Anda di halaman 1dari 2

CONTOH SOAL

Tuan A mendapat kredit modal kerja atau investasi sebesar Rp 2.000.000.0000 dengan jangka waktu
36 bulan dan bunga 15%. Provisi sebesar 1% dari jumlah kredit dan biaya percetakan Rp 250.000,
asuransi jiwa debitur sebesar Rp 500.000, dan penalti tunggakan pokok/ bunga sebesar 50% dari
kewajiban bunga sebulan. Buatlah jurnal pembukuan yang diperlukan saat terjadi transaksi berikut:

a. Saat realisasi kredit


b. Saat penarikan kredit Rp 1.250.000.000 oleh nasabah setelah realisasi kredit dan kelonggaran
tarik
c. Penarikan kredit berikutnya sebesar Rp 250.000.000
d. Amortisasi atas pendapatan provisi kredit
e. Pembentukan bunga kredit secara akrual
f. Saat Tuan A menunggak bunga kredit maka terjadi penalti
g. Kapitalisasi bunga ke rekening kredit
h. Tuan A menyetor sebesar Rp. 50.000.000 untuk pelunasan pinjaman.

Jawaban :

a. Saat Realisasi Kredit


D Kas Rp 20.750.000
K Pendapatan Provisi Kredit yang Diterima di Muka KMK Rp 20.000.000
K Pendapatan Percetakan- Kredit Rp 250.000
K Titipan Lainnya- Asuransi Rp 500.000

b. Saat penarikan kredit Rp. 1.250.000.000 oleh nasabah setelah realisasi kredit
D Rekening KMK Rp 1.250.000.000
K Kas Rp 1.250.000.000

D Kewajiban Komitmen- Fasilitas Kredit yang Belum Ditarik Rp 750.000.000


Nasabah- KMK
K Kontra- Fasilitas Kredit yang Belum Ditarik Nasabah- KMK Rp 750.000.000

c. Penarikan kredit berikutnya Rp. 250.000.000


D Fasilitas Kredit yang Belum Ditarik Nasabah- KMK Rp 250.000.000
K Kewajiban Komitmen- Fasilitas Kredit yang Belum Ditarik Rp 250.000.000
Nasabah- KMK

d. Amortisasi pendapatan provisi kredit


D Pendapatan Provisi Kredit yang Diterima Dimuka Rp 555.555
K Pendapatan Provisi Kredit Rp 555.555
(Rp 20.000.000/ 36bulan= Rp 555.555)

e. Pembentukan bunga kredit secara akrual


D Tagihan Bunga Kredit- KMK Rp 520.833
K Pendapatan Bunga- KMK Rp 520.833
(Rp 1.250.000.000 x 15% x 1/360= Rp 520.833)

D Rekening Pinjaman Nasabah Rp 15.625.000


K Tagihan Bunga Kredit- KMK Rp 15.625.000
(Rp 520.833 x 30= Rp 15.625.000)
f. Pembukuan penalti bunga kredit
D Tagihan Penalti Bunga Kredit Rp. 7.812.500
K Penalti Rp. 7.812.500
(Rp. 15.625.000 x 50 % = Rp. 7.812.500)

g. Kapitalisasi bunga ke rekening kredit


D Rekening – KMK Rp. 23.437.500
K Tagihan Bunga dan Penalti Pinjaman - KMK Rp. 23.437.500
(Rp. 15.625.000 + Rp. 7.812.500 = Rp. 23.437.500)

h. Menerima setoran pinjaman dari nasabah


D Kas Rp. 50.000.000
K Tagihan Penalti Bunga Kredit – KMK Rp. 7.812.500
K Tagihan Bunga Pinjaman – KMK Rp. 15.625.000
K Rekening Pinjaman - KMK Rp. 26.562.500

D Kewajiban Komitmen- Fasilitas Kredit yang Belum Ditarik Rp. 26.562.500


Nasabah- KMK
K Kontra- Fasilitas Kredit yang Belum Ditarik Nasabah- KMK Rp. 26.562.500

Anda mungkin juga menyukai