Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH PROVINSI NUSA TENGGARA BARAT

DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN


SMK NEGERI 1 SAMBELIA
Jln. Jurusan Sambelia – SPN Belanting, Kec. Sambelia, LOTIM
Kode Pos: 83656; E-mail: sambeliasmk@yahoo.co.id

SOAL MID SEMESTER GANJIL TP.2017/2018

Mata pelajaran : Bahasa Indonesia Nama :____________________________


Hari / tanggal : Rabu, 11 Oktober 2017 Kompetensi Keahlian :
Kelas : XI TKJ, MM, TSM, AP No Induk :

Jawablah Pertanyaan Dibawah ini Dengan Singkat dan Jelas !

Bacalah teks tersebut dengan seksama!

Cara Untuk mendapatkan Kartu Indonesia Pintar (KIP)

Pertama, keluarga penerima KKS membawa KKS dan Kartu Keluarga atau Surat Keterangan dari
RT/RW/Lurah/Kepala Desa yang menyatakan anak adalah anggota keluarga KKS ke sekolah/madrasah tempat anak
bersekolah/terdaftar.

Selanjutnya sekolah/madrasah kemudian mencatat informasi tentang anak tersebut ke dalam daftar calon penerima
KIP dan mengirimkan formulir ke Dinas Pendidikan/Kantor Kementerian Agama Kabupaten/Kota setempat.

Dinas Pendidikan/Kantor Kementerian Agama Kabupaten/Kota lalu mengirimkan rekapitulasi calon penerima KIP ke
Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan/Kementerian Agama. Khusus sekolah di bawah naungan Kemendikbud,
operator sekolah wajib memasukkan informasi siswa ke dalam sistem Data Pokok Pendidikan (Dapodik).

Setelah menerima rekapitulasi calon penerima KIP, Kemendikbud/Kemenag akan mencetak dan mengirimkan KIP
tambahan ke alamat sekolah atau rumah tangga.

Bagi keluarga penerima KPS yang telah menjadi penerima BSM, masih dapat menggunakan KPS dengan cara
membawa KPS ke sekolah/madrasah tempat anak bersekolah untuk didaftarkan sebagai penerima KIP.

Anak pemegang KIP dapat mencairkan dana di Bank atau kantor pos yang sudah ditetapkan. Besaran dana penerima
KIP untuk siswa SD Rp 450 ribu per tahun, SMP sebesar Rp 750 ribu pertahun, dan SMA Rp1 juta untuk Satu Tahun.

1. Siapa yang di tuju pada teks prosedur tersebut?


2. Apa isi teks prosedur tsb?
3. Ubahlah teks prosedur tersebut dalam bentuk bagan?
SIKLUS HIDROLOGI

Jumlah air di alam ini selalu tetap dan mengikuti “siklus hidrologi”. Siklus hidrologi adalah peredaran air yang terus
berlangsung dari atmosfer ke bumi dan kembali ke atmosfer melalui proses evaporasi, kondensasi,danpresipitasi.

Akibat panas matahari, air di permukaan bumi berubah wujud menjadi gas/uap dalam proses evaporasi. Evaporasi
bisa terjadi melalui air (sungai, reservoir, waduk, dan air laut) dan tanaman. Tanaman menyerap air melalui akar.
Energi panas matahari menyebabkan air di dalam tanaman keluar dalam wujud uap. Proses pengambilan air oleh akar
tanaman dan penguapan dari dalam tanaman disebut transpirasi.

Uap berubah menjadi air karena perbedaan temperatur di atmosfer. Butir-butir air terjadi karena tetesan air kecil
(tiny droplet) yang timbul akibat kondensasi berbenturan dengan tetesan air lainnya dan terbawa oleh gerakan udara.
Adanya gravitasi menyebabkan butir-butir air itu turun ke bumi, yang disebut dengan hujan atau presipitasi. Jika
temperatur udara turun sampai di bawah 0º Celcius, butiran air akan berubah menjadisalju.

Ketika sampai ke bumi, air hujan mengalir dan bergerak dari daerah yang tinggi ke daerah yang rendah. Aliran air ini
disebut aliran permukaan tanah karena bergerak di atas muka tanah. Aliran ini akan masuk daerah tangkapan yaitu
daerah aliran menuju ke sistem jaringan sungai, sistem danau, atau waduk. Dalam sistem sungai, aliran ini mengalir
mulai dari sistem sungai kecil ke sistem sungai yang besar dan akhirnya menuju mulut sungai atau sering disebut
estuary, yaitu tempat bertemunya sungai dengan laut.
4. Analisislah struktur teks eksplanasi tersebut!
5. Tulislah kalimat yang menunjukkan hubungan sebab akibat yang terdapat pada teks tersebut!

Anda mungkin juga menyukai