Anda di halaman 1dari 3

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang.

Drainase merupakan suatu sistem untuk menyalurkan air hujan, air limbah

rumah tangga ternasuk air pembuangan pabrik/industri yang mengalir di daerah

tersebut, sistem drainase mempunyai peranan yang sangat penting dalam

menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat apalagi di daerah padat penduduk

baik perdesaan terutama daerah perkotaan.

Drainase juga merupakan salah satu fasilitas dasar yang dirancang guna

memenuhi kebutuhan masyarakat dan merupakan komponen penting dalam

perencanaan kota. Secara umum drainase didefinisikan sebagai serangkaian

bangunan air yang berfungsi untuk mengurangi dan membuang kelebihan air dari

suatu kawasan atau lahan sehingga dapat berfungsi secara optimal. Drainase juga

diartikan sebagai usaha untuk mengontrol kualitas air tanah dalam kaitannya

dengan sanitasi, dimana drainase merupakan suatu cara pembuangan kelebihan air

yang tidak diinginkan pada suatu daerah, serta cara–cara penanggulangan akibat

yang ditimbulkan oleh kelebihan air tersebut. Dari sudut pandang lain, drainase

adalah salah satu unsur dari prasarana umum yang dibutuhkan masyarakat

perdesaan terutama perkotaan dalam rangka memenuhi kehidupan yang aman,

nyaman, bersih dan sehat.

Kota Jambi salah satu Kabupaten/Kota di Provinsi Jambi terdiri dari 11

Kecamatan dan 90 Desa/Kelurahan, memiliki luas 205,38 km² dengan jumlah

penduduk berjumlah 750.857 jiwa, Salah satunya adalah Kelurahan Kenali Besar

1
2

Kecamatan Kota Baru Jambi. Pada Kelurahan Kenali Besar terdapat beberapa

saluran drainase yang tidak mampu menampung debit air yang melewati saluran

tersebut jika terjadi hujan deras dengan durasi yang cukup lama bisa terjadi banjir,

terutama di Perumahan Citra Kenali RT…Rw…. Seiring dengan berkembangnya

bangunan-bangunan termasuk perumahan dan pertumbuhan penduduk yang

sangat pesat, harus diimbangi pula dengan sistem drainase yang memadai dan

mampu mengontrol serta mengendalikan aliran air permukaan yang ada.

Berdasarkan permasalahan yang cukup kompleks diatas, maka penulis

mengambil judul tugas akhir adalah: TINJAUAN DRAINASE KELURAHAN

KENALI BESAR KECAMATAN KOTA BARU JAMBI.

1.2 Rumusan masalah

Berdasarkan latar belakang diatas, maka rumusan masalah tugas akhir ini

adalah:

1. Bagaimana kondisi drainase di Perumahan Citra Kenali RT…Rw….

Kelurahan Kenali Besar Kecamatan Kota Baru Jambi.

2. Bagaimana menormalisasi saluran drainase untuk mengantisipasi

banjir di kala hujan deras dengan intensitas tinggi.

1.3 Tujuan penelitian

Adapaun tujuan penelitian tentang tinjauan drainase ini adalah

untuk mengetahui kondisi drainase yang memenuhi standar (yang mampu

menampung seluruh aliran air), serta menormalisasi saluran drainase yang

ada.
3

1.3 Batasan Masalah

Berdasarkan latar belakang, rumusan masalah dan tujuan penelitian di atas

maka penulis membatasi permasalahan sebagai berikut:

1) Bagaimana kondisi drainase yang ada di Perumahan Citra Kenali

RT…RW… khusus analisa debit banjir pada saluran drainase hanya

dilakukan pada daerah tangkapan yang merupakan konsentrasi banjir.

2) Bagaimana menormalisasi saluran drainase untuk mengantisipasi banjir di

kala hujan deras dengan intensitas tinggi.

3) Data curah hujan yang dijadikan referensi adalah data curah hujan dari

BMKG tahun 2006-2015.

1.5 Manfaat Penelitian

Penelitian tugas akhir ini diharapkan dapat menjadi masukkan dan

kemajuan bagi:

1. Ilmu pengetahuan terutama untuk menambah khasanah bagi pembuatan

atau pembangunan drainase.

2. Sebagai bahan referensi bagi instansi yang terkait dengan perkerjaan,

perencanaan dan pelaksanaan drainase.

3. Dapat menjadi bahan masukkan dan acuan serta referensi bagi peneliti

lainnya yang memiliki permasalahan yang sama.

Anda mungkin juga menyukai