabang Malang sebesar Rp. 10.000.000
 15 okt 2017 Ibu Natalie melakukan penarikan tunai di kantor cabang Surabaya
sejumlah uang di rekeningnya sebesar Rp. 5.000.000
 30 okt 2017 Ibu Natalie menerima bagi hasil sebesar Rp. 70.000
 30 okt 2017 Dipotong tabungan Ibu Natalie untuk PPh Pasa 4(2) sebesar Rp. 14.000
8. Jelaskan apa yang dimaksud dengan saldo rata-rata harian !

~ Selamat Mengerjakan ~

Anda mungkin juga menyukai